Arifah Septiane Mukti
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DENGAN TINGKAT KECEMASAN DALAM MENGHADAPI MASA KLIMAKTERIUM DI RSUD TASIKMALAYA Arifah Septiane Mukti
Journal of Midwifery and Public Health Vol 1, No 2 (2019): November
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (394.436 KB) | DOI: 10.25157/jmph.v1i2.3028

Abstract

DETERMINAN PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH PADA REMAJA SISWA KELAS X1 SMAN “X” CIHAURBEUTI CIAMIS TAHUN 2016 Arifah Septiane Mukti
Medika Respati : Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 13, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Respati Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (552.103 KB) | DOI: 10.35842/mr.v13i1.184

Abstract

Masa remaja adalah masa transisi dari anak-anak menuju dewasa dan pada masa ini jiwa mereka masih penuh dengan gejolak. Permasalahan remaja semakin lama semakin kompleks dan memprihatinkan khusunya yang berkenaan dengan kesehatan reproduksi remaja. Masalah remaja yang berhubungan dengan kesehatan reproduksi yang dianggap penting adalah perilaku seksual remaja. Berdasarkan data BKKBN tahun 2014 data remaja Indonesia sekitar 46% jumlah remaja berumur 15-19 tahun sudah berhubungan seks pranikah. Akibatnya adalah kehamilan yang tidak dikehendaki,aborsi, dan lain-lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan perilaku seks remaja. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan desain yang digunakan adalah cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X1 SMAN “X” Cihaurbeuti Ciamis. Sampel untuk penelitian ini adalah siswa kelas X1 SMAN ‘’X’’ Cihaurbeuti sebanyak188 responden,dan sampel dimbil dengan tekhnik simple random sampling . Pengumpulan data berupa data primer yaitu data yang langsung diambil dari responden. Cara pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan menggunakan kuesioner. Kemudian data dianalisa secara univariat, bivariat, dengan Uji Chi Square dan multivariat dengan Uji Reresi Logistik Ganda. Hasil penelitian mendapatkan 54,3% berprilaku beresiko. Variabel yang signifikan berhubungan denga perilaku seksual pranikah adalah jenis kelamin, sikap, pengetahuan,media, pengaruh teman sebaya mempunayi nilai p (<0,005).  Variabel yang paling dominan yang berhubungan dalam perilaku seksual pranikah adalah pengetahuan dengan dikontrol oleh variabel jenis kelamin dan pengaruh teman sebaya. Dengan demikian disarankan agar siswa lebih menambah pemahaman dan pengetahuan tentang pendidikan seksual dan bahaya dari berperilaku seksual. Disarankan agar pihak sekolah mengadakan seminar tentang kesehatan reproduksi dan bahaya perilaku seksual pranikah. Kata kunci : Perilaku Seksual Pranikah,Siswa,SMA