Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penguatan Peran Masyarakat dalam Mewujudkan Desa Tangguh Bencana Rifqy Adhi Wiratama; Rizky Andriyanto; Rizki Anugrah Firdaus; Wily Adiyaksa; Rizkia Wulandari; Lia Novitasari; Romadona Desy Suciati; Ardhana Januar Mahardhani
TAAWUN Vol. 2 No. 01 (2022): TA'AWUN FEBRUARY 2022
Publisher : Pusat Penelitian Pengabdian Pada Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Fattah Siman Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37850/taawun.v2i01.234

Abstract

Kegiatan ini mempunyai fokus penguatan peran masyarakat dalam mewujudkan desa tangguh bencana di Desa Dayakan Kecamatan Badegan Kabupaten Ponorogo. Manfaat utama dalam kegiatan ini adalah membangun kembali kontribusi masyarakat dalam rangka penanganan bencana yang ada di Desa Dayakan. Desa Dayakan merupakan salah satu desa yang setiap tahun terkena bencana alam seperti tanah gerak, banjir bandang, kebakaran hutan, dan kekeringan. Seluruh Desa Dayakan terletak pada kontur tanah pegunungan dan sebagai besar merupakan hutan. Dalam pelaksanaan pengabdian ini dilakukan melalui beberapa aktivitas diantaranya: (1) Sosialisasi kegiatan program, (2) Penguatan keberadaan forum pengurangan resiko bencana (PRB), (3) Pelatihan mitigasi bencana dan kegawatdaruratan, (4) Pendirian posko kebencanaan pada setiap dukuh, dan (5) Pendirian pos komunikasi dan informasi bencana. Pada pelaksanaannya masyarakat sangat mendukung kegiatan ini melalui partisipasi mereka dalam setiap aktivitas yang diselenggarakan, selain itu peran pemerintah desa, kelompok PRB, serta pihak institusi eksternal juga terus dibangun. Saran yang diberikan dalam kegiatan ini adalah pemerintah desa harus menjadi motor dalam memberikan semangat kepada masyarakat untuk mewujudkan Desa Dayakan sebagai desa tangguh bencana.