Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGGUNAKAN MEDIA INTERNET DALAM PEMBELAJARAN IPA UNTUK SISWA PAKET B DI PKBM AGAPE AMPLAS Titin Rahmayanti Rambe; Wina Mariana Parinduri
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 1 (2020): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (89.904 KB)

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk melakukan pelatihan penggunaan media internet dalam pembelajaran IPA untuk siswa Paket B di PKBM Agape Amplas. PKBM merupakan suatu lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang bertujuan memperluas kesempatan warga masyarakat, khususnya yang tidak mampu untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap mental yang diperlukan untuk mengembangkan diri dan bekerja mencari nafkah. Internet adalah salah satu bagian paling berharga dalam pendidikan karena memberikan begitu banyak informasi dan merupakan sumber referensi paling besar bagi para pendidik dan siswa. Di dalam penggunaan media internet dalam pembelajaran IPA, siswa harus memahami situs-situs pembelajaran yang harus a da diketahui siswa. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah dengan cara langsung memaparkan pengertian tentang media, internet, media internet dilanjutkan dengan penjelasan situs-situs yang terkait tentang pembelajaran IPA kemudian dilanjutkan dengan Tanya jawab. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa-siswi memberikan respon positif dan aktif dalam memberikan pertanyaan serta tanggapan yang berkaitan dengan materi penggunaan media internet. Dari hasil kegiatan ini, penulis menyarankan hendaknya program-program pengabdian ini agar bisa dilaksanakan secara reguler dan berkala agar siswa dapat memperoleh pengetahuan dan meningkatkan keterampilan siswa.
PENGELOLAAN EKOSISTEM HUTAN MANGROVE DENGAN MEMPERHATIKAN KUALITAS AIR DITINJAU DARI SIFAT KIMIA DI DESA JARING HALUS LANGKAT Haryati; Azrina Purba; Diah Kesumawati; Riskyka; Titin Rahmayanti Rambe; Unita Sukma Zuliani; Wina Mariana Parinduri; Irwanto
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 2 (2020): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.045 KB)

Abstract

Kegiatan ini merupakan program pengabdian masyarakt yang bertujuan untukmemperbaiki kondisi lingkungan pantai di Desa Jaring Alus KecamatanSecanggang, khususnya kawasan mangrove, melalui pembangunanmasyarakat madani, serta untuk meningkatkan dan mempertahankan manfaatserta fungsi-fungsi ekosistem mangrove sebagai sistem penyangga kehidupan.Untuk mencapai tujuan ini tim telah melakukan upaya awal yang dapatdilakukan adalah memberikan pengetahuan kepada masyarakat Desa JaringHalus sebagai bekal untuk menjaga kelestarian hutan mangrove yaitu denganmelakukan pengelolaan ekosistem hutan mangrove dengan memperhatikankualitas air ditinjau dari sifat kimianya. Berdasarkan kegiatan yang telahdilakukan warga desa Jaring Halus sangat antusias untuk menjagakeberlangsungan hidup mangrove karena hutan mangrove bagi masyarakatpesisir berperan penting dalam menopang kehidupan mereka dari aspekekonomi dan ekologis. Kemudian kualitas air pada perairan ekosistemmangrove pada lokasi masih dalam kisarann baku mutu air laut untuk biotadan kegiatan pariwisata, ini dapat dilihat bahwa tanaman mangrove yang adapada lokasi dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Mangrove akantumbuh dan berkembang dengan baik pada kisaran pH 6,2 – 8.
PENGENALAN SAINS SEJAK DINI MELALUI PENDEKATAN OPEN INQUIRY DI PAUD SKA-PKPA KELURAHAN LALANG KECAMATAN MEDAN SUNGGAL KOTA MEDAN Wina Mariana Parinduri; Titin Rahmayanti Rambe
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.456 KB)

Abstract

Sains merupakan suatu cara untuk mempelajari berbagai aspek-aspek tertentu dari alam secara terorganisir, sistematik & melalui berbagai metode saintifik yang terbakukan. Sains bisa tidak ada gunanya bagi seseorang jika dipelajari dengan cara yang salah; Menghafal rumus tanpa mengerti konsep, menghafal berbagai metode untuk mengerjakan soal, dan sebagainya adalah salah satu contoh bentuk kesalahan dalam mempelajari Sains. Salah satu pendekatan yang banyak digunakan dalam pengenalan sains untuk anak usia dini adalah pendekatan Open Inquiry. Pendekatan ini tidak betujuan mengajarkan suatu konsep sains kepada anak, tetapi lebih mengajak anak melakukan eksplorasi terhadap fenomena alam melalui interaksi langsung dengan obyek. Anak berlatih melakukan observasi, memanipulasi obyek, mengukur,mengklasifikasi obyek, melakukan percobaan sederhana, dan dilanjutkan dengan mengkonstruksi pengetahuan sesuai dengan pola pikirnya yang masih sinkretik. Oleh sebab itu, pengabdian melalui pengenalan ini dilaksanakan pada PAUD SKA-PKPA Kelurahan Lalang,kecamatan Medan Sunggal Kota Medan sebagai salah satu penerapan Tri Dharma STKIP Al – Maksum bagi masyarakat.
PELATIHAN PEMBUATAN PRODUK KIMIA RUMAH TANGGA DI DESA TANDEM HILIR I Titin Rahmayanti Rambe; Wina Mariana Parinduri; Nurul Hasanah; Diah Kesumawati; Riskyka; Elfi Lailan Syamita Lubis; Muhammad Fadli
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 2 (2021): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (509.005 KB)

Abstract

Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan pemahaman bahwakimia itu menyenangkan, memberikan keterampilan membuat produk kimia yangbiasa dipakai sehari-hari, dan meningkatkan motivasi masyarakat dalammempelajari dan membuat produk kimia rumah tangga di Desa Tandem Hilir I.Metode yang digunakan adalah demonstrasi, praktik, dan diskusi, denganpendekatan pelatihan dan pendampingan. Tanggapan masyarakat terhadappelatihan diperoleh dari angket. Hasil analisis angket menunjukkan 100%masyarakat menyatakan materi yang disampaikan mudah dipahami dan metodeyang digunakan menyenangkan, 90% masyarakat menyatakan bahwa sebelumpelatihan pelajaran kimia tidak menyenangkan, 100% masyarakat menyatakanbahwa pelajaran kimia menyenangkan setelah mengikuti pelatihan, 83,3%masyarakat termotivasi untuk belajar kimia setelah mengikuti pelatihan, 80%masyarakat melihat ada peluang usaha dan 73,3% masyarakat ingin mencobaberwirausaha melalui produk kimia rumah tangga. Pelatihan berhasil merubahpandangan masyarakat ke arah positif secara signifikan.
PELATIHAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING PADA GURU Renni Ramadhani Lubis; Mustafa Habib; Muhammad Sadri; Nurhamimah Rambe; Wina Mariana; Titin Rahmayanti Rambe; Yusda Novianti; Haryati Haryati
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 6, No 3 (2022): Juni
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.505 KB) | DOI: 10.31764/jmm.v6i3.8264

Abstract

Abstrak: Tujuan dari pelatihan ini yaitu untuk meningkatkan kompetensi guru dalam menggunakan model pembelajaran berbasis proyek untuk meningkatkan hasil belajar siswa SD IT Hamas. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk pelatihan model pembelajaran berbasis proyek bagi guru. Peserta kegiatan pelatihan ini berjumlah 20 orang yang merupakan guru dari SD IT Hamas. Berdasarkan hasil yang telah diperoleh, bahwa kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini telah terlaksana dengan baik sesuai dengan harapan tim pengabdian dan peserta. Persentase capaian pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat selama 2 hari adalah 97,35%.Abstract: The purpose of this training is to improve the competence of teachers in using project-based learning models to improve student learning outcomes of SD IT Hamas. This activity is carried out in the form of project based learning model training for teachers. The participants of this training activity were 20 people who were teachers from the Hamas IT Elementary School. Based on the results that have been obtained, that this community service activity has been carried out well in accordance with the expectations of the service team and participants. The percentage of achievements in the implementation of community service activities for 2 days is 97.35%. 
PERBAIKAN PEMBELAJARAN DENGAN METODE BLENDED LEARNING MENGGINAKAN APLIKASI VIDEO CONFERENCE ZOOM MEETING DAN WHATSAPP Wina Mariana Parinduri; Titin Rahmayanti Rambe; Azrina Purba
Jurnal Sintaksis Vol 4 No 1 (2022): Jurnal Sintaksis
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penguatan ini bertujuan memberikan perbaikan guru dalam menyampaikan materi Percobaan Tentang Proses Terjadinya Hujan dengan menggunakan pendekatan yang berbeda dengan menggunakan Aplikasi Video Conference Zoom Meeting Dan Whatsapp Group pada mata pelajaran IPA Kelas 5 di MIN 15 Medan. Metodologi yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas melalui siklus dengan masing-masing kegiatan memiliki perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan Refleksi. Hasil kegiatan tersebut menunjukkan kegiatan Siklus I dapat digunakan guru dalam menyampaikan materi pembelajaran yang didalamnya ada kegiatan praktek agar lebih efektif dan efisien selama pembelajaran jarak jauh. Pada siklus II terjadi peningkatan dalam keaktifan belajar dikarenakan guru dan peserta didik memberikan kesimpulan pembelajaran. Penggunaan metode blended learning dengan aplikasi zoom dan whatsapp group dapat digunakan untuk memaksimalkan pembelajaran jarak jauh karena cukup efektif dan dapat mengoptimalkan proses belajar daring. Sedangkan kelemahan dari penggunaan aplikasi ini adapun keterbatasan dalam menggunakan metode ini ialah kendala jaringan. peserta didik juga mudah bosan dikarenakan kegiatan yang dilakukan tidak bisa mengimbangi keefektifan ketika belajar dikelas.
PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN IPA TERPADU BERBASIS KOMPUTER DENGAN MACROMEDIA FLASH 8 PADA POKOK BAHASAN UNSUR, SENYAWA DAN CAMPURAN TERHADAP KEJELASAN, KEDALAMAN DAN KETEPATAN ISI MATERI Wina Mariana Parinduri
Jurnal Sintaksis Vol 1 No 1 (2019): Jurnal Sintaksis
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.703 KB)

Abstract

Macromedia flash has a lot of advantages compared with other animation software. For instance, the program is object-oriented, which can design based on the vector that used as a software to create Websites and other advantages. The students who use the computer program may accomplish the lesson about 13, 75 hours. On the other side, the students use direct lesson need 24 hours. Besides, more than 560 in the senior high school use the computer program “ EnviroQuest” and ROD-CD. The result of ROD-CD is shown 93% of the students find their aim after learning its program. 70 % of students state that they get a lot of knowledge, and 97% of students say that they love its computer program. In short, the advantage of using the computer program as a learning media has a lot of benefits. This research has already conducted in chemistry laboratory FMIPA UNIMED, and the media has examined in MTS Negeri 3 Medan on Mei 2010. The instrument used in this research is the usage of the questionnaire to reveal the students’ responses toward the learning media based on computer media namely: Macromedia flash 8. In conclusion, the result of this research is the media has given the material clearly, and the content of the material is more clearly.
PENGARUH INTERAKSI ANTARA PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING APPROACH DAN MINAT BERWIRAUSAHA TERHADAP HASIL BELAJAR KIMIA SISWA DI SMA NEGERI 1 STABAT Wina Mariana Parinduri; Titin Rahmayanti Rambe
Jurnal Sintaksis Vol 3 No 1 (2021): Jurnal Sintaksis
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; apakah interaksi pendekatan contextual teaching and learning approach dan minat berwirausaha berpengaruh terhadap hasil belajar kimia siswa di sma negeri 1 stabat.penelitian ini termasuk penelitian quasi eksperimen dengan menggunakan desain factorial 2x2.Sampel penelitian ini sebanyak 2 kelas terdiri dari kelas eksperimen dan kelas control yang ditentukan secara acak(random sampling).instrumen penelitian menggunakan tes hasil belajar berjumlah 30 soal dalam bentuk pilihan berganda yang telah diuji validitas, reliabilitas,daya beda, tingkat kesukaran, dan angket berwirausaha sebanyak 32 butir yang telah valid dan reliable. Teknik analisis yang digunakan teknik analisis varians dua jalur (Two Ways Anova) dengan bantuan program SPSS16,0. Hasil penelitian dan pengujian hipotesis disimpulkan bahwa: tidak terdapat pengaruh interaksi antara pendekatan pembelajaran contextual teaching and learning approach dan minat berwirausaha terhadap hasil belajar kimia siswa, tidak signifikan karena >0,05. Hal ini memberi makna bahwa siswa yang dibelajarkan dengan pendekatan kontekstual meskipun memiliki minat berwirausaha tinggi, maupun rendah belum tentu akan lebih baik dibandingkan siswa yang dibelajarkan dengan pendekatan konvensional.
DEVELOPMENT OF FLIPBOOK BASED SMART CARD LEARNING MEDIA IN SCIENCE LEARNING TO IMPROVE STUDENT LEARNING MOTIVATION CLASS III SD Wina Mariana Parinduri; Renni Ramadhani Lubis; Titin Rahmayanti Rambe; Nurhamimah Rambe
SCHOOL EDUCATION JOURNAL PGSD FIP UNIMED Vol 12, No 3 (2022): SHOOL EDUCATION JOURNAL PGSD FIP UNIMED
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/sejpgsd.v12i3.40164

Abstract

This research is research Research and Development (R&D). This study uses the Four D development model. In this study it was only carried out at the development stage. This research was conducted in class II at SD IT Hamas Stabat. The research was carried out in the even semester of the 2021/2022 school year. The subjects in this study were 20 grade II students at SDIT Hamas, 11 male students and 9 female students. The object in this study is flipbook based smart card learning media. Data collection techniques in this study were observation, interviews, tests, questionnaires and documentation. The stages in the four D development model are define, design, develop, disseminate. The results of the validation test by experts, namely media experts, were 89.00%, while the results of the material validation test were 88.06%. The results of material validation and media validation are categorized as very feasible. The results of student learning motivation on flipbook-based smart card learning media amounted to 79.07%.
PENEBARAN 1.000 BENIH IKAN BERSAMA MASYARAKAT KECAMATAN GIRSANG SIPANGAN BOLON KABUPATEN SIMALUNGUN Titin Rahmayanti Rambe; Wina Mariana Parinduri; Irwanto; Tedy Putra; Azrina Purba; Haryati; Riskyka; Diah Kesumawati; Dini Puji Anggraini; Dwi Puspita Sari; Renni Ramadhani Lubis; Yusda Novianti; Muhammad Fadli
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3 No 1 (2022): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (372.586 KB)

Abstract

Tujuan pengabdian kepada masyarakat melalui kegiatan penebaran ikan (restocking) di perairan Danau Toba adalah untuk meningkatkan stok populasi ikan di perairan Danau Toba, untuk melestarikan keanekaragaman sumberdaya ikan di perairan Danau Toba serta untuk meningkatkan produksi ikan di perairan Danau Toba guna pemenuhan gizi bagi masyarakat. Metode yang digunakan adalah demonstrasi, praktik, dan diskusi, dengan pendekatan pelatihan dan pendampingan. Tanggapan masyarakat terhadap kegiatan ini diperoleh dari wawancara. Hasil analisis wawancara menunjukkan 100% masyarakat menyatakan kegiatan ini sangat bermanfaat dan menambah ilmu pengetahuan masyarakat. Dengan adanya kegiatan ini berhasil merubah pandangan masyarakat ke arah positif secara signifikan sehingga dapat memotivasi masyarakat khususnya yang berada di perairan Danau Toba untuk dapat menjaga keseimbangan ekosistem perairan Danau Toba.