Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

TRANSFORMASI NOVEL SERENDIPITY KE DALAM FILM SERENDIPITY KARYA ERISCA FEBRIANI: KAJIAN SASTRA BANDINGAN Novia Nurkamila; Yola Dwi Aprilliah; Dian Hartati
Hasta Wiyata Vol 4, No 2 (2021)
Publisher : University of Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.hastawiyata.2021.004.02.05

Abstract

Penelitian deskriptif analisis komparatif ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan transformasi novel Serendipity ke film Serendipity, dan (2) mendeskripsikan konflik sosial yang terdapat dalam novel Serendipity karya Erisca Febriani. Sumber data penelitian ini adalah film dan novel Serendipity karya Erisca Febriani. Data penelitian ini adalah berupa kalimat yang terdapat dalam Novel Serendipity dan Film Serendipity karya Erisca Febriani dengan pendekatan sosiologi sastra. Pengumpulan data penelitian ini dengan menonton film Serendipity dan studi pustaka. Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologi sastra dengan langkah-langkah: (1) penentuan subjek dan objek penelitian, (2) kerja penelitian (reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) transformasi novel ke dalam film Serendipity menunjukan beberapa perubahan ketika diadaptasi menjadi film, dan (2) konflik sosial dalam novel Serendipity karya Erisca Febriani yang dibangun oleh satu konflik, yaitu konflik sosial ekonomi.
Citra Perempuan Dalam Puisi Magma Karya Ratna Ayu Budhiarti Serta Relevansinya Sebagai Bahan Ajar Di SMA Yola Dwi Aprilliah; Sahlan Mujtaba; M. Januar Ibnu Adham
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual Vol 6 No 1 (2022): Volume 6, Nomor 1, Januari 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Nahdlatul Ulama Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (140.545 KB) | DOI: 10.28926/riset_konseptual.v6i1.432

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik deskriptif-kualitatif-analitis. Data puisi bersifat kualitatif sehingga penjelasannya dijabarkan dalam bentuk deskripsi dan uraian. Deskripsi tersebut didapatkan melalui analisis terhadap puisi sehingga terbentuk pemahaman dan kejelasan. Langkah terakhir dalam penelitian ini ialah pengambilan kesimpulan. Kesimpulan diambil setelah dilakukan pembahasan menyeluruh mengenai aspek-aspek yang diteliti pada kumpulan puisi Magma Karya Ratna Ayu Budhiarti. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : (1) Pada kumpulan puisi Magma Karya Ratna Ayu Budhiarti terdapat 3 citra perempuan yaitu citra fisik yang merupakan ciri fisik perempuan berupa ciri biologis, citra psikis yang melihat unsur psikologis dari kaum perempuan, dan citra sosial yang melihat bagaimana seorang terlihat dalam kehidupan masyarakat; (2) Kumpulan puisi Magma Karya Ratna Ayu Budhiarti dapat dijadikan sebagai bahan ajar puisi di Sekolah Menengah Atas, khususnya KD 3 (Mengidentifikasi suasana, tema, dan makna beberapa puisi yang terkandung dalam antologi puisi yang diperdengarkan atau dibaca); KD 3.17 (Menganalisis unsur pembangun Puisi).