IKHA LISTYARINI
Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang

Published : 8 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

ANALISIS PERAN ORANG TUA DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN JARAK JAUH MASA PANDEMI COVID-19 DI KELAS III SD NEGERI SUKOREJO 02 SEMARANG AWANG BUDI SETYAWAN; IKHA LISTYARINI; SUKAMTO SUKAMTO
BASIC Jurnal Pendidikan Dasar dan Menengah Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Ngudi Waluyo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35473/dwijaloka.v1i1.1573

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah pada masa pandemi Covid-19 saat ini, sekolah menerapkan pembelajaran jarak jauh di rumah. Dalam pembelajaran jarak jauh motivasi belajar siswa menjadi rendah. Karena suasana dan sarana tidak sama seperti dengan pembelajaran di sekolah. Dalam hal ini siswa lebih sering bermain dari pada belajar. Di sini orang tua mempunyai peran penting untuk mendampingi belajar anaknya di rumah. Orang tua menggantikan peran guru dalam mengajari dan mendampingi anak dalam belajar. Keberhasilan pembelajaran ini sangat dipengaruhi kemampuan orang tua masing-masing. Penelitaian ini bertujuan untuk mengetahui peran orang tua dan motivasi belajar siswa pada pembelajaran jarak jauh di kelas III SD Negeri Sukorejo 02 Semarang.Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek utama penelitian ini adalah siswa dan orang tua siswa kelas III SDN Sukorejo 02 Semarang. Penelitian ini mengambil sampel 10 siswa beserta orang tuanya, dari jumlah keseluruhan satu kelas 30 siswa. Teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran orang tua siswa dalam menunjang pendidikan anak pada pembelajaran jarak jauh di rumah sangat bagus. hampir semua orang siswa yang diteliti sudah melakukan empat indikator yang menjadi ukuran penelitian. Yaitu membimbing, memperhatikan, memfasilitasi dan memotivasi belajar anak. Sehingga anak yang tadinya kurang termotivasi untuk belajar menjadi termotivasi untuk belajar. Berdasarkan hasil penelitian ini,1 saran yang dapat disampaikan adalah dalam pelaksanaan pembelajaran jarak jauh di rumah. Orang tua perlu membimbing, memperhatikan, memfasilitasi dan memotivasi belajar anak. Supaya anak selalu termotivasi untuk belajar.Kata Kunci: Peran Orang Tua, Motivasi Belajar Siswa, Pembelajaran Jarak Jauh
ANALISIS PENGARUH FILM UPIN DAN IPIN TERHADAP KARAKTER SISWA Ivan Zhayoga; Diana Endah H; Ikha Listyarini
Indonesian Values and Character Education Journal Vol. 3 No. 1 (2020): April
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ivcej.v3i1.24542

Abstract

Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah Bagaimana pengaruh film animasi Upin dan Ipin terhadap karakter siswa?. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendiskripsikan pengaruh terhadap karakter siswa dalam film animasi Upin dan Ipin. Jenis penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode penelitian deskriptif. Data dalam penelitian diperoleh melalui wawancara, observasi serta dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis, pengaruh film Upin dan Ipin yang dilakukan di SDN 4 Tanggung terdapat tiga proses yaitu melihat/mengamati, mengaplikasikan dan menganalisis, yang dilakukan dengan media film Upin dan Ipin episode Ikhlas dari Hati dan Pensil Ajaib. Terdapat nilai karakter peduli sosial dan bersahabat, serta semua siswa telah meningkatkan dan mengaplikasikan nilai karakter tersebut dalam lingkungan sekitar. Dapat disimpulkan bahwa keseluruhan hasil analisis pengaruh film Upin dan Ipin yang mencakup dua nila karakter yaitu nilai karakter peduli sosial dan bersahabat yang dijadikan sebagai acuan serta hasil wawancara dan observasi bersama Siswa, Guru, Orang tua, dapat digunakan sebagai contoh bagi siswa dalam peningkatan karakter. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah film Upin dan Ipin dapat digunakan sebagai media pembelajaran dalam penanaman nilai karakter peduli social dan bersahabat bagi siswa.
ANALISIS NILAI KARAKTER PADA BUKU SISWA TEMA LINGKUNGAN BERSIH, SEHAT, DAN ASRI KELAS I SEKOLAH DASAR Nani Risnwati; Endah Rita S. Dewi; Ikha Listyarini
Indonesian Values and Character Education Journal Vol. 3 No. 2 (2020): October
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ivcej.v3i2.28515

Abstract

penelitian ini dilatarbelakangi karena melemahnya nilai karakter karena perkembangan zaman hal ini terbukti maraknya aski kekerasan antar pelajar penanaman nilai karakter sejak dini sangat dibutuhkan melalui buku yang mereka baca dan pelajari yaitu melalui buku siswa. Permasalah dalam penelitian ini adalah “Karakter apa saja yang terdapat pada buku siswa kelas I Sekolah Dasar Tema Lingkungan Bersih, Sehat, dan Asri? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuai dan mendeskripsikan nilai-nilai karakter yang terkandung pada buku tersebut. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari Buku Siswa Kelas I Sekolah Dasar tema Lingkungan Bersih, Sehat dan Asri  yang disunting dan diterbitkan oleh Kemendikbud. Data dalam penelitian ini meliputi kata, kalima, dan gambar. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah diuraikan maka dapat dapat ditarik kesimpulan bahwa nilai karakter dalam Buku Siswa tema Lingkungan Bersih, Sehat, dan Asri terdapat 14 nilai karakter yang ditemukan yaitu Religius, Toleransi, Disiplin, Kerja Keras, Kreatif, Mandiri, Demokratis, Rasa Ingin Tahu, Semangat Kebangsaan, Sahabat/Komunikatif, Cinta Damai, Peduli Lingkungan, Peduli Sosial, Tanggung Jawab. Nilai karakter yang diteliti terdiri dari 18 nilai karakter dalam pengembangan pendidikan budaya dan karakter bangsa oleh KemendikbudKata Kunci : nilai-nilai karakter, buku siswa
Analisis Nilai Karakter Pada Lirik Lagu Dalam Buku Lagu-Lagu Pilihan Ismail Marzuk Yorris Adiguna Martin; A.Y. Soegeng Ysh; Ikha Listyarini
Indonesian Values and Character Education Journal Vol. 3 No. 2 (2020): October
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ivcej.v3i2.29243

Abstract

Munculnya lagu-lagu modern yang bertemakan cinta yang sering ditayangkan di televisi, penambahan jam pelajaran yang terfokus pada mata pelajaran ujian nasional dan tindak kekerasan yang sering bermunculan menyebakan terjadinya krisis karakter. Tujuan penelitian ini untuk mendiskripsikan nilai-nilai karakter pada lagu dalam buku lagu-lagu pilihan Ismail Marzuki. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari lagu-lagu pilhan Ismail Marzuki yang terdapat dalam buku lagu-lagu pilhan Ismail Marzuki. Prosedur pengumpulan data menggunakan dokumentasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan peningkatan ketekunan. Metode analisis data menggunakan data collection, data reduction, data display, dan verification. Dari hasil penelitian dua puluh lima lagu Ismail Marzuki dalam buku lagu-lagu pilihan Ismail Marzuki yang dianalisis ditemukan 14 nilai karakter yang muncul. Nilai karakter tersebut adalah religius, jujur, toleransi, kerja keras, mandiri, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, komunikatif, cinta damai, peduli lingkungan, peduli sosial, dan tanggung jawab. Nilai karakter cinta damai dan nilai karakter komunikatif adalah nilai yang paling banyak muncul pada dua puluh lima lagu Ismail Marzuki dan nilai karakter mandiri, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, dan tanggung jawab adalah nilai yang paling sedikit muncul pada lagu Ismail Marzuki dalam buku lagu-lagu pilihan Ismail Marzuki.Jadi, dapat dikatakan bahwa lirik lagu Ismail Marzuki mengandung 14 nilai karakter.
Keefektifan Model Picture And Picture Berbantu Media Flashcard Terhadap Keterampilan Menulis Karangan Ringga Dwi Anggraini; Ikha Listyarini; Choirul Huda
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 1 (2019): February
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i1.17282

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan model Picture and Picture berbantu media Flashcard terhadap keterampilan menulis karangan siswa kelas IV SD Negeri Kalibanteng Kidul 03 Semarang. Latar belakang yang mendorong peneliti melakukan penelitian tersebut, karena para siswa masih banyak yang belum mampu menulis karangan secara optimal. Hal tersebut dikarenakan kurangnya pembelajaran yang efektif dan masih menggunakan metode konvensional yang cenderung membuat siswa menjadi bosan. Dilihat pada keterampilan menulis karangan siswa, jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk Nonquivalent Control Group Design, dengan jenis Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV di SD Negeri Kalibanteng Kidul 03 Semarang. Adapun pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan sampling jenuh. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui tes tertulis, wawancara, dan dokumentasi. Hasil analisis terhadap ketrampilan menulis karangan siswa kelas IV SD Negeri Kalibanteng Kidul 03 Semarang yang dihitung menggunakan Uji t diperoleh hasil rata – rata nilai kelas ekperimen 75,000 dengan thitung sebesar 3,086053 dan ttabel sebesar 2,000, karena thitung > ttanel yaitu 3,086053 >2,000 maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima. Hal ini berarti bahwa hasil belajar siswa yang mendapat pembelajaran menggunakan model pembelajaran Picture and Picture berbantu media Flashcard lebih baik daripada menggunakan model konvensional
Keefektifan Model Think Talk Write Berbantu Media Gambar Seri terhadap Keterampilan Menulis Afif Zaenal Arifin; Choirul Huda; Ikha Listyarini
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19415

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan model Think Talk Write berbantu media gambar seri dalam pembelajaran Bahasa Indonesia materi menulis karangan narasi pada siswa kelas V SD NEGERI BUGANGAN 02 SEMARANG. Jenis penelitian ini adalah eksperimen menggunakan Pre Experimental Design yang digunakan adalah One Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SD N BUGANGAN 02 SEMARANG tahun pelajaran 2018/2019. Sampel yang diambil adalah 29 siswa kelas V. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Berdasarkan analisis akhir yang telah dilakukan terlihat dari nilai posttest yang menunjukan pembelajaran dengan model Think Talk Write berbantu media gambar seri lebih baik daripada menggunakan pembelajaran konvensional. Hal tersebut diperkuat dengan hasil analisis akhir yang telah dilakukan dengan menggunakan uji t menunjukan bahwa thitung > ttabel yaitu 10,239 > 2,370 dengan db N-1=29-  1=28, dan taraf signifikan 5% diperoleh ttabel=2,370 karena thitung>ttabel maka H0 ditolak dan Ha diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa efektif penerapan model pembelajaran Think Talk Write berbantu media gambar seri dalam pembelajaran bahasa Indonesia materi menulis karangan narasi pada siswa kelas V SD NEGERI BUGANGAN 02 SEMARANG. 
Flipbook Kesehatan di Era Pandemi sebagai Literasi Siswa Sekolah Dasar Myo Opidianto; Mei Fita Asri Untari; Ikha Listyarini
Jurnal Edutech Undiksha Vol. 9 No. 2 (2021): Desember
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jeu.v9i2.39143

Abstract

Literasi untuk siswa sekolah dasar merupakan hal yang sangat penting. Dalam masa pandemi seperti yang terjadi di Indonesia sejak tahun 2020 perlu adanya edukasi kesehatan untuk masyarakat, terutama siswa sekolah dasar sebagai bentuk pembahasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media flipbook bertema kesehatan untuk siswa sekolah dasar. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang dilaksanakan dengan menggunakan model Borg and Gall dengan penyesuaian tahapan pengembangan yaitu pendahuluan, perencanaan, pengembangan draf produk, validasi draf produk, uji coba lapangan awal. Subjek penelitian ini adalah 4 orang guru, 75 siswa dan 45 orang tua siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara, dokumentasi, serta penyebaran angket. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yakni berupa lembar angket kebutuhan, angket validasi, dan angket respon. Berdasarkan hasil angket kebutuhan didapatkan hasil bahwa media flipbook dibutuhkan oleh guru, siswa, dan orang tua siswa dengan kriteria cover depan belakang serta halaman berwarna cerah dengan memilih teks yang lugas sederhana dan teks yang bervariasi. Berdasarkan hasil angket respon didapatkan hasil bahwa media flipbook kesehatan sangat cocok untuk menunjang pembelajaran daring di masa pandemi ini. Untuk memperoleh media flipbook bertema kesehatan, diesuaikan dengan hasil kebutuhan dan respon siswa, guru dan orang tua siswa. Nilai rata-rata validitas media flipbook yang diperoleh adalah 4.90 dengan kualifikasi sangat baik. Berdasarkan analisis angket respon dan kebutuhan, maka dapat disimpulkan bahwa media flipbook bertema kesehatan untuk siswa sekolah dasar dinyatakan valid dan dapat digunakan dalam pembelajaran.
ANALISIS KEMAMPUAN BERCERITA SISWA KELAS IV SDN 4 KERTOSARI KABUPATEN KENDAL Aditya Aris Pangestu; Mei Fita Asri Untari; Ikha Listyarini
Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang Vol. 9 No. 1 (2023): Volume 09 No 01, Maret 2023
Publisher : STKIP Subang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36989/didaktik.v9i1.699

Abstract

This study aims to determine and analyze the storytelling skills of students. This type of research is qualitative research. Sources of data used are interviews, observation and documentation. The problem in this study is how the storytelling ability of class students. The results of this study showed that there were 30 students' storytelling abilities, most students around 60% or 18 students were able to tell stories fluently. The child's pronunciation when telling stories is good, the fluency when telling stories is quite good, the style of expression is sufficient, the students' appreciation of the story is sufficient and the mastery of the contents of the story is carried out according to the storyline well. About 40% or 12 students have not been able to meet the set storytelling criteria, namely students are only able to read stories with a little spelling, with a flat style/expression, appreciation that has not yet appeared, pronunciation that is not clear and by reading without paying attention to the appreciation of the story.