Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

Penerapan Metode Latihan Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Nyaring Siswa Kelas III SDN 3 Bangkir Rina, Rina
Jurnal Kreatif Tadulako Online Vol 4, No 8 (2016): Junal Kreatif Tadulako Online
Publisher : Jurnal Kreatif Tadulako Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan membaca nyaring siswa kelas III SDN 3 Bangkir, untuk mengetahui penerapan membaca nyaring dengan metode latihan di kelas III SDN 3 Bangkir. Untuk mengetahui kemampuan siswa dalam penggunaan metode latihan dalam pembelajaran membaca nyaring serta untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran membaca nyaring dengan menggunakan metode latihan dalam upaya meningkatkan pemahaman siswa tentang bagaimana cara membaca nyaring di kelas III SDN 3 Bangkir. Proses pembelajaran dilakukan dengan menggunakan metode latihan dimaksudkan agar siswa dapat secara langsung melakukan latihan secara berulang-ulang agar dapat meningkatkan kemampuan mereka dalam membaca nyaring. Data penelitian ini dikumpulkan melalui observasi dan evaluasi.  Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan sebanyak tiga siklus dengan hasil yang diproleh terjadi peningkatan dari hasil observasi awal sebesar 17,3%, menjadi 34,7% pada siklus kesatu, meningkat menjadi 60,8% pada siklus kedua, dan meningkat lagi menjadi 82,6% pada siklus ketiga. Berdasarkan perolehan hasil tersebut disimpulkan bahwa penggunaan metode latihan dapat meningkatkan kemampuan membaca nyaring siswa kelas III SDN 3 Bangkir. Kata Kunci: Metode Latihan, Membaca nyaring, SDN 3 Bangkir
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VB SD NEGERI 62 PEKANBARU Rina, Rina; Marhadi, Hendri; alexander, Jessi
Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Keguruan dan Ilmu Pendidikan Vol 3, No 1 (2016): Wisuda Februari 2016
Publisher : Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract : This research aims to improve grade V student’s maths learningachievement at SDN 62 Pekanbaru academic year 2014/ 2015 through “ Application of the model direct learning”. Setting of the problem is “ is the application of the model direct learning can improve grade V student’s maths learning achievement at SDN 62 Pekanbaru”. This research was conducted in February. The number of students are 32 students which contain of 18 boys and 14 girls. This research is classroom action research which contains of three cycles. Each cycles consist of 2 meeting. Parameter of the research is involved students learning achievement after the action in each cycles (daily test I, II,). Instrument of the research contains of learning tools (syllabus, RPP, LKS, LLL, learning result paper sheet). Observation of student and teacher activity sheet. Data of the research will analyze descriptively. Research data show that learning achievement has increased.Where prior to the application of the model direct learning as much as any 12 students (37,5%)scored daily test is above or equal to the minimum completeness criteria (KKM). It was improved to 65% after using the application of the model direct learning in first cycle. In the second cycle increased 90%. Activities of the student during the learning process (I, II cycles) is can be categorized very well by an average 87,5%. From the explanation above shows that application of the model direct learning can be improving grade V students maths learning achievement at SDN 62 Pekanbaru.Keyword :the model direct learning, maths achievement
Penggunaan Video Dikombinasikan dengan Model Pembelajaran Investigasi Kelompok untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa MAN 2 Pontianak Rina, Rina; Anggela, Rika; Veriansyah, Ivan
Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial Vol 5, No 1 (2018): Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.179 KB) | DOI: 10.31571/sosial.v5i1.865

Abstract

Tujuan penelitian untuk mendapatkan informasi secara jelas, objektif dan sistematis tentang penggunaan media video dalam meningkatkan hasil belajar pada siswa kelas XI IPS MAN2 Pontianak T.A. 2017/2018. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan yang dilakukan secara partisipatif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan di MAN 2 Pontianak. Pelaksanaan tindakan dilakukan dalam 3 siklus. Subjek penelitian adalah siswa Kelas XI IPS 4 berjumlah 31 orang. Instrumen pengumpulan data berupa soal tes, panduan observasi dan dokumentasi. Teknis analisis datadilakukan secara kualitatif untuk menggambarkan aktifitas siswa yang diakumulasikan melalui hasil observasi di setiap siklusdan rata-rata untukhasilbelajar. Hasil penelitian diketahui pengunaan media pembelajaran sudah baik, terlihat dari pelaksanaan pembelajaran siklus I,siklus II dan siklus III. Afektif siklus I yaitu 60%, siklus II yaitu 76%,siklus III yaitu 88%. Aspek psikomotorik hasil siklus I yaitu56%, siklus II yaitu 76% siklus III yaitu 92% dan hasil belajar siklus I yaitu 19%, siklus II yaitu 67%, siklus III yaitu 97%.
Penerapan Pembelajaran Group Investigation Dalam Meningkatkan Keterampilan Penulisan Desain Pendidikan Geografi IKIP PGRI Pontianak Anggela, Rika; Suherdiyanto, Suherdiyanto; Rina, Rina
Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial Vol 5, No 1 (2018): Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (354.181 KB) | DOI: 10.31571/sosial.v5i1.857

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini untuk mendapatkan informasi secara jelas, objektif dan sistematis tentang penerapan pembelajaran Group Investigation (GI) dalam meningkatkan keterampilan penulisan desain penelitian pada mata kuliah Seminar Kuliah Geografi Semester VI IKIP PGRI Pontianak TA. 2016/2017. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan yang dilakukan secara partisipatif. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa penerapan Group Investigation pada siklus I dan Siklus II baik sekali. Persentase Ketuntasan kelas Keterampilan penulisan desain penelitian pada pra tindakan sebesar 38,9%, siklus I sebesar 66,1% dan siklus II sebesar 100%. Peningkatan kepercayaan diri mahasiswa mulai pra tindakan sampai pada siklus I sebesar 26,7% dan mulai siklus I sampai pada siklus II sebesar 33,4%.
EFFECT ON INQUIRY LEARNING MODEL STUDENT LEARNING OUTCOMES OF THE SUBJECT MATTER OF TEMPERATURE AND IN CLASS X CALORIFIC SEMESTER II SMA SWASTA IMELDA MEDAN A.Y 2016/2017 Rina, Rina; Purwanto, Purwanto
JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIVERSITAS NEGERI MEDAN Vol 4, No 1 (2018): JURNAL IKATAN ALUMNI FISIKA UNIMED EDISI JANUARI - MARET 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jiaf.v4i1.10879

Abstract

This study aims to determine the effect of inquiry learning model to the learning outcomes of students in the subject matter of temperature and heat in SMA Swasta Imelda Medan A.Y. 2016 / 2017. Type this research is quasi experiment. The population in this study were all students of class X Semester II, which consists of three classes. Sampling was done by cluster random sampling. By taking two classes of third grade at random, that is class X-l as the experimental class using inquiry learning model and a class X-2 as the control class using conventional learning, each of which amounted to 32 people. The instrument used was a test of student learning outcomes that are 20 questions in the form of multiple choice and activity observation sheet. Hypothesis testing using t test with level α = 0,05. Result initial testing with pre-test values obtained average pretest experimental class is 48.28, and the average value pretest control class is 44.53. Pretest data testing through the second sample normality test showed normal distribution. In the homogenous eity test obtained Fcount = 108 and = 2.37 Ftable so Fhitung < Ftable then both samples come from a homogenous ous group. The results of data analysis of test two parties obtained tcount = 1.962 < ttable = 1,999 so that Ho accepted to mean both classes of the samples had the same initial capability. The average value postes experimental class and control class = 71.41 = 62.50. The results oft test analysis of the obtained t = 3.835 and ttable = 1.667 so thitung > ttable then Ho rejected and Ha accepted means there is significant influence inquiry learning model to the learning outcomes of students in the subject matter of temperature and heat in the tenth grade second semester SMA Swasta Imelda Medan A.Y 2016/2017.
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Terhadap Hasil Belajar Mata Kuliah Pengantar Geografi IKIP PGRI Pontianak Rina, Rina; Anggela, Rika; Veriansyah, Ivan
Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial Vol 5, No 2 (2018): Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.186 KB) | DOI: 10.31571/sosial.v5i2.997

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan informasi secara jelas, objektif dan sistematis tentang penerapan model pembelajaran inkuiri terhadap hasil belajar pada mata kuliah pengantar geografi. Penelitian ini merupakan penelitian Eksperimen dengan bentuk penelitian Quasi eksperimen dengan model pretest postest control group desaign.Populasi dalam penelitian ini  adalah mahasiswa semester 2 IKIP PGRI Pontianak dan sampel dalam penelitian adalah kelas A dan B. kelas A yang berjumlah 35 orang dan kelas B yang berjumlah 35 orang. Instrumen pengumpulan data berupa soal  tes dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan rumus rata-rata (mean) dan dengan menggunakan rumus t-test Hasil penelitian, diketahui (1) Hasil belajar siswa sebelum penerapan model pembelajaran inkuiri pada kelas eksperimen adalah 40,14 tergolong kurang baik (2) Hasil belajar siswa setelah penerapan model pembelajaran inkuiri pada kelas eksperimen adalah 82 tergolong baik (3) Pengaruh model pembelajaran inkuiri terhadap hasil belajar mahasiswa di peroleh hasil H0 di tolak dan Ha diterima, dibuktikan dengan hasil Effect Size  0,63 yang tergolong sedang.
HUBUNGAN STATUS GIZI, STATUS IMUNISASI, DAN ASI EKSKLUSIF DENGAN KEJADIAN ISPA PADA ANAK BALITA Fransiska, Mellia; Rina, Rina; Okta Sanggara, Vivi; Kurnia Gustin, Rahmi
Jurnal Kesehatan - STIKes Prima Nusantara Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : STIKes Prima Nusantara Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35730/jk.v6i2.261

Abstract

Acute Respiratory Infections (ARI) is an acute infections process which incubation for 14 days. It’s caused by microorganisms and attack one or more of the airway. Tanah Datar is a regency that incidence of ARI in children toddlers was highest (80.65%) in West Sumatera in 2011, with the most case in Batipuh I Health Centre (123.47%). The aims of this study were known variable and dominant factor relationship of ARI incidence on children toddlers at working area of Batipuh I Health Centers. Design of this research was cross sectional. Population was all mothers who have children toddlers (2079 people) and obtained 106 sample with multistage sampling technique. Data were analyzed by univariate and bivariate with Chi-square test. The results showed that there was a significant association between immunization status (p = 0.006, OR=6588, CI = 95%) and exclusive breastfeeding (p = 0.015, OR = 2.985, CI = 95%). Recommended to Batipuh I Health Center to provide information about the importance of immunization, exclusive breast feeding, and monitoring the nutritional status of children toddlers. The parents should provide a complete immunization, exclusive breast feeding, and pay attention to the nutritional status of children toddlers in order to anticipate the incidence of ARI.
PENGARUH KOMPRES HANGAT AROMATERAPI LAVENDER TERHADAP PENURUNAN SKALA NYERI PASIEN REMATIK (OSTEOARTRITIS) PADA LANSIA DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA SABAI NAN ALUIH SICINCIN TAHUN 2014 Puspita Sari, Yanti; Rina, Rina
Jurnal Kesehatan - STIKes Prima Nusantara Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : STIKes Prima Nusantara Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (451.569 KB) | DOI: 10.35730/jk.v6i1.245

Abstract

Salah satu masalah kesehatan yang sering terjadi pada lanjut usia adalah rematik (osteoartritis). Osteoartritis merupakan kelainan sendi progresif ditandai dengan rasa nyeri yang mengakibatkan penurunan kualitas hidup lansia. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh kompres hangat aromaterapi lavender terhadap penurunan skala nyeri pasien rematik (osteoarthritis) pada lansia di Panti Sosial Tresna Werdha Sabai Nan Aluih Sicincin Tahun 2014. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan metode Pre Experiment dengan pendekatan One Group Pretest Postest. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan sampel sebesar 16 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan alat ukur skala nyeri Visual Analog Scale (VAS) lalu dicatat dalam lembaran observasi dan dianalisis menggunakan uji T-test dua sampel dengan α = 0,05. Hasil penelitian ini didapatkan skala nyeri sebelum pemberian terapi kompres hangat aromaterapi lavender 5,50, sedangkan sesudah pemberian terapi kompres hangat aromaterapi lavender rata-rata skala nyeri menjadi 2,56. Hasil uji T-test dua sampel didapatkan p = 0,000 (p < 0,05), berarti hipotesis penelitian diterima yaitu terdapat perbedaan yang bermakna rata-rata skala nyeri sebelum dan sesudah diberikan terapi kompres hangat aromaterapi lavender terhadap penurunan skala nyeri pasien rematik (osteoarthritis) pada lansia di Panti Sosial Tresna Werdha Sabai Nan Aluih Sicincin Tahun 2014. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh kompres hangat aromaterapi lavender terhadap penurunan skala nyeri pasien rematik (osteoarthritis) pada lansia. Bagi keperawatan hendaknya dapat melakukan pengembangan terapi komplementer dalam upaya mengurangi nyeri rematik (osteoartritis).
PENGARUH PEMBERIAN PENYULUHAN PERILAKU HIDUP BERSIH SEHAT (PHBS) TENTANG TEKNIK MENCUCI TANGAN TERHADAP PENGETAHUAN MENCUCI TANGAN DI SD N 55 BATANG PIARAU LUBUK BASUNG KABUPATEN AGAM TAHUN 2014 Junios, Junios; Rina, Rina
Jurnal Kesehatan - STIKes Prima Nusantara Vol 5, No 1 (2014)
Publisher : STIKes Prima Nusantara Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35730/jk.v5i1.218

Abstract

Handwashing behavior was not a usual day-to-day by the general public. Hand washing is an important thing to know melai children from an early age in order to materialize a clean and healthy lifestyle. Namunberdasarkan data that has been collected from SDN 55 Batang piarau, still a lack of knowledge of the student / i for washing hands. The purpose of this study was to determine the effect of granting extension Net sehah Behavior (PHBs) About Handwashing Handwashing Against knowledge in SD N 55 Rods Piarau Lubuk Basung Agam 2015.This study design using pre-Eksprimental One group pre-post test desaign. This research was conducted at SDN 55 Batang piarau 03 September to 7 September 2015. The population in this study were 55 students / I with a total sample of 47 students / i. The data in this study was collected using questionnaires and processed by paired t-test.Based on the analysis of the data showed that respondents' knowledge before the intervention is given 100% low knowledge, and after being given the intervention of knowledge increased to 70.2% of respondents berpengrtahuan high, 23.4% of respondents were knowledgeable and 6.3 berpengetahuanrendah respondents about hand washing. Statistically, the provision of information has a significant influence in increasing student knowledge / i (p = 0.000)Recommended to students / I that higher knowledge in order to maintain and improve health with a clean and healthy life behavior, and student / i knowledgeable Low harder to improve his knowledge in order to create a clean and healthy lifestyle. For a school to reactivate UKS.
HUBUNGAN GAYA HIDUP DENGAN GANGGUAN MATA MIOPI PADA ANAK USIA SEKOLAH DI PUSKESMAS GULAI BANCAH BUKITTINGGI Cecep Sobirin, Cecep; Rina, Rina
Jurnal Kesehatan - STIKes Prima Nusantara Vol 3, No 2 (2012)
Publisher : STIKes Prima Nusantara Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35730/jk.v3i2.167

Abstract

Data WHO tahun 2004 menunjukkan 10% dari 66 juta anak sekolah menderita kelainan refraksi yaitu miopia. Survey kesehatan indera penglihatan yang dilakukan oleh DEPKES di 8 provinsi (Sumatra Barat, Sumatra Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan dan NTB) ditemukan kelainan refraksi pada golongan usia sekolah sebanyak 5% (Depkes, 2009 dalam Sasraningrat, 2011). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui “Hubungan Gaya Hidup Dengan Gangguan Mata Miopi Pada Anak Usia Sekolah di Puskesmas Gulai Bancah Bukittinggi”. Penelitian ini dilaksanakan selama 17 hari dengan teknik Accidental Sampling. Populasi sebanyak 154 orang. Penelitian ini menggunakan metode study korelatif dimana meneliti hubungan antara dua buah varibel. Alat yang digunakan adalah kuesioner. Dengan hasil penelitian, responden yang mengalami gangguan mata miopi adalah sebanyak 60.0%, sedangkan yang memiliki gaya hidup tidak sehat 45.0%. Dari 9 responden yang memiliki gaya hidup tidak sehat hampir keseluruhan yang mengalami gangguan mata miopi sebanyak 88.9% dan lebih dari separoh memiliki gaya hidup sehat 63.6% tidak mengalami miopi. Hasil uji statistik Chi-Square di dapat p = 0.028, dapat diambil kesimpulan ada hubungan gaya hidup dengan gangguan mata miopi pada anak usia sekolah di Puskesmas Gulai Bancah. Anak yang mengalami gaya hidup tidak sehat memiliki peluang sebanyak 14 kali mengalami gangguan mata miopi. Bagi pegawai Puskesmas diharapkan untuk memberikan penyuluhan kesekolah-sekolah tentang gangguan mata miopi, untuk peneliti selanjutnya diharapkan melakukan penelitian sejenis tapi dengan variabel yang berbeda.