Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kebijakan Pendidikan Inklusi Sebuah Solusi di Sekolah Dasar Muhamad Romadhon; Arita Marini; Mohamad Syarif Sumantri
Jurnal Elementaria Edukasia Vol 4, No 1 (2021): April
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/jee.v4i1.3085

Abstract

Kebijakan pendidikan inklusi masih dipandang belum maksimal dilihat dari pengelolaan maupun implementasinya. Tujuan penelitian ini yakni mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam kebijakan pendidikan inklusi di sekolah dasar negeri Sunter Jaya 03 Jakarta Utara, serta upaya atau solusi apa yang telah diupayakan kepala sekolah dan guru untuk mengatasi masalah tersebut. Berdasarkan hasil observasi, dokumentasi, dan wawancara dapat diketahui faktor pendukung dari kebijakan pendidikan inklusi di sekolah dasar adanya kerjasama antara kepala sekolah, guru, dinas pendidikan dan masyarakat untuk mendukung berjalannya program pendidikan inklusi. Meskipun pada implementasi pendidikan inklusi di sekolah dasar masih ditemukan beberapa kendala, akan tetapi kepala sekolah, guru, dinas pendidikan dan masyarakat terus berupaya melakukan kerjasama untuk melakukan peningkatan pengelolaan dan implementasi agar dapat memberikan solusi dan layanan yang tepat bagi siswa pada umumnya dan anak berkebutuhan khusus sebagai upaya peningkatan kualitas layanan pendidikan di sekolah dasar.