Ilhamsyah Ilhamsyah
Prodi Pendidikan Matematika, FKIP, Universitas Muhammadiyah Makassar

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA Ilhamsyah Ilhamsyah; Ahmad Syafii; Irwan Akib
Infinity: Jurnal Matematika dan Aplikasinya Vol. 2 No. 1 (2021): Terbitan Ketiga-Agustus 2021
Publisher : Program Studi Matematika Fakultas Sains Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/27458326-60

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII.B SMP Negeri 1 Bangkala Barat dalam menyelesaikan soal cerita pola bilangan. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dirancang untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dalam pokok bahasan pola bilangan. Teknik pengumplan data berupa tes dan wawancara. Instrumen yang digunakan berupa tes kemampuan pemecahan masalah yang berjumlah 3 soal. Wawancara dilakukan untuk lebih menggali kemampuan pemecahan masalah siswa. Subjek penelitian terdiri dari 1 siswa kategori tinggi, 1 siswa kategori sedang dan 1 siswa kategori rendah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Siswa pada kategori tinggi dalam mengerjakan soal cerita pola bilangan mampu memahami masalah dengan baik, mampu menyusun rencana penyelesaian dan melaksanakan dengan langkah-langkah penyelesaian yang tepat, serta mengevaluasi atau memeriksa kembali jawaban sebelum membuat kesimpulan atau interpretasi. (2) Siswa pada kategori sedang mampu memahami soal dengan cukup baik, namun tidak menuliskan informasi yang diketahui dan hal apa yang ditanyakan ketika menjawab soal cerita pola bilangan, mampu menyusun rencana dan melaksanakan rencana penyelesaian sesuai dengan langkah penyelesaian dan aturan operasi hitung campuran dengan tepat. (3) Siswa pada kategori rendah tidak mampu memahami soal cerita pola bilangan, tidak mampu merencanakan dan melaksanakan penyelesaian, serta tidak mampu mengevaluasi dan menginterpretasi jawaban yang diperoleh
PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, MINAT BELAJAR DAN KREATIVITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SMA MUHAMMADIYAH Ilhamsyah Ilhamsyah
Infinity: Jurnal Matematika dan Aplikasinya Vol. 2 No. 2 (2022): Terbitan Keempat-2022
Publisher : Program Studi Matematika Fakultas Sains Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/27458326-80

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh motivasi, minat, dan kreativitas belajar terhadap hasil belajar matematika siswa SMA Muhammadiyah di Sulawesi Selatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian ex-post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA SMA Muhammadiyah Disamakan Wilayah Sulawesi Selatan sebanyak 20 siswa. Sampel yang digunakan adalah sampel jenuh. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan teknik analisis statistik inferensial. Hasil analisis statistik deskriptif menunjukkan bahwa skor rata-rata variabel motivasi belajar sebesar 74,55 termasuk kategori sedang, selanjutnya variabel minat belajar sebesar 75,70 termasuk kategori baik, kemudian variabel kreativitas belajar sebesar 75,05 termasuk kategori baik, adapun skor rata-rata untuk hasil belajar matematika adalah sebesar 87.05 termasuk kategori baik. Berdasarkan hasil analisis statistik inferensial diperoleh hasil bahwa motivasi belajar berpengaruh positif terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien determinasi R2 sekitar 61,92%, minat belajar berpengaruh positif terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien determinasi R2 sekitar 82,5%, kreativitas belajar berpengaruh positif terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien determinasi R2 sekitar 70,3%, motivasi belajar dan minat belajar secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien determinasi R2 sekitar 84,9%, motivasi belajar dan kreativitas belajar secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien determinasi R2 sekitar 72,3%, minat belajar dan kreativitas belajar secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien determinasi R2 sekitar 89,7%, dan motivasi belajar, minat belajar, dan kreativitas belajar secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien determinasi R2 = 0,898 atau sekitar 89,8% dan 10.2% dipengaruhi oleh faktor lain. Hasil penelitian ini penting sebagai bahan masukan bagi guru, untuk melihat fator-faktor yang mempengaruhi hasil belajar matematika siswa.