This Author published in this journals
All Journal GIZI INDONESIA
Abidah Syauqiyatullah
Politekkes Kemenkes Jakarta II Jurusan Gizi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB SISA MAKANAN CAIR PASIEN KELAS 2 DAN 3 DI GEDUNG A RSUPN DR. CIPTO MANGUNKUSUMO JAKARTA TAHUN 2019 Abidah Syauqiyatullah; Irfanny Z. Anwar; Ferina Darmarini; Ahmad Syauqy
GIZI INDONESIA Vol 43, No 2 (2020): September 2020
Publisher : PERSATUAN AHLI GIZI INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36457/gizindo.v43i2.472

Abstract

Plate waste is one of the indicators of minimum standard nutrition service at a hospital. Several studies at RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta showed that plate waste which higher than the standard still existed. Nevertheless, no research has been done to clarify factors causing a liquid diet.This research aims for finding out the analysis of factors causing liquid diet waste of patient classes 2 and 3 at A Building RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta. It was conducted in April 2019 using a cross-sectional design and accidental sampling. The liquid diet waste was acquired by the food weighing method. A questionnaire was used to collect data. The result showed that the liquid diet waste in category 20% reached 88,7 percent. The results of statistical analysis explained that there were no significant relations between gender, age, education, information and education of nutrition, patients clinical obstacles, and food and diet obstacles with liquid diet waste. However, there were tendencies to leave liquid diet on male patients, patients with the age of ?35 years old, patients with higher education degrees, patients who did not receive information and education of nutrition, and patients with other obstacles. Therefore, the hospital and nutrition installation need to evaluate the acceptability of a liquid diet so it can increase patients intake of a liquid diet.ABSTRAK Sisa makanan merupakan salah satu indikator standar pelayanan minimal gizi rumah sakit. Dari beberapa penelitian di RSUPN Dr. Cipto Mangkusumo Jakarta, masih terdapat sisa makanan yang melebihi standar pelayanan minimal gizi rumah sakit tetapi penelitian mengenai sisa makanan cair belum pernah dilakukan sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor penyebab sisa makanan cair pasien kelas 2 dan 3 di Gedung A RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo. Penelitian dilakukan pada bulan April 2019 dengan desain cross-sectional dan metode pemilihan sampel accidental sampling. Pemberian kuesioner kepada pasien dilakukan untuk mengetahui pemberian informasi dan edukasi gizi dan kendala yang dihadapi pasien dalam mengonsumsi makanan cair sedangkan data sisa makanan diperoleh dengan cara penimbangan. Berdasarkan hasil analisis univariat diketahui bahwa distribusi frekuensi sisa makanan cair dalam kategori tidak terpenuhi (20%) mencapai 88,7 persen. Sisa makanan cair diketahui tidak memiliki hubungan yang signifikan terhadap jenis kelamin, kelompok umur, tingkat pendidikan, dan pemberian informasi dan edukasi gizi, kendala klinis dan kendala makanan dan menu yang dihadapi pasien. Namun, terdapat kecenderungan lebih banyak terjadinya sisa makanan cair pada pasien berjenis kelamin laki-laki, pasien berumur ?35 tahun, pasien dengan tingkat pendidikan minimal SMA, pasien yang tidak diberikan informasi dan edukasi gizi, dan pasien dengan kendala lain-lain. Oleh karena itu, pihak rumah sakit khususnya instalasi gizi, perlu mengevaluasi lebih lanjut kepuasan pasien terhadap makanan cair sehingga dapat dijadikan masukan dalam meningkatkan asupan makanan cair.