Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

VIRAL MARKETING : MEMANFAATKAN KEKUATAN MEDIA SOSIAL DALAM KOMUNIKASI PEMASARAN Sari, Ratna Kartika
CERMIN: Jurnal Penelitian Vol 3 No 2 (2019): DESEMBER
Publisher : Relawan Jurnal Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (16.144 KB) | DOI: 10.36841/cermin_unars.v3i2.456

Abstract

  Media sosial memiliki peranan besar dalam merubah gaya hidup dan hubungan sosial para penggunanya. Dalam bidang pemasaran, media sosial dimanfaatkan para pemasar bukan hanya untuk berpromosi, namun juga untuk membina hubungan dan menciptakan citra positif melalui kegiatan komunikasi dua arah secara timbal balik, yang akhirnya akan berimbas pada kepercayaan dan peningkatan hasil penjualan produk. Kemudahan, kecepatan, serta daya jangkau media sosial yang sangat luas membuat program pemasaran menjadi efektif dan efisien, kegiatan promosi dapat berlangsung secara cepat dengan biaya yang rendah. Viral marketing yang tercipta memungkinkan isi pesan promosi menyebar secara cepat dan menjangkau banyak pengguna media sosial di berbagai wilayah. Namun, viral marketing juga memiliki berbagai kelemahan yang harus diantisipasi agar tidak menghambat atau menghancurkan program pemasaran yang dilaksanakan. Minat beli konsumen yang didasarkan pada konsep AISAS (Awareness ? Interest - Search ? Action - Share) harus dipahami oleh setiap pemasar dalam membuat dan menerapkan strategi pemasaran. Dalam penelitian kualitatif ini diuraikan berbagai faktor yang dapat mendukung maupun menghambat kesuksesan viral marketing, serta berbagai fasilitas di media sosial yang dapat dimanfaatkan dalam kegiatan pemasaran. Small and Medium Enterprises (SMEs) dan Sony BMG Music merupakan contoh para pelaku usaha yang merasakan langsung dampak terjadinya viral marketing, baik dampak positif maupun negatif.    
IDENTIFIKASI PENYEBAB KETIDAKPATUHAN WARGA TERHADAP PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN 3M DI MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus Pelanggar Protokol Kesehatan 3m Di Ciracas Jakarta Timur) Sari, Ratna Kartika
Jurnal Akrab Juara Vol 6 No 1 (2020)
Publisher : Yayasan Akrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pandemi COVID-19 yang semakin meluas menuntut semua orang untuk secara disiplin menerapkan protokol kesehatan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak fisik, dan mencuci tangan dengan sabun serta menjauhi kerumunan. Namun, tidak semua orang mematuhi aturan tersebut. Penelitian kualitatif ini bertujuan mengetahui penyebab ketidakpatuhan warga terhadap penerapan protokol kesehatan 3M dengan mengacu kepada Health Belief Model (HBM). Hasilnya terungkap, bahwa pelanggaran yang dilakukan warga tidak sepenuhnya merupakan bentuk ketidakpatuhan. Banyak pelanggar yang kurang memahami bahaya penularan COVID-19 dan manfaat penerapan protokol kesehatan 3M. Sedangkan ketidakpatuhan warga disebabkan oleh motif ekonomi, sikap tidak peduli, merasa berpotensi rendah terhadap penularan virus, serta ketidakpercayaan kepada pemerintah yang mengeluarkan kebijakan dan pernyataan yang tidak konsisten. Istilah new normal dimaknai sebagian warga sebagai kesempatan dan peluang untuk beraktivitas kembali seperti saat sebelum pandemi merebak. Tidak adanya tokoh atau public figure yang dapat menjadi panutan juga menjadi kendala bagi penerintah untuk membangkitkan kesadaran warga dalam menerapkan protokol kesehatan 3M.
Strategi Kreatif Menulis Advertorial Menggunakan Microsoft Word Ratna Kartika Sari; Iin Soraya
Jurnal Abdimas BSI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2019): Agustus 2019
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (908.615 KB) | DOI: 10.31294/jabdimas.v2i2.5890

Abstract

AbstrakAdvertorial merupakan jenis iklan yang dikemas dalam gaya jurnalistik dan ditulis dalam bentuk editorial atau artikel yang memuat informasi mengenai kegiatan perusahaan atau review keunggulan sebuah produk disertai fakta empiris dan informasi yang berguna. Tujuan penulisan iklan ini adalah untuk menyatukan berita dan pesan komersil, sehingga menjadikan alat pemasaran ini bersifat lebih kredibel dan efektif. Advertorial dapat digunakan untuk melakukan promosi aktivitas perusahaan maupun promosi produk, yang pada dasarnya berusaha menggiring pembaca untuk menyakini bahwa perusahaan atau produk tersebut memberikan manfaat, serta menjadi solusi bagi permasalahan yang mereka hadapi. Pelatihan penulisan advertorial yang diselenggarakan Fakultas Komunikasi dan Bahasa Universitas BSI bertujuan menambah pengetahuan dan ketrampilan peserta di bidang penulisan, khususnya advertorial. Hal ini akan mempermudah dan memperlancar urusan kedinasan maupun promosi produk-produk bagi yang mengelola usaha sendiri. Berdasarkan evaluasi terungkap, bahwa sebagian besar peserta belum pernah menggunakan komputer dalam kegiatan penulisan, baik dalam menulis informasi yang dipasang di papan pengumuman, surat menyurat, maupun menulis pesan promosi untuk produk-produk yang mereka jual. Peserta juga belum pernah secara khusus mengikuti pelatihan penulisan, baik untuk keperluan pribadi maupun kedinasan. Selain itu, peserta juga tidak mengenal advertorial sebagai salah satu sarana promosi yang bertujuan sama seperti iklan konvensional yang biasa ditayangkan di media massa. Namun, setelah mengikuti pelatihan, para peserta kini mampu melakukan penulisan menggunakan Microsoft Word, dan memadukannya dengan gambar-gambar yang tersedia di aplikasi tersebut. Selanjutnya, diharapkan peserta akan terus menerapkan dan meningkatkan ketrampilan menulis yang dimiliki agar dapat menghasilkan tulisan yang lebih menarik dan bervariasi, baik yang bersifat informatif maupun persuasif.   Kata Kunci: Strategi Kreatif, Iklan, Advertorial                                                                 Abstract Advertorial is a type of advertising in a journalistic style and written in an editorial or article form that contains information about company activities or reviews of qualities of a product along with empirical facts and beneficial information. Writing an advertorial aims to integrate news and commercial messages with the result that this marketing tool will be more credible and effective. An advertorial can be used to promote activities of a company as well as products, which basically attempts to lead readers to assume that the company or products provide benefits and a solution to the problems they face. An advertorial writing training organized by the Faculty of Communication and Language of BSI University intended to enhance knowledge and skills of participants in writing, especially an advertorial. This will simplify and accelerate the official charges and promoting products for those who manage their own businesses. Based on the evaluation, it was revealed that most participants have never used computers in writing information posted on bulletin boards, correspondence, as well as promotional messages for the products they sold. Participants also have never specifically participated in any writing training, either for personal and official purposes. Another fact is that participants are also unfamiliar with advertorial as a means of promotion that has the same goal as conventional advertising which usually broadcast in mass media. However, after the training, participants are now able to do the writing applied on Microsoft Word, then integrate it with images/figures on the application. Furthermore, it is expected that participants will keep on implementing and enhancing their writing skills to write more interesting and varied writings, both informative and persuasive.Keywords : Creative Strategy, Advertising, Advertorial
GERAKAN BANGGA BUATAN INDONESIA : DUKUNGAN BAGI KEBANGKITAN UMKM LOKAL DI MASA PANDEMI COVID-19 Ratna Kartika Sari
Jurnal Akrab Juara Vol 6 No 3 (2021)
Publisher : Yayasan Akrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian kualitatif ini bertujuan mengetahui penerapan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia, pihak-pihak yang mendukung dan terlibat, serta bagaimana gerakan ini dapat membantu mengentaskan UMKM lokal dari keterpurukan dan mengembalikan kejayaannya sebagai penopang perekonomian negara. Gernas BBI dapat terlaksana dengan baik atas dukungan dari berbagai komponen, mulai dari instansi pemerintah dan jajaran BUMN, perusahaan swasta, lembaga profesi, marketplace, UMKM, dan masyarakat Indonesia yang berperan aktif dalam membeli dan menggunakan produk-produk lokal. Fasilitas belanja online yang semakin lengkap dan mudah diakses membuka peluang bagi pasar-pasar baru di seluruh Indonesia untuk masuk dan bergabung di berbagai marketplace ternama. Transformasi teknologi digital diharapkan mampu menjembatani kesenjangan antara semakin kompleksnya kebutuhan masyarakat saat ini dengan kemampuan UMKM memberikan layanan untuk memenuhi kebutuhan tersebut, khususnya melalui kegiatan bertransaksi secara online.
ENGLISH FOR TEENS : UPAYA MENINGKATKAN KESADARAN ANGGOTA KARANG TARUNA UNTUK MEMAHAMI DAN MEMPRAKTEKKAN BAHASA INGGRIS DALAM BERKOMUNIKASI Ratna Kartika Sari
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol 7 No 1 (2022): Februari
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58487/akrabjuara.v7i1.1753

Abstract

Understanding and using English in communicating has become a necessity for everyone who wants to win the increasingly fierce competition in work and business in the era of globalization. However, there are still many people who have not realized and prepared themselves to learn English. The ease of accessing English learning materials in the current digital era is not used to improve communication skills. English For Teens, a training to communicate in English, was held with the aim of building and raising awareness of the younger generation so that they are motivated to learn and practice English. This qualitative research focuses on the problems faced by the managers of Karang Taruna RW.02 Bambu Apus, East Jakarta, and provides the best solution in building and increasing the awareness of its members to learn and practice English. Low understanding of English causes difficulties in communicating and accessing various information that is important for personal and organizational progress. English For Teens also tries to provide learning materials that are simple, varied, but easy to understand so as to eliminate the impression that learning English is very difficult and boring. The results of the training showed that the participants easily understood the learning material provided and could do the exercises. However, the main problem is when doing speaking, especially in how to pronounce words (pronunciation), so the tutor has to give examples of correct pronunciation over and over again.
VIRAL MARKETING : MEMANFAATKAN KEKUATAN MEDIA SOSIAL DALAM KOMUNIKASI PEMASARAN Ratna Kartika Sari
CERMIN: Jurnal Penelitian Vol 3 No 2 (2019): DESEMBER
Publisher : Relawan Jurnal Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/cermin_unars.v3i2.488

Abstract

Media sosial memiliki peranan besar dalam merubah gaya hidup dan hubungan sosial para penggunanya. Dalam bidang pemasaran, media sosial dimanfaatkan para pemasar bukan hanya untuk berpromosi, namun juga untuk membina hubungan dan menciptakan citra positif melalui kegiatan komunikasi dua arah secara timbal balik, yang akhirnya akan berimbas pada kepercayaan dan peningkatan hasil penjualan produk. Kemudahan, kecepatan, serta daya jangkau media sosial yang sangat luas membuat program pemasaran menjadi efektif dan efisien, kegiatan promosi dapat berlangsung secara cepat dengan biaya yang rendah. Viral marketing yang tercipta memungkinkan isi pesan promosi menyebar secara cepat dan menjangkau banyak pengguna media sosial di berbagai wilayah. Namun, viral marketing juga memiliki berbagai kelemahan yang harus diantisipasi agar tidak menghambat atau menghancurkan program pemasaran yang dilaksanakan. Minat beli konsumen yang didasarkan pada konsep AISAS (Awareness – Interest - Search – Action - Share) harus dipahami oleh setiap pemasar dalam membuat dan menerapkan strategi pemasaran. Dalam penelitian kualitatif ini diuraikan berbagai faktor yang dapat mendukung maupun menghambat kesuksesan viral marketing, serta berbagai fasilitas di media sosial yang dapat dimanfaatkan dalam kegiatan pemasaran. Small and Medium Enterprises (SMEs) dan Sony BMG Music merupakan contoh para pelaku usaha yang merasakan langsung dampak terjadinya viral marketing, baikdampak positif maupun negatif.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KEPIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA JASA MARGA JAKARTA Ratna Kartika Sari
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 1 No. 04 (2022): Juli : Jurnal Ilmiah Multidisiplin
Publisher : Asosiasi Dosen Muda Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (413.994 KB) | DOI: 10.56127/jukim.v1i04.232

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan menghasilkan analisis mengenai pengaruh Lingkungan Kerja dan Kepemimpinan terhadap kinerja karyawan pada PT Jasa Marga Jakarta. Responden dalam penelitian ini adalah pegawai yang bekerja di lingkungan PT. Jasa Marga Jakarta. Jumlah responden yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 40 orang dan berdasarkan metode random sampling. Penelitian ini menggunakan teknik atau model analisis regresi linear berganda dengan bantuan software SPSS 26. Berdasarkan dengan metode di atas, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Lingkungan Kerja dan Kepemimpinan memiliki pengaruh yang signifikan secara parsial maupun simultan terhadap kinerja karyawan pada PT Jasa Marga Jakarta. dan persentase menunjukkan bahwa sebesar 78,0% kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh Lingkungan kerja dan Kepemimpinan. Dari hasil uji t dan uji f didapat bahwa Lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, kepemimpinan berpengaruh terhadap Kinerja karyawan, dan Lingkungan kerja dan Kepemimpinan berpengaruh secara simultan terhadap kinerja karyawan pada PT Jasa Marga Jakarta.
KETERAMPILAN MEMBACA CEPAT MELALUI METODE RESITASI Kartika Ratna Sari; Zulela MS; Endry Boeriswati
Jurnal Pendidikan Dasar Vol 8 No 2 (2017): JPD-Jurnal Pendidikan Dasar
Publisher : Pendidikan Dasar - Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (275.779 KB)

Abstract

Abstract: The purpose of this study to improve the speed reading skill students after participating learning using recitation method in elementary school. This study was conducted at SDI PB Soedirman Raya Bogor km 24 Street Pasar Rebo East Jakarta. The subjects are students at 4th grade totaling 25 people. This study used action research method by Kemmis and Mc. Taggart cycle model. At each cycle there is a very significant increase started from pretest percentage of reading skill learners who get value ≥70 is 40%, end of cycle I is 60%, and end of cycle II is 84%. So the hypothesis of speed reading through recitation method in action accepted 70%. Thus the implications of using this recitation method can enable learners in speed reading skills in Indonesian language lessons can be used to reaching the purpose at the classroom. Keywords: Speed Reading, Recitation Method, Action Research Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan membaca cepat peserta didik setelah mengikuti pembelajaran dengan menggunakan metode resitasi di Sekolah Dasar. Penelitian ini dilaksanakan di SDI PB Soedirman Jalan Raya Bogor Km 24 Pasar Rebo Jakarta Timur. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV yang berjumlah 25 peserta didik. Penelitian ini dilaksanakan menggunakan metode penelitian tindakan kelas oleh Kemmis dan Mc. Taggart yang dilaksnakan dengan menggunakan metode siklus. Hasil penelitian menunjukan bahwa diperoleh peningkatan persentase mulai dari prapenelitian peserta didik mendapatkan nilai ≥70 sebesar 40%, pada akhir siklus I didapat sebesar 60% dan pada akhir siklus II didapat peningkatan menjadi 84%. Hasil keterampilan membaca cepat pada siklus II telah melampaui target. Dengan demikian implikasi menggunakan metode resitasi ini dapat mengaktifkan peserta didik dalam keterampilan membaca cepat dalam pelajaran bahasa Indonesia serta mencapai tujuan yang diinginkan di kelas. Kata kunci: Membaca Cepat, Metode Resitasi, Penelitian Tindakan
MENINGKATKAN DAYA TARIK ISI PESAN ORGANISASI MELALUI PENGGUNAAN APLIKASI CANVA Ratna Kartika Sari
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol 8 No 1 (2023): Akrab Juara Vol 8 no 1 2023
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58487/akrabjuara.v8i1.2027

Abstract

Penyampaian isi pesan dari pengurus organisasi kepada publiknya terkadang tidak menghasilkansebagaimana yang diharapkan. Tampilan yang tidak menarik dan tidak sesuai dengankarakteristik publik yang dituju merupakan penyebab utama kurangnya respon positif publikterhadap pesan yang disampaikan. Padahal, respon publik sangat penting karena dapat dijadikantolok ukur keberhasilan dan keefektifan kegiatan penyampaian isi pesan. Penelitian kualitatif inibertujuan mengetahui penggunaan dan penerapan aplikasi Canva untuk meningkatkan daya tarikisi pesan organisasi. Terungkap, bahwa Canva yang berbasis online sangat bermanfaat dalammerubah tampilan isi pesan dari yang terkesan “biasa-biasa saja” menjadi lebih menarik, bahkanluar biasa. Kelebihan canva terletak pada kemudahan dan kelengkapan template siap pakainya.Canva menyediakan puluhan ribu template cantik yang sudah jadi dan siap pakai yang bisa diedit oleh penggunanya kapan saja dan dari mana saja. Kemudahan dalam mengaplikasikan Canvaserta banyaknya manfaat yang diperoleh memicu semakin tingginya semangat dan minat parapengurus dan anggota karang taruna untuk memciptakan konten-konten menarik yang tidakhanya berkaitan dengan kepentingan organisasi, namun juga pendidikan, pemasaran, kesenian,dan kebudayaan. Memiliki kemampuan menggunakan aplikasi Canva dalam meningkatkan dayatarik isi pesan tidak hanya berimbas pada pencapaian tujuan yang diharapkan, namun juga dapatmeningkatkan rasa percaya diri para pengurus organisasi.
BERBICARA TANPA KECEMASAN DALAM PRAKTEK PUBLIC SPEAKING Ratna Kartika Sari
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol 8 No 3 (2023): Agustus
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58487/akrabjuara.v8i3.2147

Abstract

Public speaking is a skill that absolutely must be mastered by everyone from various professions, including leaders. A public speaker must learn, understand, and apply the methods and techniques of pushing the right material according to the characteristics of the audience invited and the material to be delivered. The biggest obstacle faced actually comes from the public speaker himself, such as fear, fear, feelings of shame, lack of confidence, and lack of discipline. This qualitative research aims to overcome the public speaking obstacles faced by RT administrators in RW.02 Bambu Apus and to help provide solutions to overcome these obstacles. The results of the research revealed that anxiety is an obstacle that always arises when appearing to speak in public, especially if the event is attended by important people or government officials at a higher level. This anxiety eventually creates other obstacles, such as being assertive, hands feeling cold, shaking, not focusing on the material, and being at a loss for words. Practices that are carried out continuously and consistently, as well as creativity in conveying material are the keys to success in public speaking.