Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

Analisis Sistem Antrian Penumpang di Loket Check-In Maskapai Penerbangan Pesawat Garuda Indonesia Airways Milawaty Waris; Irma Ridhayani; Yusman Yusman
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 1 No 1 (2018): BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v1i1.213

Abstract

Sistem antrian merupakan suatu konsekuensi dari relatif mahal dan terbatasnya suatu fasilitas pelayanan. Sistem antrian dapat terjadi pada berbagai tempat dan waktu, salah satunya pada loket pembelian tiket pesawat di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar. Analisis terhadap sistem antrian perlu dilakukan untuk meningkatkan kinerja pelayanan dalam rangka mencapai kepuasan konsumen. Secara khusus untuk mengetahui kondisi existing dan parameter sistem antrian yang meliputi jumlah pelanggan dalam sistem, jumlah pelanggan dalam antrian, lama pelanggan dalam sistem, dan lama pelanggan dalam sistem antrian. Kedatangan yang terjadi di check-in counter maskapai penerbangan garuda Indonesia airways adalah kedatangan satuan-satuan orang (penumpang) untuk melakukan check-in seat (boarding pass) dan barang bawaan (bagasi). Pelayanan yang diberikan pada setiap orang akan berbeda-beda. Ada counter yang lambat dalam memberikan pelayanan dan ada yang cepat. Berdasarkan hasil pengamatan, kondisi existing sistem antrian pada loket check-in yang ada di Bandara Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar khusus maskapai penerbangan pesawat Garuda Indonesia Airways menggambarkan kondisi dalam keadaan normal sesuai dengan survey lapangan dan analisa data waktu pelayanan yang diperoleh adalah kondisi existing sistem antrian pada loket check-in yang ada di Bandar udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar khusus maskapai penerbangan pesawat Garuda Indonesia Airways menggambarkan kondisi dalam keadaan normal sesuai dengan survey lapangan dan analisa data waktu pelayanan rata-rata (t). Pada saat survey lapangan diperoleh waktu pelayanan rata-rata tiap penumpang adalah 2 menit/penumpang. Dan dalam analisa data waktu rata-rata penumpang yang diperoleh jika 11 Penumpang yang menunggu dalam antrian (w) adalah 2,17 Menit/Penumpang.Parameter antrian yang terjadi pada loket check-in di Bandara Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar khusus maskapai penerbangan pesawat Garuda Indonesia Airways sudah mendukung dengan kondisi existing yang ada.
ANALISIS PRODUKSI ALAT BERAT TERHADAP PEKERJAAN GALIAN PADA PROYEK JALAN (SUMBERJO-PELITAKAN) Okky Anwar; Milawaty Waris; Nurmiati Zamad
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 2 No 1 (2019): Bandar: Journal of Civil Engineering
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v2i1.637

Abstract

Produksi alat berat adalah kemampuan atau hasil maksimal yang dicapai oleh suatu alat berproduksi dalam satuan jam atau hari, dimana kapasitas produksi yang besar akan mempercepat dan memperlancar penyelesaian proyek, namun sebaliknya apabila produktifitas alat kecil maka pekerjaan akan lambat dan tidak sesuai dengan rencana penyelesaian proyek. Pekerjaan galian tanah (quarry) adalah kegiatan menggali untuk memperoleh bahan material tanah dari sebuah lokasi, material diperoleh dengan cara menggali dengan alat excavator dengan kedalaman dan batas batas yang sudah di sepakati dan ditentukan kemudian volume material diangkut oleh dumptruck dan harus sesuai dengan kapasitas bak dari dumptruck. Produksi alat berat dalam penelitian menggunakan metode kuantitatif dan kualitatif. Hasil analisa perhitungan produksi alat berat excavator diperoleh 17,58 m³/per-jam, dengan produksi per-siklus sebesar 0,72 m³, dan waktu siklus digunakan satu putaran selama 54 detik. Sedangkan volume galian tanah yang terbesar pada pekerjaan galian sebesar 79,1 m³, volume galian tanah terkecil sebesar 53,7 m³. Alat berat dump truck diperoleh siklus 9,74 menit dengan persiklus sebanyak 2,56 m³ dengan produksi perjam sebanyak 6,46 m³. Biaya yang dikeluarkan untuk penggunaan alat berat jenis excavator dan dump truck masing-masing untuk excavator sebesar Rp. 8.005.270,- dan dump truck Rp. 8.322.554,-
Hubungan Nilai Matematika Rekayasa Terhadap Nilai Analisa Struktur Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Sulawesi Barat Milawaty Waris; Nurmiati Zamad
SAINTIFIK Vol 5 No 1 (2019): Volume 5 Nomor 1
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (309.683 KB) | DOI: 10.31605/saintifik.v5i1.200

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara nilai mata kuliah Matematika rekayasa terhadap nilai mata kuliah Analisa struktur yang diperoleh mahasiswa teknik sipil Universitas Sulawesi Barat. Penelitian ini tergolong dalam penelitian kuantitatif dengan pendekatan data berbentuk angka. Jenis penelitian yang digunakan bersifat penelitian analitik korelatif menggunakan program aplikasi software SPSS versi 21, Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa teknik sipil universitas sulawesi barat, yang telah menempuh mata kuliah Matematika rekayasa dan Analisa Struktur. Adapun Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik Simple Random Sampling. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis korelasi pearson (product moment). Hasil analisis diperoleh Berdasarkan hasil penelitian mengenai hubungan antara nilai Matematika rekayasa dan Analisa struktur digolongkan sedang. Artinya pengaruhnya sedikit. Meskipun berkorelasi positif namun hasilnya signifikan atau tidak bisa digeneralisasikan ke dalam populasi. Hal ini menunjukkan bahwa nilai mata kuliah matematika rekayasa yang diperoleh tidak berhubungan dengan nilai mata kuliah analisa struktur yang diperoleh. Korelasi antara nilai Matematika rekayasa terhadap nilai analisa struktur adalah sebesar 0.435 dengan signifikansi pada taraf kesalahan 5% dan didapat r-tabel 0,361 maka ( r-hitung = 0,435 > r-tabel = 0,361) berarti Ho diterima, namun hubungan antara nilai Matematika rekayasa terhadap nilai mata kuliah analisa struktur tidak ada hubungannya karena meskipun nilai mata kuliah Matematika rekayasa tinggi belum tentu nilai mata kuliah analisa struktur juga tinggi.Kata kunci: Matematika rekayasa, Analisa Struktur, analisis korelasi pearson, uji signifikansi
Pengembangan Bahan Ajar Matematika Rekayasa Berbasis Pendidikan Islam Milawaty Waris; Muh.Tamrin
SAINTIFIK Vol 5 No 2 (2019): Saintifik: Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.612 KB) | DOI: 10.31605/saintifik.v5i2.234

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan tujuan untuk mengembangkan dan melaksanakan proses penilaian terhadap kualitas bahan ajar mata kuliah matematika rekayasa berbasis Islam pada Program Studi Teknik Sipil Universitas Sulawesi Barat. Tujuan penelitian ini untuk memfasilitasi pencapaian penalaran mahasiswa. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian dengan metode Research & Development (R&D) yang mengacu pada model 4-D (Four D Models) yaitu Define, Design, Develop and Disseminate. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa program studi teknik sipil angkatan 2017 sebanyak 30 mahasiswa. Berdasarkan hasil uji coba terbatas yang dilakukan, diperoleh hasil validasi bahan ajar termasuk kategori valid.. Berdasarkan hasil pengamatan, keterlaksanaan bahan ajar yang dikembangkan menunjukkan bahwa rata-rata semua komponen pengamatan keterlaksanaannya termasuk kategori terlaksana seluruhnya (praktis). Empat kriteria yang menjadi acuan yaitu hasil belajar mahasiswa tercapai, efektif, ideal, dan memenuhi kriteria batas toleransi pencapaian waktu ideal yang digunakan. hasil rata-rata kemampuan dosen dalam mengelola pembelajaran berada pada kriteria tinggi dan hasil respon dari mahasiswa dikategorikan positif. Disimpulkan bahwa pada tahap uji coba terbatas dilaksanakan, bahan ajar matematika rekayasa berbasis Islam telah memenuhi kriteria kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan.
Kajian Pengembangan Geometrik Ruas Jalan Kampus Universitas Sulawesi Barat Milawaty Waris
SAINTIFIK Vol 6 No 2 (2020): Saintifik : Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Universitas Sulawesi barat adalah salah satu perguruan tinggi negeri di Indonesia yang berlokasi di Kabupaten Majene, provinsi Sulawesi Barat dan merupakan salah satu universitas favorit untuk menempuh pendidikan tinggi di Sulawesi Barat. Seiring dengan meningkatnya jumlah mahasiswa dan tingginya intensitas kegiatan pendidikan tersebut maka mengakibatkan timbulnya bangkitan dan tarikan perjalanan ke kampus Universitas Sulawesi barat yang akan berpengaruh pada kinerja jalan. Kemungkinan terjadi kecelakaan lalu lintas yang dapat mengganggu kelancaran dan kenyamanan berkendara. Berdasarkan hasil perhitungan geometrik Jalan Buttu samang – Padha-Padhang dapat disimpulkan bahwa jalan alternatif menuju kampus fakultas teknik ini merupakan jalan lokal dengan tipe 1 jalur 2 arah, kelas medan jalan merupakan daerah datar dan perbukitan serta kecepatan rencana (Vr) 40 - 50 km/jam dengan panjang trase 2331,1588 m. Perhitungan alinyemen horizontal yang direncanakan terdapat 3 (tiga) jenis tikungan dari total tujuh belas (17) tikungan yang ada. Dua (2) tikungan spiral circle spiral, (S-C-S), satu (1) tikungan full circle (FC), dan empat belas (14) tikungan spiral spiral (S-S). Menurut pengamatan pribadi peneliti kondisi alinyemen horizontal pada lokasi penelitian belum memenuhi standar karena ada beberapa tikungan yang superelevasinya tidak memenuhi standar. Perhitungan alinyemen vertikal yang direncanakan yaitu dua (2) vertikal cembung dan dua (2) vertikal cekung. Alinyemen vertikal cembung diambil di titik stasiun patok satu (1) dan stasiun patok empat (4) dengan jarak pandang henti (Jh) 32 m dan jarak pandang menyiap (Jm) 119 m. Alinyemen vertikal cekung diambil di titik stasiun patok satu (1) dan stasiun patok tiga belas (13) dengan jarak pandang henti (Jh) 32 m dan jarak pandang menyiap (Jm) 92 m.
Potensi Pengembangan Bandar Udara H. Aroeppala dalam upaya mendukung Pariwisata di Provinsi Sulawesi Selatan Milawaty Waris; Masruq Masruq
Kurva S : Jurnal Keilmuan dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 10, No 1 (2022)
Publisher : Department of Architecture, Faculty of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.772 KB) | DOI: 10.31293/teknikd.v10i1.6414

Abstract

Air transportation plays an important role. Along with the development of the economic and tourism sectors in an area, the development of airports is very much needed. This study aims to find out how the potential for developing H. Aroeppala airport is in an effort to support tourism in South Sulawesi Province. The method used in this research is descriptive qualitative and direct observation at the survey site. The results of the validity test were obtained by comparing the Pearson Correlation (product moment correlation) value with the R-table R-table value of 0.268. The results of the reliability test were carried out by analyzing the test using the Cronbach alpha technique. The results obtained in this study for the airport service factor of 0 with 0.826 good reliability. this shows that the potential for airport development has a major influence in efforts to support tourism in Selayar Regency. and tourism in South Sulawesi Province. Transportasi udara memegang peranan penting. Seiring dengan berkembangnya sektor perekonomian dan pariwisata di suatu daerah, maka pengembangan bandar udara sangatlah dibutuhkan keberadaannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana potensi pengembangan bandar udara H. Aroeppala dalam upaya mendukung pariwisata di Provinsi Sulawesi Selatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Deskriptif kualitatif dan Pengamatan langsung di lokasi survey. Hasil uji validitas diperoleh dengan membandingkan nilai Pearson Correlation (korelasi product moment) dengan nilai R-tabel R-tabel sebesar 0,268. Hasil uji reliabilitas dilakukan dengan menganalisis pengujian yang menggunakan teknik alpha cronbach. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini untuk faktor pelayanan bandar udara sebesar 0 sebesar 0,826 reliabilitas baik. hal ini menunjukkan bahwa potensi pengembangan bandar udara memiliki pengaruh besar dalam upaya mendukung pariwisata di Kabupaten Selayar Kesimpulan menunjukkan bahwa  dari upaya pengembangan bandar udara maka diperlukan fasilitas sarana dan prasarana yang memadai dalam mendukung pariwisata di Provinsi Sulawesi Selatan, maka akan sangat menunjang dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di Provinsi Sulawesi Selatan
Analisis Kinerja Simpang Tak Bersinyal Metode Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia 2014 Milawaty Waris
J-HEST Journal of Health Education Economics Science and Technology Vol. 1 No. 1 (2018): Journal of Health, Education, Economics, Science, and Technology
Publisher : Polewali: Dewan Pengurus Daerah Sulawesi Barat Forum Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (732.094 KB) | DOI: 10.36339/jhest.v1i1.20

Abstract

Salah satu jenis simpang adalah jenis simpang tak bersinyal, simpang tak bersinyal yang berada di pasar majene merupakan simpang empat lengan yang terletak dijalan lanto dg. Pasewang dengan jalan melati. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai skr/jam dan kinerja simpang tak bersinyal pada simpang tiga pasar Majene. Metode penelitian ini adalah survei lapangan yaitu dilakukan dengan meneliti secara langsung dilapangan untuk mendapatkan data-data yang dibutuhkan. perhitungan data kinerja simpang tak bersinyal menggunakan metode Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia 2014. Hasil analisa yang diperoleh, nilai kapasitas dari tujuh hari pengamatan didapat nilai 2.203,03 skr/jam, nilai derajat kejenuhan DJ=1,4 > 0,60, terlalu tinggi terjadi pada hari Minggu pukul 10.00-14.00 WIB dan nilai tundaan diperoleh sebesar 24,9 det/skr. Nilai peluang antrian berkisar antara 49%-97%. Dari hasil penelitian ini masih dikategorikan layak untuk menampung arus lalu lintas kendaraan yang masuk simpang sebesar 7.874 skr/jam. Untuk menurunkan nilai ini, ada beberapa pilihan yang dapat dilakukan. Salah satunya adalah dengan mengadakan pemasangan rambu larangan berhenti untuk menurunkan hambatan samping sehingga hambatan samping dianggap menjadi rendah, maka kapasitas Simpang meningkat.
KUALITAS LAYANAN BANDAR UDARA INTERNASIONAL SULTAN HASANUDDIN TERHADAP PENGEMBANGAN PARIWISATA DI PROVINSI SULAWESI SELATAN Milawaty Waris
FROPIL (Forum Profesional Teknik Sipil) Vol 10 No 2 (2022): FROPIL (Forum Profesional Teknik Sipil)
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/fropil.v10i2.3126

Abstract

The development of air transportation activities around the world has increased the demand for airport services and for more efficient aircraft, passenger or baggage service processes. The airport is a key artery for the development of a nation. As time goes by, in the era of Society 5.0, means of transportation are growing and following technological developments. This study aims to determine how big the relationship between the quality of air transportation services at Sultan Hasanuddin International Airport on tourism development in South Sulawesi Province. In this study, path analysis was used with the help of the SPSS 25 software program through primary and secondary data collection. Based on the results of the analysis, the number of respondents as many as 100 respondents who participated in filling out the questionnaire, obtained the standard deviation value of each variable for waiting rooms of 5.143, for parking spaces of 3,775, for artificial tourism exploration parks of 3,401 and for tourism development of 5,839. The results of the correlation analysis test show that Ho is accepted while H1 is not accepted. correlation analysis obtained the value of r on the correlation ryx1x2x3 of 0.923. The value of r 0.923 0.837 indicates that the level of relationship between the three variables has a very strong relationship. In the sense that the variable passenger waiting room (X1), parking space (X2), and an artificial exploration park at the airport (X3) have assumptions that are simultaneously and significantly related to the tourism development variable (Y)