Abstrak: Kreativitas sangat penting untuk dikembangkan bagi anak usia dini karena akan menciptakan pengalaman-pengalaman yang bisa menumbuhkan percaya diri dan sikap positif untuk perkembangan anak secara optimal. Adapun salah satu finger painting yang dapat mengembangkan kemampuan kreativitas anak yaitu melalui kegiatan finger painting, dengan kegiatan finger painting merupakan salah satu kegiatan untuk mengembangkan kreativitas anak. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini dengan pendekatan studi (library research). Adapun salah satu kegiatan yang dapat diterapkan dalam mengembangkan kreativitas anak yaitu dengan menggunakan finger painting. Dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh teknik melukis (finger painting) terhadap kreativitas anak.Kata Kunci: Kegiatan Finger Painting, Kreativitas Anak