p-Index From 2019 - 2024
0.835
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Jurnal Stamina
Arif Fadhli Muchlis
Universitas Negeri Padang

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

TINJAUAN KONDISI FISIK MEMBER FITNES G-SPORT CENTER KOTA PADANG Gemi Gemi; Anton Komaini; Arif Fadhli Muchlis
JURNAL STAMINA Vol 2 No 3 (2019): Jurnal Stamina Edisi Maret
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i1.19

Abstract

The problem in this research is condition of the physical condition of the G-Sport Center Members of the City of Padang does not yet know which includes Aerobic Endurance, Strength, Speed, and Flexibility. This study aims to determine the physical condition of Members of the Padang City G-Sport Center Fitness with regard to Aerobic Endurance, Strength, Speed, and Flexibility. The population of this research is members who actively take training in G-Sport Fitnes, Padang City totaling 129 people. The sampling technique is done by Proportionate Stratified Random Sampling, the sample in this study were 21 people. Data collection is done by measuring the physical condition of Padang City G-Sport Center Members, including Aerobic Endurance with Harvard test, strength test with push strength test, Speed ​​test through 50 Meter Running test, agility test with Sit and Reach test. The data analysis technique uses descriptive statistics (frequency tabulation). The results of the study can be obtained: "The average physical condition of the G-Sport Center Fitness Members in the City of Padang in terms of: (1) Aerobic endurance (35.94 ml / kg / min) in very less categories, (2) Strength (23.05 Kg) less category, (3) Speed ​​(7.45 seconds) less category, 4) flexibility (0.98 cm) less category ". Overall, the physical condition of Members of the Padang G-Sport Center Fitness is less.
Tinjauan Pengetahuan Tentang Suplemen Pada Member D'Max Fitness Center Kota Padang ilham kurnia; Hastria Effendi; Arif Fadhli Muchlis; Windo Wiria Dinata
JURNAL STAMINA Vol 2 No 3 (2019): Jurnal Stamina Edisi Maret
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i1.94

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah belum diketahuinya pengetahuan dan perilaku terhadap penggunaan suplemen pada member D’Max Fitness Center Kota Padang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan perilaku terhadap penggunaan suplemen pada member D’max Fitness Center Kota Padang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Tempat penelitian ini adalah Ruang Fitness D’max Fitness Kota Padang. Waktu penelitian bulan Januari 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh member D’max Center Kota Padang yang berjumlah ±200 orang. Sampel diambil dengan teknik random sampling, dengan demikian jumlah sampel adalah sebanyak 30 orang member. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket atau kuesioner Multiple Choice. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif yang dituangkan dalam presentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran pengetahuan member terhadap penggunaan suplemen di D’max fitness Center Kota Padang tentang penggunaan suplemen mencapai 71,85% berada pada kategori “ baik”.
TINGKAT PENGETAHUAN MEMBER FITNESS DI KOTA SOLOK TERHADAP PENGGUNAAAN SUPLEMEN MAKANAN PADA LATIHAN FISIK TERHADAP KESEHATAN Febri Dinata; Arif Fadhli Muchlis
JURNAL STAMINA Vol 2 No 6 (2019): Jurnal Stamina Edisi Juni
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i2.143

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah belum diketahuinya tingkat pengetahuan member fitness di Kota Solok terhadap penggunaan suplemen makanan pada latihan fisik terhadap kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan member fitness di Kota Solok terhadap penggunaan suplemen makanan pada latihan fisik terhadap kesehatan. Jenis penelitian ini adalah deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh member fitness di Kota Solok yang menggunakan suplemen berjumlah 85 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Dengan demikian jumlah sampel di dalam penelitian ini adalah 33 orang member fitness putra. Teknik pengambilan data menggunakan soal multiple choice (pilihan ganda). Data yang diperoleh dianalisis dengan teknik deskriptif berbentuk persentase. Hasil analisis menyatakan bahwa : Tingkat pengetahuan member fitness di Kota Solok terhadap penggunaan suplemen makan pada latihan fisik terhadap kesehatan termasuk dalam kategori cukup yang dibuktikan dengan nilai persentase sebesar 57.12%. Artinya member fitness di Kota Solok cukup memiliki pengetahuan terhadap penggunaan suplemen makan pada latihan fisik terhadap kesehatan.
MOTORIK KASAR ANAK USIA DINI DI PAUD SE-NAGARI MINANGKABAU KECAMATAN SUNGAYANG yosmi ratu laras; Arif Fadhli Muchlis
JURNAL STAMINA Vol 2 No 6 (2019): Jurnal Stamina Edisi Juni
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i2.165

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui dan mengungkap Motorik Kasar Anak Usia Dini pada Anak Laki-Laki di Paud Se-Nagari Minangkabau Kecamatan Sungayang, untuk mengetahui dan mengungkap Motorik Kasar Anak Usia Dini pada Anak Perempuan di Paud Se-Nagari Minangkabau Kecamatan Sungayang, untuk mengetahui dan mengungkap Motorik Kasar Anak Usia Dini di Paud Se-Nagari Minangkabau Kecamatan Sungayang. Metode penelitian ini adalah deskriptif. Populasi penelitian ini berjumlah 60 orang , yang terdiri dari 3 Paud yang ada pada tiap-tiap jorong di Nagari Minangkabau Kecamatan Sungayang, dengan metode total sampling. Penilaian kemampuan motorik ini dilakukan dengn menggunakan tes kemampuan motorik dengan melihat dari norma tes penilaian kemampuan motorik. Hasil analisis data menyatakan bahwa anak yang mengikuti tes kemampuan motorik kasar di paud se-Nagari Minangkabau Kecamatan Sungayang sebanyak 14 orang (38,88%) anak memiliki kemampuan motorik kasar kriteria berkembang sangat baik (BSB), 18 orang (50%) anak memiliki kemampuan motorik kasar kriteria berkembang sesuai harapan (BSH), 4 orang (11,11%) anak memiliki kemampuan motorik kasar kriteria mulai berkembang (MB) dan tidak ada anak memiliki kemampuan motorik kasar kriteria belum berkembang (BB), ternyata banyak anak yang memiliki hasil tes motorik kasar kriteria berkembang sesuai harapan.
PELATIHAN SENAM LANSIA DAN PENYULUHAN GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT (GERMAS) DI KENAGARIAN SUNGAI NYALO KABUPATEN PESISIR SELATAN sonya nelson; arif fadhli muchlis
JURNAL STAMINA Vol 2 No 12 (2019): Jurnal Stamina Edisi Desember
Publisher : JURUSAN KESEHATAN DAN REKREASI FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jst.v2i8.339

Abstract

Kesehatan dan olahraga merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Kesehatan merupakan unsur utama individu manusia dalam menunjang aktivitas sehari-hari. Kesehatan digolongkan menjadi dua aspek yaitu jasmani dan rohani. Dewasa ini manusia sering melalaikan pentingnya kesehatan khususnya secara jasmani. Banyaknya kegiatan yang dilakukan sehingga lupa memelihara dan menjaga kesehatan tubuh. Dilain pihak masih kurangnya pengetahuan dan pemahaman akan pentingnya kesegaran jasmani dan cara hidup sehat apalagi di usia senja. Untuk dapat menghadapi lanjut usia yang dapat menikmati hidupnya dan tetap terjaga baik kesehatan maupun kebugarannya maka lansia harus melakukan aktivitas olahraga yang teratur, melakukan pola hidup sehat, istirahat, pola makan dan pemeriksaan kesehatan. Nagari Sungai Nyalo Mudiak Aia Kecamatan Koto XI Tarusan Kabupaten Pesisir Selatan, memiliki populasi lansia yang cukup besar. Adapun permasalahan mitra adalah (1) masyarakat Kenagarian Sungai nyalo Kabupaten Pesisir selatan belum memiliki pengetahuan yang cukup mengenai aktivitas fisik untuk lansia serta kurangya pengetahuan dan pemahaman akan pentingnya kesegaran jasmani. Ketidaktahuan lansia ini disebabkan penyuluhan sosial yang jarang sekali dilakukan oleh dinas kesehatan. Kegiatan pada poskesri hanya tergambar pada proses pemeriksaan kesehatan lansia saja, misalnya pada penimbangan berat badan, dan cek darah tinggi. Belum ada kegiatan yang bertujuan untuk peningkatan kesehatan lansia, penyuluhan kesehatan dan senam lansia yang hingga saat ini tidak pernah dilakukan. Hal ini disebabkan juga karena masih kurangnya instruktur yang berkompeten dalam memberikan penyuluhan dan pelatihan dalam rangka mewujudkan masyarakat yang sehat jasmani dan rohani. (2) Rendahnya kesadaran masyarakat terutama lansia dalam menerapkan pola hidup sehat dan menjaga kebersihan lingkungan, serta kurangnya sosialisasi dari pemerintah. Untuk mengatasi permasalahan yang ada pada lansia tersebut, maka diberikan solusi sebagai berikut: (1) Pelatihan senam lansia (2) Penyuluhan kesehatan (Gerakan masyarakat Hidup Sehat) bagi lansia.