Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Peramalan Permintaan Inti Sawit (Kernel) di PT. Perkebunan Nusantara V Sei Pagar Nofirza Nofirza
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 4, No 1 (2018): JUNI 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (854.288 KB) | DOI: 10.24014/jti.v4i1.6036

Abstract

Produksi inti sawit (kernel) yang berlebih di PT. Perkebunan Nusantara V Sei Pagar mengindikasikan produksi yang tidak direncanakan dengan baik. Akibatnya terdapat penumpukan sisa penjualan selama tahun 2016 yang jumlahnya mengalami kenaikan 2 kali lipat di bandingkan pada tahun sebelumya. Hal ini berdampak kerugian bagi perusahaan sejalan dengan menurunnya kualitas kernel jika lama disimpan. Tujuan pernelitian ini adalah memastikan ketepatan perencanaan produksi dengan melakukan peramalan permintaan kernel menggunakan metode eksponential smoothing, shingga dapat ditentukan jumlah optimal produksi kernel. Berdasarkan hasil pengolahan data menngunakan metode eksponential smoothing ini diperoleh, nilai alpha yang digunakan adalah 0,8 dengan nilai MAD sebesar 174.194.3, MSE sebesar 39599610000, MAPE sebesar 0,4, dan standar error sebesar 219.999.  Pengujian hasil peramalan pada tracking signal menunjukan data hasil ramalan yang dilakukan menunjukkan nilai dibawah angka ±4 (yang berarti metode ini layak untuk digunakan). Dengan diperolehnya hasil perhitungan menggunakan metode exponential smoothing ini, diharapkan dapat menjadi solusi bagi perusahaan untuk mengurangi kelebihan produksi.
Analisa Beban Kerja Fisik yang Dialami Pekerja pada Stasiun Pencetakan Worm Screw dengan Menggunakan Work Sampling (Studi Kasus : PT. Riau Logam Engineering) Nofirza Nofirza
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 2, No 1 (2016): JUNI 2016
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1149.287 KB) | DOI: 10.24014/jti.v2i1.5043

Abstract

Manusia merupakan salah satu faktor utama dalam menjamin kelancaran proses produksi dalam industri. Ketersediaan tenaga kerja dengan tingkat keterampilan yang memadai dalam jumlah yang tepat merupakan salah satu kunci penting keberhasilan dalam mencapai pemenuhan permintaan dan target produksi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui waktu baku dari proses pembuatan cetakan worm screw dengan mengunakan metode Work Sampling. Hasil pengukuran ini digunakan untuk menghitung beban kerja fisik yang dialami oleh operator pada saat bekerja. Berdasarkan hasil pengolahan data yang telah dilakukan pada penelitian ini maka diketahui waktu baku yang diperlukan oleh operator dalam menyelesaikan 1 unit cetakan worm screw adalah 20,5 menit dan beban kerja fisik yang diterima oleh operator pada stasiun pembuatan cetakan worm screw di PT. Riau Logam Engineering adalah 136% berada di range > 100% yang berarti bahwa beban kerja yang diterima oleh operator masih berada dalam kondisi berat. Usulan menambah 1 operator diharapkan dapat mengurangi beban kerja fisik yang diterima oleh operator atau berada pada range < 100% yang berarti bahwa beban kerja fisik yang diterima dalam kondisi ringan.
Penerapan Metode Pembelajaran Problem Base Learning pada Bidang Ilmu Keteknikan (Engineering) Nofirza Nofirza; Harpito Harpito; Ismu Kusumanto
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 4, No 2 (2018): DESEMBER 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1074.877 KB) | DOI: 10.24014/jti.v4i2.6251

Abstract

Kecenderungan mahasiswa bersikap pasif dalam perkuliahan mengakibatkan daya fikir analitis yang rendah dan mendapatkan nilai pembelajaran yang rendah merupakan salah satu dampak sistem pembelajaran dengan metode ceramah. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui pengaruh implementasi Lesson Study  dengan  metoda Problem Base Learning (PBL) dalam meningkatkan proses pembelajaran (keaktifan, kemampuan berfikir analitis dan skill keteknikan) dan hasil pembelajaran di bidang engineering. Penelitian ini bersifat kolaboratif-partisipatif dengan dosen-dosen mata kuliah dan melibatkan mahasiswa dengan langkah-langkah membentuk tim Lesson Study, merencanakan perkuliahan (plan), melaksanakan perkuliahan/observasi (do), dan refleksi/menganalisis hasil observasi dan mendiskusikan (See) yang dilakukan di Jurusan Teknik Industri UIN Suska Riau. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah gabungan dari metoda kualitatif  (proses pembelajaran) dengan metoda kuantitatif (hasil pembelajaran). Proses pembelajaran berupa aktivitas mahasiswa didapatkan dengan observasi, dokumentasi dan angket, sementara hasil pembelajaran berupa nilai mahasiswa didapatkan dengan tes. Melalui implementasi lesson study dengan metoda pembelajaran PBL, proses pembelajaran (keaktifan, kemampuan berfikir analitis dan skill keteknikan) dan  hasil pembelajaran (nilai mahasiswa) mengalami peningkatan yang sgnifikan dengan nilai Gain yaitu 0,703 (kategori tinggi) dan nilai Sig. < a serta  t hitung < -t tabel. Berdasarkan hasil ini diharapkan kedepannya lebih banyak lagi dosen yang menerapkan metode PBL sehingga mahasiswa lebih memiliki kemampuan analisis yang tinggi dan ketertarikan belajar yang lebih aktif.
Perancangan Ulang Stasiun Kerja Pemotongan Bokar Menggunakan Pendekatan Ergonomi nofirza nofirza
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 3, No 2 (2017): DESEMBER 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3940.92 KB) | DOI: 10.24014/jti.v3i2.6431

Abstract

PT. P&P Bangkinang memiliki beberapa stasiun kerja, yang salah satunya adalah stasiun pemotongan. Pada stasiun ini cukup banyak permasalahan ergonomi yang terjadi, antara lain: tidak adanya pelindung pada mesin potong sebagai antisipasi resiko kecelakaan pada saat pemotongan, proses pengangkatan karet olahan yang berat ke atas meja potong yang masih secara manual, dan permasalahan pada alur produksi yang mengalami arus bolak-balik sehingga mengakibatkan waktu produksi menjadi lama. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah usulan perancangan perbaikan stasiun kerja pemotongan dengan pendekatan ergonomi. Pengumpulan data diawali dengan menganalisa kondisi sistem kerja sekarang, dari sisi postur kerja, resiko keselamatan kerja, dan antropometri pekerja. Kemudian dengan menggunakan formulasi NIOSH diketahui nilai RWL dan LI yang mengindikasikan bahwa kondisi kerja berada dalam kategori “mengandung resiko cidera tulang belakang”. Hal ini dilanjutkan dengan menganalisa kemungkinan solusi untuk perbaikan dan dengan menggunakan prinsip ekonomi gerakan, dan data antropometri dirancanglah perbaikan pada mesin potong dan alat bantu gancu. Sedangkan untuk permasalahan alur produksi, dengan memanfaatkan Activity Relationship Chart (ARC) dan Activity Relationship Diagram (ARD) didapatkan perubahan tata letak di stasiun pemotongan yang dapat mengefesienkan jarak sebesar 42.42%.
Evaluasi dan Perbaikan Sistem Kerja guna Meningkatkan Kapasitas Produksi (Studi Kasus: CV. Fadhil Kaca) Nofirza Nofirza; Putri Alvitha; anwardi anwardi; Tengku Nur Ainun
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2018: SNTIKI 10
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (589.251 KB)

Abstract

         CV. Fadhil kaca adalah usaha kecil yang memproduksi berbagai jenis perabotan rumah tangga berbahan dasar aluminium, khususnya lemari kaca. Permasalahan awkward posture karena tidak kondusifnya kondisi lingkungan kerja di CV. Fadhil kaca, mengakibatkan terjadinya berbagai waste dalam produksi sehingga jumlah produksi tidak optimal dan permintaan pelanggan tidak terpenuhi. Tujuan dalam penelitian ini adalah efisiensi sistem kerja dari segi postur kerja dan tata letak penempatan peralatan kerja, sehingga dapat diperoleh target ideal dalam produksi lemari kaca. Evaluasi dilakukan berdasarkan 10 phsycal ergonomics principles dan membangun classification tree concept untuk menemukan solusi yang tepat dalam memecahkan masalah di lantai produksi. Hasil evaluasi memperoleh beberapa tindakan perbaikan yang dilakukan pada lantai produksi yaitu: pengurangan elemen kerja pada Standard Operation Procedure (SOP) berdasarkan urutan proses, perancangan dan pembuatan beberapa alat bantu seperti bangku kerja, dan alat bantu penerangan, serta pemindahan stasiun kerja pemotongan yang memangkas aktifitas bolak balik operator. Hasil perbaikan memperoleh efisiensi waktu kerja sebesar 40% dan meningkatkan kapasitas produksi/target produksi ideal yaitu sebesar 76%. Berdasarkan penelitian ini diharapkan CV Fadhil dapat memenuhi permintaan pelanggan sekaligus mencegah terjadinya lost profit opportunity dimasa yang akan datang. 
Perancangan Alat Bantu Panen Nenas yang Ergonomi Nofirza Nofirza; Gunawan Prayogi; Ira Setyaningsih; Wresni Anggraini
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2018: SNTIKI 10
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.387 KB)

Abstract

Potensi budi daya nenas di Desa Kualu Nenas, Kampar Riau belum didukung oleh teknologi yang memadai, dan masih dilakukan secara tradisional dan manual. Faktor keselamatan kerja ditanggapi dengan kemampuan dan upaya seadanya, sehingga tidak menyelesaikan permasalahan secara tuntas. Aktifitas pemanenan nenas masih menggunakan peralatan manual berupa sabit pemotong dan keranjang pengangkut nenas, yang mengharuskan postur tubuh petani membungkuk dan bangkit berulang-ulang pada saat proses memetik dan mengumpulkan nenas, dan kondisi muka tanpa pelindung memperbesar potensi kecelakaan kerja. Penelitian ini bertujuan menghasilkan alat bantu pemanen nenas yang ergonomis sehingga dapat mengurangi resiko cedera pada saat bekerja. Penelitian diawali dengan mengidentifikasi keluhan para pekerja menggunakan Nordic Body Map (NBM), dilanjutkan dengan evaluasi Rapid Upper Limb Assessment (RULA). Hasil evaluasi kemudian diolah dengan mengunakan konsep perancangan produk, sehingga didapatkan kriteria kebutuhan petani seperti alat bantu yang mudah digunakan, mudah perawatan dan tahan lama. Kebutuhan petani kemudian diterjemahkan dan dikembangkan kedalam bentuk alternatif rancangan alat bantu panen. Alat bantu hasil rancangan berupa pisau pemotong bertangkai panjang dilengkapi dengan gerobak dan bak penampung hasil panen. Berdasarkan hasil pengujian diperoleh bahwa alat bantu dapat mempercepat waktu proses pemotongan nenas sebesar 23,49%, mengurangi keluhan sakit sebesar 80%, dan meminimasi kemungkinan terjadinya cedera untuk bagian muka dan tangan. Dengan hasil yang diperoleh diharapkan alat bantu ini dapat dikembangkan lebih lanjut dan menjadi alternatif teknologi tepat guna bagi petani kedepannya.