Wandy Suhady
Universitas Riau

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Identifikasi Kesalahan Konseptual Dan Prosedural Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Pada Materi Dimensi Tiga Wandy Suhady; Yenita Roza; Maimunah Maimunah
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3 No 2 (2019): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (417.298 KB) | DOI: 10.31004/cendekia.v3i2.143

Abstract

Kemampuan matematika siswa yang rendah dapat dilihat dari pemahaman dan penguasaan siswa terhadap sautu materi. Salah satu petunjuk untuk mengetahui sejauh mana siswa menguasai materi adalah dengan menganalisa kesalahan siswa dalam mengerjakan soal. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan jenis kesalahan konseptual dan kesalahan prosedural siswa dalam menjawab soal pada materi dimensi tiga. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskripstif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XII IPA SMAN 1 Bengkalis. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis, wawancara dan dokumentasi. Objek dari penelitian ini adalah siswa kelas XII IPA 1 SMAN 1 Bengkalis yang berjumlah 26 siswa. Hasil penelitian ini adalah jenis kesalahan yang paling banyak dilakukan siswa adalah kesalahan konseptual dalam mengerjakan soal pada materi dimensi tiga yaitu 52%. Sementara kesalahan proseduralnya sebanyak 48%. Kesalahan Konseptual dan kesalahan prosedural terjadi karena rendahnya kemampuan abstraksi dan kemampuan visual pada siswa dalam menjawab soal sehingga siswa sulit untuk mendeskripsikan dan menentukan jarak titik ke bidang pada materi dimensi tiga.
Pengembangan Soal untuk Mengukur Higher Order Thinking Skill (HOTS) Siswa Wandy Suhady; Yenita Roza; Maimunah Maimunah
Jurnal Gantang Vol 5 No 2 (2020): Jurnal Gantang Volume 5 Nomor 2 September 2020
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (587.718 KB) | DOI: 10.31629/jg.v5i2.2518

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan instrument soal HOTS yang valid untuk dapat mengukur keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan model tessmer dengan tahapan analisis, perancangan, pengembangan, formatively evaluate, Summatevely Evaluate. Instrumen yang digunakan adalah angket dan tes. Teknik analisis data menggunakan software anates. Hasil dari penelitian ini adalah instrumen soal yang valid dari aspek materi dengan nilai 3,1, konstruksi dengan nilai 3,3 dan bahasa dengan nilai 3,3.