Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

APLIKASI PEMBELAJARAN AUDIT SISTEM INFORMASI DAN TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI BERBASIS MOBILE Yuri Rahmanto; Faruk Ulum; Bentar Priyopradono
Jurnal Tekno Kompak Vol 14, No 2 (2020): AGUSTUS
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtk.v14i2.723

Abstract

Audit sistem informasi merupakan salah satu matakuliah yang diajarkan di dalam jurusan sistem informasi pada fakultas teknik dan ilmu komputer, matakuliah ini memberikan pemahaman dan pelaksanaan audit untuk sistem informasi berbasis komputer, sehingga pada akhirnya diharapkan mahasiswa dapat melaksanakan audit berbasis komputer, baik untuk hardware, software, maupun brainware, secara umum pada perusahaan.Penting sekali bagi mahasiswa jurusan sistem informasi mempelajari matakuliah audit sistem informasi untuk dapat memahami dan mengerti setidaknya dasar dari materi tata kelola teknologi informasi, karena pada umumnya mahasiswa mempelajari materi ini melalui manual book dan proses belajar di kelas, sehingga dibutuhkan sebuah media pembelajaran yang dapat memudahkan mahasiswa dalam mempelajari matakuliah audit sistem informasi terkhusus pada materi IT Governance atau tata kelola teknologi informasi secara mandiri.Penelitian ini menghasilkan sebuah rancangan interface Aplikasi pembelajaran audit sistem informasi dan tata kelola teknologi informasi berbasis mobile, dan sebuah instrumen penelitian yang telah diuji menggunakan uji statistik. Berdasarkan pengujian persepsi kemudahan didapatkan hasil bahwa rancangan interface aplikasi yang dibuat kurang memudahkan pengguna dalam pengoperasian dengan persentase 78% responden ragu terhadap aplikasi pembelajaran audit sistem informasi dan tata kelola teknologi informasi berbasis mobile ini.Kata kunci: Audit Sistem Informasi, Aplikasi Pembelajaran, E-Learning, M-Learning
Multiple Criteria Decision Analysis Menggunakan Additive Ratio Assessment Pada Pemilihan Uninterruptible Power Supply (UPS) Bentar Priyopradono
Insearch: Information System Research Journal Vol 2, No 02 (2022): Insearch (Information System Research) Journal
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi UIN Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/isrj.v2i02.4360

Abstract

Uninterruptible Power Supply (UPS) menjadi perangkat yang penting, karena memiliki fungsi sebagai pemasok arus listrik jika arus listrik dari PLN padam ssecara tiba-tiba. Meningkatnya jumlah perusahaan teknologi informasi dan komunikasi, kantor layanan umum, serta institusi berbasis data lainnya membuat UPS semakin penting. Akan tetapi, saat ini telah beredar berbagai produk UPS yang menawarkan kemampuan dan sepesifikasi yang beragam. Untuk itu, perlu kejelian dalam pemilihan produk UPS agar sesuai dengan kebutuhan. Tujuan dari penelitian ini yaitu membangun sistem pendukung keputusan melalui penyelesaian Multiple Criteria Decision Analysis (MCDA) dengan pendekatan Additive Ratio Assessment (ARAS) untuk pemilihan UPS, agar menghasilkan sistem yang mampu membantu untuk pengambilan keputusan pemilihan UPS yang tepat serta sesuai kebutuhan.  Metode ARAS digunakan sebagai model yang dapat melakukan pemilihan alternatif terbaik yang didasari oleh tingkat utilitas pada masing-masing alternatif untuk menentukan alternatif terbaik. Dari hasil uji dengan black-box testing memperlihatkan bahwa sistem yang dikembangkan sudah berjalan dengan baik. Selain itu, sistem dapat menghasilkan perhitungan dengan metode ARAS yang valid karena hasilnya sesuai dengan perhitungan manual.