Asy Syifa Rahmah
Universitas Negeri Padang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERSEPSI MAHASISWA TEKNIK MESIN TERHADAP PEMBELAJARAN DARING PADA MATA KULIAH GAMBAR TEKNIK Asy Syifa Rahmah; Ambiyar Ambiyar; Mulianti Mulianti; Febri Prasetya
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 3 No 3 (2021): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (326.112 KB) | DOI: 10.24036/vomek.v3i3.239

Abstract

Gambar Teknik adalah salah satu mata kuliah yang sulit dipahami dibanding mata kuliah lainnya terutama praktikum. Kondisi pandemi menyebabkan pembelajaran dialihkan pada sistem pembelajaran berbasis daring yang artinya mata kuliah Gambar Teknik tidak diajarkan secara langsung (tatap muka) dan tentunya akan lebih sulit lagi. Tujuan pada penelitian ini yaitu mengetahui persepsi mahasiswa teknik mesin angkatan 2020 pada pembelajaran daring mata kuliah gambar teknik dengan jumlah populasi 237 mahasiswa dengan menggunakan metode penelitian deskriptif. Teknik purposive sampling, ialah pengambilan sampel yang ditetapkan peneliti secara sengaja dengan jumlah sampel sebanyak 134 mahasiswa. Data didapatkan dengan menyebarkan angket kepada mahasiswa jurusan teknik mesin FT UNP angkatan 2020. Uji coba instrumen dilakukan terhadap mahasiswa diluar sampel yang berjumlah 80 mahasiswa, tujuannya untuk menentukan validitas angket yang diperoleh dengan bantuan program SPSS versi 26 dengan taraf signifikan 5%. Dari 36 item pernyataan yang ada diperoleh valid semua,sedangkan untuk menentukan reliabilitas instrumen menggunakan aplikasi SPSS versi 26, yaitu dengan melihat nilai cronbach’s alpha yang diperoleh dengan nilai 0,989 untuk variabel persepsi terhadap pembelajaran daring ini menunjukan bahwa alat yang digunakan untuk melakukan penelitian sudah dikatakan reliabel. Hasil analisis data penelitian terhadap 134 responden menunjukkan bahwa nilai rata-rata skor total indikator untuk persepsi terhadap pembelajaran daring adalah 3,25. Diketahui persepsi mahasiswa teknik mesin terhadap pembelajaran daring mata kuliah Gambar Teknik adalah cukup.