Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Penerapan Lubang Resapan Biopori Alternatif Untuk Meminimalisir Genangan di Kawasan Perumahan Desa Pulorejo Jombang Nunuk Hartutik; Saropah; Moch Umar Hasan; Zulfikar
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v1i1.70

Abstract

Desa Pulorejo merupakan Desa yang bertempat di Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang. Dari beberapa potensi fisik penduduk yang dimiliki desa Pulorejo salah satunya perumahan yang sempit dan terbatas sehingga masyarakat perumahan desa Pulorejo mempunyai keinginan tanah yang subur dan resapan air yang baik ketika hujan turun sehingga tidak menyebabkan meluapnya genangan air. Berdasarkan identifikasi lokasi tempat yang akan dijadikan sebagai lokasi pelaksanaan PKM tersebut, telah dilakukan pertemuan dengan masyarakat di dusun Cumpleng Pulorejo Tembelang Jombang dengan tim PKM. Hasil pertemuan tersebut akan ditindak lanjuti dengan pelaksanaan pembinaan dan pendampingan di balai desa Pulorejo tersebut terkait pemanfaatan botol air mineral tahu menjadi alat lubang resapan biopori alternatif untuk mencari solusi dan strategi yang tepat untuk problematika yang dihadapi warga terkait genangan air di desa Pulorejo. Pelatihan pembuatan biopori sederhana menggunakan botol air mineral ukuran 500ml untuk masyarakat desa Pulorejo membantu warga memiliki lahan yang subur dan resapan air sederhana dengan memanfaatkan lahan yang ada.