Ridnaldy Yunior Carolus
Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Penerapan Gamification dalam Bidang Pendidikan Formal dan Nonformal: Survey Paper Ridnaldy Yunior Carolus; A Gormantara
KONSTELASI: Konvergensi Teknologi dan Sistem Informasi Vol. 2 No. 2 (2022): Desember 2022
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (578.554 KB) | DOI: 10.24002/konstelasi.v2i2.5369

Abstract

Pendidikan merupakan pondasi utama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM), dengan meningkatnya SDM maka suatu negara dapat berkembang dan maju dengan didasari pendidikan baik secara formal ataupun non-formal. Gamifikasi merupakan alternatif dalam sebagai inovasi dalam pendidikan. Gamifikasi merupakan teknik desain permainan untuk menghasilkan hal yang dianggap sebagai hal yang membosankan menjadi menarik layaknya sebuah game. Mechanics Dynamics Aesthetics (MDA) merupakan model utama dalam menerapkan sebuah gamifikasi. MDA berfungsi untuk memetakan komponen-komponen agar menjadi sebuah kesatuan dalam merancang sebuah game, belajar merupakan salah satu bagian dalam pendidikan, untuk merancang sebuah gamifikasi pada pembelajaran maka diperlukan model gamifikasi yang tepat yaitu The Dynamical Model for Gamification Learning (DMGL) dan Attention Relevance Confidence Satisfaction (ARCS) kedua model gamifikasi ini menerapkan MDA sebagai dasar dalam gamifikasi dan menambahkan komponen yang dapat memotivasi siswa dalam belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah memetakan literatur untuk lebih memahami penerapan model gamifikasi pada pendidikan secara formal dan juga non-formal
Implementasi Naive Bayes pada Analisis Sentimen Opini Masyarakat di Twitter Terhadap Kondisi New Normal di Indonesia Erick Alfons Lisangan; Alfredo Gormantara; Ridnaldy Yunior Carolus
KONSTELASI: Konvergensi Teknologi dan Sistem Informasi Vol. 2 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (395.029 KB) | DOI: 10.24002/konstelasi.v2i1.5609

Abstract

Pandemi yang melanda dunia saat ini menyebabkan masyarakat perlu beradaptasi dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari atau yang dikenal dengan istilah kondisi “New Normal”. Analisis sentimen dibutuhkan agar pemerintah dapat mengetahui respon masyarakat terhadap kebijakan yang dikeluarkan dalam menanggulangi penularan Covid-19. Pada penelitian ini akan diimplementasikan algoritma Naive Bayes dan dipadukan dengan metode stemming Sastrawi. Terdapat beberapa proses yang dilalui dimulai dari data crawling untuk mengumpulkan dataset. Setelah dataset terkumpul kemudian melalui proses data preprocessing, feature extraction, dan klasifikasi menggunakan Naive Bayes. Pengujian algoritma menggunakan confussion matrix dengan memperhatikan nilai akurasi, precision, dan recall. Hasil pengujian terhadap ratio data training dan testing diperoleh ratio terbaik 70% dan 30% dengan nilai accuracy, precision, dan recall secara berturut-turut sebesar 94.55%, 93.55%, dan 93.55%.