Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Perdagangan Ekspor Kopi Indonesia di Pasar Internasional Renata Nindya Savira; Ratya Anindita; Condro Puspo Nugroho
Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 6, No 3 (2022)
Publisher : Department of Agricultural Social Economics, Faculty of Agriculture, Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jepa.2022.006.03.17

Abstract

Perekonomian Indonesia cenderung tumbuh positif selama lima tahun terakhir, khususnya dari tahun 2016 hingga 2019. Pertumbuhan PDB Indonesia pada tahun 2020 melambat menjadi -2,07%. Penurunan ini terjadi karena adanya pengeluaran kebijakan baru oleh pemerintah, baik dalam kegiatan ekonomi maupun kegiatan sosial. Sementara sektor lainnya mengalami pertumbuhan yang tidak signifikan, sektor pertanian mampu tumbuh positif sepanjang tahun 2020. Salah satu komoditas penting yang dapat mempengaruhi kinerja adalah kopi. Sebagian besar yang diekspor adalah biji kopi mentah. Menjadi salah satu produsen kopi terbesar tidak menjamin volume ekspor Indonesia akan selalu meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh PDB negara pengimpor, jarak ekonomi, nilai tukar riil, dan penyederhanaan kebijakan terhadap volume ekspor kopi Indonesia. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode non-probability sampling dengan teknik purposive sampling. Data yang digunakan adalah data sekunder dari International Trade Center, Bank Dunia, dan Indonesia World Distance. Analisis data penelitian menggunakan metode FMOLS (Fully-Modified Least Square) untuk melihat pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel PDB, jarak ekonomi, nilai tukar riil, dan penyederhanaan kebijakan berpengaruh signifikan terhadap volume ekspor kopi Indonesia (simultan dan parsial). Variabel-variabel tersebut berpengaruh positif , kecuali variabel jarak ekonomi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap volume ekspor kopi Indonesia.