Fenty Setiawati
Unknown Affiliation

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Dampak Kebijakan Perubahan Kurikulum terhadap Pembelajaran di Sekolah Fenty Setiawati
NIẒĀMUL`ILMI : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2022): Mutu Pendidikan
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syamsul 'Ulum Gunung Puyuh Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1042/nizamulilmi.v7i1.124

Abstract

Proses pembelajaran yang dilaksanakan di sebuah Lembaga Pendidikan membutuhkan kurikulum. Ketika terjadi perubahan pada kurikulum, dibutuhkan sebuah proses yang melibatkan seluruh stake holder, bermula dari munculnya kesadaran bahwa perubahan itu selalu terjadi dalam siklus kehidupan bermasyarakat. Jenis penelitian ini adalah studi literatur. Data diambil dari bahan-bahan materi yang bersumber dari buku, jurnal dan sumber lainnya yang terkait dengan pendidikan terutama bidang kurikulum. Adapun teknik analisis yang digunakan yaitu content analysis. Hasil kajian menunjukan bahwa sistem pendidikan Indonesia telah beberapa kali mengalami perubahan kurikulum. Perubahan kurikulum dapat membawa dampak positif dan negatif bagi kualitas sebuah pendidikan. Dampak positifnya yaitu pelajar dapat belajar dengan mengikuti perkembangan zaman yang semakin maju. Sementara dampak negatifnya adalah perubahan kurikulum yang begitu cepat menimbulkan masalah-masalah baru seperti menurunnya prestasi peserta didik. Berdasarkan bahasan, dapat disimpulkan bahwa perubahan kurikulum perlu disikapi dengan menjadikannya cambuk untuk memperoleh hasil yang lebih baik dan mampu bersaing dalam Dunia Pendidikan baik di tingkat nasional maupun internasional.
Peranan Pendidikan Islam dalam Menumbuhkan Kecerdasan Emosional Fenty Setiawati
NIẒĀMUL`ILMI : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 6 No 1 (2021): Pengelolaan Lembaga Pendidikan yang Bermutu
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syamsul 'Ulum Gunung Puyuh Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1042/nizamulilmi.v6i1.88

Abstract

Kegiatan belajar di sekolah merupakan proses yang sangat kompleks. Banyak orang yang berpendapat bahwa untuk meraih prestasi yang tinggi dalam belajar, seseorang harus memiliki intelligence quotient (IQ) yang tinggi, nyatanya taraf intellegensi bukan merupakan satu-satu nya faktor yang menentukan keberhasilan seseorang. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peranan pendidikan Islam dalam menumbuhkan kecerdasan emosional. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif yang bersifat studi pustaka (library research). Data-data yang dipergunakan dalam penelitian ini dibedakan menjadi data primer, data sekunder dan data tertier, kemudian data-data tersebut dianalisis melalui serangkaian proses. Berdasarkan kajian, dalam Islam, kemampuan mengendalikan emosi dan menahan diri disebut dengan sabar dan orang yang paling sabar adalah orang yang paling tinggi dalam kecerdasan emosionalnya. Individu seperti ini cenderung tabah dalam menghadapi kesulitan dan ketika belajar pun menjalaninya dengan tekun.
Peranan Pendidikan Islam dalam Menumbuhkan Kecerdasan Emosional Fenty Setiawati
NIẒĀMUL`ILMI : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 6 No 1 (2021): Pengelolaan Lembaga Pendidikan yang Bermutu
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syamsul 'Ulum Gunung Puyuh Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1042/nizamulilmi.v6i1.88

Abstract

Kegiatan belajar di sekolah merupakan proses yang sangat kompleks. Banyak orang yang berpendapat bahwa untuk meraih prestasi yang tinggi dalam belajar, seseorang harus memiliki intelligence quotient (IQ) yang tinggi, nyatanya taraf intellegensi bukan merupakan satu-satu nya faktor yang menentukan keberhasilan seseorang. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peranan pendidikan Islam dalam menumbuhkan kecerdasan emosional. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif yang bersifat studi pustaka (library research). Data-data yang dipergunakan dalam penelitian ini dibedakan menjadi data primer, data sekunder dan data tertier, kemudian data-data tersebut dianalisis melalui serangkaian proses. Berdasarkan kajian, dalam Islam, kemampuan mengendalikan emosi dan menahan diri disebut dengan sabar dan orang yang paling sabar adalah orang yang paling tinggi dalam kecerdasan emosionalnya. Individu seperti ini cenderung tabah dalam menghadapi kesulitan dan ketika belajar pun menjalaninya dengan tekun.
Dampak Kebijakan Perubahan Kurikulum terhadap Pembelajaran di Sekolah Fenty Setiawati
NIẒĀMUL`ILMI : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2022): Mutu Pendidikan
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syamsul 'Ulum Gunung Puyuh Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1042/nizamulilmi.v7i1.124

Abstract

Proses pembelajaran yang dilaksanakan di sebuah Lembaga Pendidikan membutuhkan kurikulum. Ketika terjadi perubahan pada kurikulum, dibutuhkan sebuah proses yang melibatkan seluruh stake holder, bermula dari munculnya kesadaran bahwa perubahan itu selalu terjadi dalam siklus kehidupan bermasyarakat. Jenis penelitian ini adalah studi literatur. Data diambil dari bahan-bahan materi yang bersumber dari buku, jurnal dan sumber lainnya yang terkait dengan pendidikan terutama bidang kurikulum. Adapun teknik analisis yang digunakan yaitu content analysis. Hasil kajian menunjukan bahwa sistem pendidikan Indonesia telah beberapa kali mengalami perubahan kurikulum. Perubahan kurikulum dapat membawa dampak positif dan negatif bagi kualitas sebuah pendidikan. Dampak positifnya yaitu pelajar dapat belajar dengan mengikuti perkembangan zaman yang semakin maju. Sementara dampak negatifnya adalah perubahan kurikulum yang begitu cepat menimbulkan masalah-masalah baru seperti menurunnya prestasi peserta didik. Berdasarkan bahasan, dapat disimpulkan bahwa perubahan kurikulum perlu disikapi dengan menjadikannya cambuk untuk memperoleh hasil yang lebih baik dan mampu bersaing dalam Dunia Pendidikan baik di tingkat nasional maupun internasional.
Pengaruh Praktik Kerja Lapangan (PKL) terhadap Kesiapan Kerja Peserta Didik Sekolah Menengah Kejuruan Annisa Nurul Fadlilah; Gilang Syahril Akbar; Fenty Setiawati
NIẒĀMUL`ILMI : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 9 No 1 (2024): Kepemimpinan Efektif untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syamsul 'Ulum Gunung Puyuh Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1042/nizamulilmi.v9i1.270

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Praktik Kerja Lapangan Terhadap Kesiapan Kerja Peserta didk Kelas XII di SMKN se-kota Sukabumi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dengan pendekatan kuantitatif. populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XII di SMK Negeri se-kota Sukabumi yaitu sebanyak 1934 orang, dengan melibatkan sampel sebanyak 321 orang menggunakan teknik simpel random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi, dan kuesioner. Hasil penyebaran kuesioner dianalisis dengan statistik deskriptif, regresi linear sederhana dan uji-t. Hasil penelitian menunjukan bahwa Praktik Kerja Lapangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja peserta didik di SMK Negeri se-kota Sukabumi dengan perolehan nilai koefisien regresi sebesar 0,870, dan nilai thitung < ttabel (15,279 > 1,968) dengan nilai Sig. 0,000 < 0,05.