Solikhun Solikhun
Teknik Informatika, STIKOM Tunas Bangsa Pematangsiantar, Indonesia

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Rem Otomatis pada Kendaraan Menggunakan Sensor Ultrasonik Edu Wardo Saragih; Muhammad Ridwan Lubis; Anjar Wanto; Solikhun Solikhun; Jalaluddin Jalaluddin
Jurnal Penelitian Inovatif Vol 1 No 2 (2021): JUPIN Desember 2021
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (463.411 KB) | DOI: 10.54082/jupin.11

Abstract

Teknologi kendaraan hari ke hari semakin meningkat, namun risiko mengalami kecelakaan tetap ada dan tidak bisa dihindari. Khususnya sepeda motor yang memiliki angka kecelakaan terbesar. Indonesia sendiri merupakan negara dengan pengguna sepeda motor yang sangat tinggi, hal ini juga yang membuat Indonesia menempati peringkat ke lima dunia sebagai negara dengan tingkat kecelakaan lalu lintas tertinggi. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah merancang sistem pengereman otomatis pada sepeda motor untuk membantu mengurangi risiko kecelakaan dan mempermudah pengendara sepeda motor menerapkan budaya berkendara yang baik dan aman. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kualitafif dengan metode eksperimental. Hasil dari penelitian ini adalah alat yang diintegrasikan pada sepeda motor untuk menjalankan sistem pengereman otomatis. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dari hasil pengujian yang didapatkan, sensor juga dapat mendeteksi jarak hingga 300 cm dengan output berupa sistem pengereman otomatis yang ditarik oleh motor servo.
Prototype Sistem Kendali Jarak Jauh Air Conditioner Berbasis Arduino dan Wifi Hafiz Khairunsyah; Solikhun Solikhun; Zulaini Masruro Nasution; Bahrudi Efendi Damanik; Iin Parlina
Jurnal Penelitian Inovatif Vol 1 No 2 (2021): JUPIN Desember 2021
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (432.479 KB) | DOI: 10.54082/jupin.13

Abstract

Kebutuhan akan sistem pengendalian jarak jauh semakin meningkat dimana perpindahan dan pergerakan manusia semakin luas dan cepat, terutama di kota besar aktifitas setiap individu masyarakat sangatlah padat dengan berbagai macam pekerjaannya, tentunya memakan waktu dari pagi hingga malam hari. Akibatnya banyak kegiatan di rumah tangga, dan aktivitas kerja yang tertunda, seperti menghidupkan atau mematikan alat-alat elektronik contohnya AC di setiap ruangan saat pagi dan malam hari. Selama ini masyarakat dapat mengendalikan sesuatu dari jarak jauh dengan menggunakan Remote Control yang berbasis Infra Red, kemudian dengan saklar yang melalui kabel, akan tetapi pengendalian tersebut dibatasi oleh jarak jangkauan. Agar cakupan jarak semakin luas dan mudah salah satu solusinya menggunakan ponsel sebagai Remote Control. prototype dari sistem semacam itu diwujudkan dengan memanfaatkan Arduino sebagai perangkat pengendali, jaringan wifi sebagai jalur komunikasi, dan smartphone atau komputer sebagai perangkat penyedia user interface. Langkah untuk mewujudkannya mengikuti tahap-tahap pada metode prototyping, yang terdiri atas analisis kebutuhan, pengembangan prototype, dan pengujian prototype. Rangkaian hardware yang dibangun terdiri atas Arduino yang dilengkapi dengan IR receiver, IR transmitter, LDR, dan sensor suhu. Software yang digunakan adalah Arduino IDE, Notepad++, Apache, Mysql, dan PHP. Penggunaan sistem Arduino untuk menggontrol AC menggunakan smartphone dengan menggunakan aplikasi Blynk. Adanya alat tersebut dapat mempermudah pemilik rumah danĀ  restoran mengontrol AC menggunakan smartphone Sistem ini akan mempermudah pegawai dalam mengelola pengoperasian AC di setiap ruang PIZZA HOUSE, dan sekaligus dapat meningkatkan efisiensi penggunaan listrik.
Penggunaan Radio Frequency Identification dalam Proses Absensi Kehadiran Pegawai Menggunakan Arduino Frisman Panjaitan; Solikhun Solikhun; Zulaini Masruro Nasution; Sumarno Sumarno; Indra Gunawan
Jurnal Penelitian Inovatif Vol 1 No 2 (2021): JUPIN Desember 2021
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (427.252 KB) | DOI: 10.54082/jupin.14

Abstract

Di era saat ini masih banyak perkantoran yang menggunakan pencatatan manual dalam system absensi pegawainya, yaitu dengan mencatat kehadiran saat hadir maupun saat selesai watu pekerjaan, hal itu di rasa sangat memakan waktu dan mengurangi tingkat efesiensi dan keakurasian dalam pengoptimalam kinerja. Berdasarkan hal tersebut penulis merancang sebuah prototype system absensi pegawai menggunakan Radio Frequency Identification berbasis mikrokontroller Arduino, dimana sistem ini absensi yang menggunakan Radio Frequency Identification ini terintegrasi dengan database, sehingga dapat mudah di monitor dan di awasi dalam proses absensi kepegawaian.
Rancang Bangun Alat Pendeteksi Ketinggian Air dan Alarm Pemberitahuan Antisipasi Datangnya Banjir Berbasis Arduino Uno Ibnu Agung Deswiyan; Solikhun Solikhun; Sumarno Sumarno; Poningsih Poningsih; Sundari Retno Andani
Jurnal Penelitian Inovatif Vol 1 No 2 (2021): JUPIN Desember 2021
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (524.012 KB) | DOI: 10.54082/jupin.23

Abstract

Kebanjiran adalah musibah yang tidak dapat diramalkan dan tidak terduga. Kebanjiran bisa menjadi masalah yang kerap saat ini sering terjadi khususnya di negara berkembang salah satunya Indonesia. Sistem Arduino Water Level merupakan salah satu alat microcontroller yang bertugas untuk memberitahu batas tinggi air pada suatu tempat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketinggian air dan menjadi alarm pemberitahuan antisipasi akan datangnya kebanjiran sehingga dapat mengurangi jumlah korban jiwa dalam suatu daerah atau disuatu tempat yang bisa dikategorikan rawan terkena musibah kebanjiran. Dengan Mengunakan arduino dan water level ini dapat mendeteksi batas ketinggian air dan menjadi alarm pemberitahuan sebelum musibah kebanjiran datang. Hasil dari penelitian ini didapatkan pada tinggi akuarium kaca dengan ukuran 30 cm dan lebar akuarium 15 cm. Terdapat nilai pada batas tinggi air dengan status darurat siaga 1 yaitu pada validasi data dengan tinggi air 1cm sampai dengan 10cm dihitung secara mundur atau dari bawah.