Stara Asrita
Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ekonomi Sosial, Universitas Amikom Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perempuan dan Wacana Poligini dalam Film “Berbagi Suami” Stara Asrita
Jurnal PIKMA : Publikasi Ilmu Komunikasi Media Dan Cinema Vol. 1 No. 1 (2018): September 2018
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (590.046 KB) | DOI: 10.24076/PIKMA.2018v1i1.385

Abstract

Artikel ini menjelaskan bagaimana peran perempuan dalam wacana poligini dan relasi kuasa yang dimiliki laki-laki dalam keluarga. Istilah “poligini” adalah bentuk poligami untuk menjelaskan bahwa seorang laki-laki memiliki beberapa pasangan. Wacana tersebut sering menjadi isu besar di dunia nyata maupun representasi tentang laki-laki yang ditunjukkan media. Relasi kuasa adalah kekuatan yang membuat perempuan berada dalam kondisi termarginalkan, inferior dan cenderung tidak berdaya. Keadaan tersebut menjadi inspirasi sebuah film berjudul “Berbagi Suami”. Film ini adalah representasi dari superioritas laki-laki yang memiliki istri lebih dari satu orang. Uang dan faktor ekonomi adalah kuasa mereka untuk mengontrol istri-istrinya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis wacana. Melalui analisis wacana, peneliti dapat menemukan suatu pesan, konsep, informasi yang ingin diungkapkan dalam film tersebut secara implisit.