Claim Missing Document
Check
Articles

IDENTIFIKASI ISOLAT BAKTERI ENDOFIT B2 DAN B3 DARI AKAR TANAMAN UBI JALAR BERDASARKAN SEKUENS 16S RDNA ZUMRONA, HILDA; Yuliani, Yuliani; Lisdiana, Lisa
LenteraBio: Berkala Ilmiah Biologi Vol 6, No 2 (2017): Vol 6 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Isolat bakteri endofit B2 dan B3 merupakan bakteri endofit yang dapat menghasilkan hormon Indole Acetic Acid (IAA) yang diisolasi dari akar tanaman ubi jalar varietas Papua Patippi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi isolat bakteri tersebut sampai tingkat spesies berdasarkan sekuens 16S rDNA dan mengetahui urutan basa yang lestari dan beragam dari sekuens 16S rDNA bakteri uji. Teknik identifikasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis sekuens 16S rDNA. Metode penelitian yang digunakan meliputi isolasi DNA dengan menggunakan metode CTAB/NaCl yang dimodifikasi, visualisasi DNA dengan elektroforesis gel agarose, amplifikasi sekuens 16S rDNA dengan metode Polymerase Chain Reaction (PCR), serta sekuensing. Identifikasi dilakukan berdasarkan indeks similaritas sekuens 16S rDNA bakteri uji dengan sekuens 16S rDNA strain acuan yang diperoleh dari GenBank NCBI. Suatu isolat bakteri digolongkan dalam satu spesies jika memiliki indeks similaritas sekuens 16S rDNA sebesar ≥ 99% dengan sekuens acuan di GenBank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa isolat B2 teridentifikasi sebagai Bacillus thuringiensis (JN628977) dengan indeks similaritas sebesar 100% dan jumlah basa nukleotida yang beragam sebesar 0 dari 1432, dan isolat B3 teridentifikasi sebagai Bacillus cereus JSYM 28 (HQ844479) dengan indeks similaritas sebesar 100% dan jumlah basa nukleotida yang beragam sebesar 0 dari 1415.
URGENSI KOMUNIKASI LINGUISTIK DALAM INTERAKSI SOSIAL Yuliani, Yuliani
MEDIA BINA ILMIAH Vol 14, No 6: Januari 2020
Publisher : BINA PATRIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (205.385 KB) | DOI: 10.33758/mbi.v14i6.493

Abstract

This paper discusses the urgency of linguistic communication in social interaction. Communication is a necessity that is needed in verbal and written communication. Integrating language skills is the only approach that must be taken in interactive communication. Communication and language seem like two sides of a coin, that is, where there is communication, there is at least one language, and vice versa. The urgency of linguistic communication is even more important in many other aspects of social life. Linguistic communication is not just a matter of sending and receiving messages, but it also involves sensitivity to emotional factors and the complex and subtle dynamics that operate between people. In social interaction, humans always use language in communication, both verbally and nonverbally. Verbal communication is called linguistic communication. In linguistic communication, universal direct communication is understood by other communicators because communication is done using spoken language. That is, if the recipient of the message does not understand it, he can immediately clarify it to the sender of the message. There are many things involved when linguistic communication is carried out, such as individual identity, social structure, culture, context, and social interaction
THE IMPORTANCE OF LANGUAGE AND ICT IN REALIZING ISLAMIC MISSION DA'WAH Yuliani, Yuliani
MEDIA BINA ILMIAH Vol 14, No 2: September 2019
Publisher : BINA PATRIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (161.03 KB) | DOI: 10.33758/mbi.v14i2.511

Abstract

Da'wah is an obligation for all adult Muslims. But this preaching must be adapted to the development of science and technology, as well as the background of the target people. This article tries to explore the role of language and ICT in Islamic da'wah. The method used in developing this article is based on the study of literature. The results of this study indicate that language and ICT play a major role in the success of the mission of Islamic da'wah. This is because of the tendency of the community at this time to access more propaganda content through technology. Besides preaching also must use good and polite language so that it is well received by the public
MELATIHKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMA MENGGUNAKAN LKS BERBASIS PROYEK MEDAN LISTRIK DC PADA DORMANSI DAN GERMINASI Al islami, Senja Aprilia Paramytha; Yuliani, Yuliani; Indana, Sifak
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 2 (2017): Volume 1, No. 2 (2017): Second Edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil keterampilan berpikir kritis siswa menggunakan LKS berbasis proyek tentang ?pengaruh medan listrik direct current pada dormansi dan germinasi?. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) terdiri dari 10 tahapan yaitu potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, ujicoba produk, revisi produk, ujicoba pemakaian, produksi massal, namun pada penelitian ini langkah produksi massal tidak dilakukan. Produk diujicoba secara terbatas di SMAN 1 Probolinggo menggunakan 10 siswa kelas XI akselerasi. Kriteria keterampilan berpikir kritis berdasarkan merancang percobaan, analisis data dan menyimpulkan konsep. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan LKS berbasis proyek dapat melatihkan keterampilan berpikir kritis siswa berdasarkan rerata hasil tugas proyek 91,67 dan rerata hasil keterampilan berpikir kritis 79,73.
THE VALIDITY OF STUDENT WORKSHEET BASED MODEL INQUIRY TO INCREASE PROCESS SKILLS ON THE TOPIC METABOLISM FOR GRADE XII SENIOR HIGH SCHOOL Mulyaningsih, Sunda; Yuliani, Yuliani; Yakub, Pramita
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 1 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Learning inquiry model is one that promotes learning model to be able to find problem and can solve the problem independently. Phase inquiry model there are six stages: the orientation phase, the phase of formulating the problem, proposed a hypothesis phase, the phase of collecting data, hypothesis testing phase, and the phase of formulating its conclusions. The validity of student worksheet based on the 3 specialist validation. There were two student worksheet developed, that are student worksheet 1 discussing the topic of katabolism and student worksheet 2 discussing the topic of anabolism. The research was 4-D models that are define, design, develop and disseminate stage was not implemented. Data analysis of the validation result was done theoretically and empirically. Validation results indicate that the developed of student worksheet was categorized very valid with the persentage reaches 3.65 for student worksheets 1 and 3.68 for student worksheet 2. Skill of process outcomes showed that students experience increased science of N-gain obtained 0.70 which was categorized as high. The percentage of total students who reached minimal completeness of criteria (complete) at the posttest obtained 95% with minimal completeness of criteria 75 and the completeness of indicators obtained 81,5% complete of 7 indicators at the posttest.Keywords: The Student’s Worksheet (LKPD), Inquiry Model, Process Skills, Metabolism
KEEFEKTIFAN KARTU PERMAINAN TGT (TEAM GAME TOURNAMENT) UNTUK MELATIH KETERAMPILAN BERTANYA SISWA PADA MATERI PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN Laili, Nur; Yuliani, Yuliani
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 8 No 1 (2019)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kartu permainan TGT (Team Game Tournament) adalah kartu permainan yang berisi sebuah jawaban atau kata kunci yang sudah dituliskan dengan singkat dan jelas. Kartu permainan TGT yang dikembangkan menggunakan satu macam kartu yang berwarna biru dan berisi jawaban atau kata kunci yang digunakan untuk mencocokkan pertanyaan oleh setiap kelompok. Kartu permainan TGT ini dikembangkan untuk melatih keterampilan bertanya siswa pada materi pertumbuhan dan perkembangan. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk menghasilkan kartu permainan TGT (Team Game Tournament) yang dilengkapi dengan petunjuk penggunaan kartu untuk melatihkan keterampilan bertanya siswa dan mengevaluasi kepada siswa yang layak berdasarkan validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan dengan menggunakan model pengembagan 4-D (Pendefinisian, Desain awal kartu, Pengembangan, dan Penyebaran) tetapi pada tahap penyebaran tidak dilakukan. Kegiatan pengembangan kartu permainan TGT (Team Game Tournament) dilakukan di Jurusan Biologi FMIPA Unesa. Kegiatan uji coba dilakukan pada 34 siswa SMAN 14 Surabaya. Hasil penelitian ini menunjukkan keefektifan kartu permainan memperoleh penilaian sebesar 100% (sangat efektif) ditinjau dari respon siswa, observasi kualitas pertanyaan pada siswa laki-laki dan perempuan memperoleh penilaian sebesar 22,5% dan 27,5%, ditinjau pada kemampuan guru dalam membangkitkan motivasi bertanya siswa memperoleh penilaian sebesar 100%, dan ditinjau dari observasi profil bertanya siswa memperoleh penilaian sebesar 2,6 (tinggi). Berdasarkan hasil tersebut kartu permainan TGT yang dikembangkan pada materi pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan dinyatakan valid, praktis, dan efektif. Kata Kunci: Keterampilan Bertanya, Kartu Permainan TGT (Team Game Tournament), Materi Pertumbuhan dan Perkembangan
VALIDITAS DAN KEEFEKTIVAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS PREZI THE ZOOMING PRESENTATION PADA SUBMATERI ENZIM DI KELAS XII SMA Hayati, Nur; Yuliani, Yuliani
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 2 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proses pembelajaran dengan menggunakan media dapat dimanfaatkan dalam suatu pembelajaran dengan materi yang memiliki sifat abstrak, teoritis dan membutuhkan visualisasi. Materi enzim termasuk materi yang memiliki sifat abstrak yang terdapat obyek - obyek mikroskopis. Salah satu applikasi yang dapat digunakan untuk membuat media pembelajaran yang berfungsi sebagai alat presentasi adalah Prezi The Zooming Presentation yang merupakan media alternatif yang dapat menampilkan sebuah tampilan yang saling berkaitan dalam sebuah tampilan slide dengan slide lainnya dengan mudah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan media Prezi The Zooming Presentation pada submateri enzim yang layak berdasarkan kevalidan dan keefektivan. Penelitian ini menggunakan metode ASSURE. Kegiatan uji coba dilaksanakan secara terbatas pada bulan Februari 2018 kepada 20 siswa kelas XII MIPA 7 di SMAN 1 Gedangan, Sidoarjo. Hasil validitas media pembelajaran berbasis Prezi The Zooming Presentation setelah ditinjau dari 3 pakar diperoleh tingkat validitas sebesar 4 yang dikategorikan sangat valid. Hasil belajar dinyatakan efektif diperoleh dari persentase ketuntasan siswa sebesar 100% dan mengalami peningkatan hasil belajar melalui perhitungan gain score (g) sebesar 0,74 dengan kategori Tinggi. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis Prezi The Zooming Presentation pada submateri Enzim layak digunakan dalam pembelajaran berdasarkan validitas dan peningkatan hasil belajar siswa Kata kunci : Validitas, Keefektivan, Prezi The Zooming Presentation, Submateri Enzim
VALIDITAS DAN KETERBACAAN BUKU AJAR BERBASIS LITERASI SAINS PADA MATERI FOTOSINTESIS KELAS XII SMA Oktaviani, Irma Dwi; Yuliani, Yuliani
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 2 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Literasi sains merupakan kemampuan dalam memecahkan masalah tentang fenomena alam, menarik kesimpulan berdasarkan bukti-bukti ilmiah. Kemampuan literasi sains siswa pada pelajaran biologi sangat rendah, hal ini dikarenakan kebiasaan belajar siswa pada pelajaran biologi yang cenderung hafalan terutama pada materi fotosintesis dan kurangnya kemampuan siswa dalam mengaitkan konsep atau analisis soal yang menggunakan stimulus kontekstual seperti mengkaitkan suatu permasalahan tentang tumbuhan yang disajikan dalam artikel. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan validitas dan keterbacaan buku ajar berbasis literasi sains pada materi fotosintesis kelas XII SMA. Metode penelitian ini menggunakan model pengembangan PPE yaitu Planning, Production dan Evaluation Subjek penelitian 25 siswa kelas XII di SMAN 1 Sumberrejo-Bojonegoro. Validitas teoritis berupa hasil validasi dua dosen dan guru mata pelajaran biologi di SMAN 1 Sumberrejo. Hasil validitas menunjukkan bahwa pada aspek isi/ konten yaitu 4,00, aspek kebahasaan yaitu 4,00, aspek kegrafikan yaitu 4,00, aspek strategi literasi sains dalam buku ajar yaitu 4,00, dan Penggunaan Alat bantu dalam Literasi Sains yaitu 4,00 sehingga hasil keseluruhan rata-rata skor validitas yaitu 4,00 dengan kategori sangat valid. Hasil uji keterbacaan pada ketiga sampel menunjukkan bahwa buku ajar yang dikembangkan mencapai keterbacaan pada level 12 yang artinya cocok digunakan untuk kelas XII SMA. Kata kunci: Validitas, keterbacaan, Buku Ajar, Literasi sains, Fotosintesis.
KELAYAKAN LKPD BERBASIS PROYEK PADA MATERI STRUKTUR DAN FUNGSI JARINGAN TUMBUHAN UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS Rohmawati, Ria Indi; Yuliani, Yuliani
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 2 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Materi struktur dan fungsi jaringan pada tumbuhan mengkaji tentang  konsep sel, struktur, jaringan, fungsi dan organ pada tumbuhan. Materi tersebut tidak bisa diberikan dengan metode ceramah karena objek pengamatan tidak bisa dibayangkan secara abstrak dan tidak cukup dengan mempelajari secara teoritis melainkan pembelajaran yang aplikatif yakni praktikum. Keterampilan berpikir kritis dianggap sebagai keterampilan kognitif dalam pembelajaran di mana siswa belajar euntuk merumuskan hipotesis, merancang, melakukan dan menganalisis serangkaian penyelidian. Dalam upaya untuk melatihkan keterampilan berpikir kritis yang dimiliki siswa maka diperlukan adanya bahan ajar berupa Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD). Tujuan dari penelitian ini yaitu menghasilkan LKPD berbasis proyek pada materi struktur dan fungsi jaringan tumbuhan untuk melatihkan keterampilan berpikir kritis siswa yang layak berdasarkan kelayakan. Kelayakan LKPD ditinjau dari segi validitas, keterlaksanaan aktivitas siswa dan ketuntasan indikator keterampilan berpikir kritis. Validitas LKPD berdasarkan kriteria kelayakan penyajian, isi kebenaran materi, karakteristik LKPD berbasis proyek, keterampilan berpikir kritis dan bahasa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan 4D (Define, Design, Develop dan Desseminate) tanpa tahap Desseminate. LKPD yang dikembangkan sebelum diujicoba divalidasi oleh pakar pendidikan dan pakar biologi. LKPD ini kemudian diujicobakan secara terbatas pada 20 siswa kelas XI MIPA SMA Muhammadiyah 2 Surabaya. Validitas LKPD berbasis proyek pada materi struktur dan fungsi jaringan tumbuhan yang dikembangkan memperoleh rata-rata skor validasi sebesar 3,52 dengan kategori sangat valid. Keterlaksanaan aktivitas siswa memperoleh rata-rata persentase sebesar 96,11% dengan kategori sangat praktis. Hasil tersebut juga didukung dengan ketuntasan indikator keterampilan berpikir kritis yang memperoleh persentase ketuntasan sebesar 82% dengan kategori sangat efektif.  Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa LKPD yang dikembangkan dinyatakan layak. Kata Kunci: LKPD, keterampilan berpikir kritis, proyek, struktur dan fungsi jaringan tumbuhan
Miskonsepsi Siswa pada Materi Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan dengan Menggunakan Three Tier Test Sundari, Siti; Yuliani, Yuliani; Bashri, Ahmad
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 2 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Miskonsepsi merupakan perbedaan definisi konsep yang dipahami oleh siswa dengan definisi konsep yang telah disepakati ahli.Miskonsepsi terjadi pada materi yang memuat banyak konsep, salah satunya yaitu materi struktur dan fungsi jaringan tumbuhan. Miskonsepsi harus segera ditangani karena dapat mempengaruhi pembentukan konsep lain. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan miskonsepsi yang dialami siswa pada materi struktur dan fungsi jaringan tumbuhan dan faktor penyebabnya.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan tahapan membuat instrumen three tier test, melakukan uji coba soal pada siswa dan guru, dan melakukan kegiatan wawancara. Analisis hasil penelitian menggunakan tabel kriteriathree tier test dan dilanjutkan penarikan kesimpulan. Sasaranpenelitian ini siswa SMAN 1 Porong kelas XI MIPA 1, XI MIPA 2 sebanyak 70 siswa dan guru biologi. Hasil penelitian menunjukkan siswa mengalami miskonsepsi dengan persentase sebesar 60.72%, siswa paham konsep sebesar 32.00% dan siswa tidak memahami konsep sebesar 7.28%. Miskonsepsi tertinggi terjadi pada konsep ciri jaringan parenkim pada berkas pembuluh dan ciri jaringan kolenkimsebesar 90%.Miskonsepsi terendah terjadi pada konsep ciri parenkim palisade sebesar 7.14%. Faktor penyebab miskonsepsi terdiri dari siswa, guru, cara mengajar, buku teks, dan konteks. Kata Kunci: miskonsepsi, three tier test, struktur dan fungsi jaringan tumbuhan
Co-Authors - Kardoyo Abidah, Sausan Dina Adelina, Adelina Agung Wibowo Ahmad Bashri Akhadah, Nasrotul Al islami, Senja Aprilia Paramytha AMANAH, ISKHAWATUN Ana Mariatul Khiftiyah Arianti, Windi Dwi Aristyasari, Nadya Eka Ary Wahyuni, Dinny Ayulistiana, Dwi Bahari, Fareza Vismala Budi Trianto BUDIYANTI SUMPETHANAYA, DWILIAM Budiyanti Dewi, Christine Novita Diana Eka Pratiwi Dwi Wahyuni E Janrosl, Viola Syukrina Ernawati Ernawati Exsanti, Putri Fakhruddin Fakhruddin Fitriasari, Devi Nur Melati Fuadah, Lukluk Fuadah, Lukluk H.M. Rasyid Umrie, H.M. Rasyid I Gusti Agung Trisna Windiani I Wayan Gede Artawan Eka Putra, I Wayan Gede Artawan Eka Indra Suharman Izwerni Izwerni Krishna Purnawan Candra Kusdiyanto, Hery Lisa Lisdiana Machshunah, Ayu Malinda, Shelfi Marlina Widiyanti, Marlina MARYANTI, LILIS Mohamad Adam Mulyaningsih, Sunda Mulyasari, Erlisa Mursitaningrum, Rigita Muslimin Muslimin N. Nazaruddin Novita Kartika Indah Nur Hayati Nur Laili Nurachmana, Alifiah Nurjhani, Mimin Nurwahyuni, Atik Oktaviani, Irma Dwi Palupi, Kartika Pradina, Laily Eka purwaka, albertus Purwanti, Kiki Eka Puspitasari, Anggela Hajar Riyanto, Nindya Anggraeni Rohmawati, Ria Indi Rulianti, Mona Rahmi Samadi W Bakar, Samadi W Sapja Anantanyu, Sapja Sari Dewi Sari Kusuma Dewi, Sari Kusuma Setyawan, Ulfah Rahmawati Sifak Indana Siti Sundari Soewondo, Aghniyah Suhara, . Sunu Kuntjoro Supardi Supardi Susanti Susanti Syamsu Syamsu Thamrin, Kms Husni Thamrin, Kms Husni Triana, Dinda Wati, Rysa Titanika Winario, Mohd. Yakub, Pramita Yulinar, Bunga Zahroh, Dwi Aulia Zuhriyah, Mika ZUMRONA, HILDA