REIGION JUMANTORO
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH KOMPETENSI, MOTIVASI KERJA, BEBAN KERJA, DAN PELATIHAN TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA SUMBER DAYA MANUSIA KOPERASI SERBA USAHA ANAK MANDIRI PONOROGO REIGION JUMANTORO; UMI FARIDA; ADI SANTOSO
ISOQUANT : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 3, No 1 (2019): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (390.277 KB) | DOI: 10.24269/iso.v3i1.244

Abstract

Penelitiaan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi, motivasi kerja, beban kerja, dan pelatihan terhadap produktivitas kerja sumber daya manusia Koperasi Serba Usaha Anak Mandiri Ponorogo. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh, semua anggota populasi pada penelitian ini digunakan sebagai sampel penelitian, sehingga semua sumber daya manusia yang berjumlah 32 orang yang dijadikan responden. Teknik analisis regresi linier berganda dan uji hipotesis dengan taraf signifikan 5% merupakan teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini. Hasil pengujian menunjukan bahwa: (1) antara variabel kompetensi dengan produktivitas kerja sumber daya manusia terdapat pengaruh yang positif dan tidak signifikan; (2) antara variabel motivasi kerja dengan produktivitas kerja sumber daya manusia terdapat pengaruh yang positif dan signifikan; (3) antara variabel beban kerja dengan produktivitas kerja sumber daya manusia terdapat pengaruh yang positif dan tidak signifikan; (4) antara variabel pelatihan dengan produktivitas kerja sumber daya manusia terdapat pengaruh yang positif dan signifikan. Hal ini menunjukan bahwa motivasi kerja dan pelatihan mempengaruhi secara positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja sumber daya manusia sedangkan kompetensi dan beban kerja mempengaruhi secara positif dan tidak signifikan terhadap produktivitas kerja sumber daya manusia dan variabel yang paling dominan yang mempengaruhi produktivitas kerja sumber daya manusia adalah variabel motivasi kerja.Kata kunci: Kompetensi, Motivasi Kerja, Beban Kerja, Pelatihan, dan Produktivitas Kerja.