Doni Ramandoko
STIKes Muhammadiyah Pringsewu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL DENGAN RESPON STRES LANJUT USIA HIPERTENSI DI DESA GADING REJO KECAMATAN GADINGREJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN 2011 Nur Fadhilah; Doni Ramandoko
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 1, No 2 (2012): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v1i2.1005

Abstract

Bertambahnya usia pada seseorang akan meningkatkan kejadian hipertensi dimana hipertensi merupakan salah satu contoh penyakit psikosomatis yang berhubungan dengan stres. Lansia penderita hipertensi biasanya mempunyai perasaan yang lebih peka dan mudah putus asa ketika menjalani pengobatannya. Stres mengakibatkan hipertensi lebih sulit untuk dikontrol. Terdapat beberapa hal yang diidentifikasi sebagai mediator stres, salah satunya adalah dukungan sosial. Dukungan social diidentifikasi sebagai fasilitator dalam perilaku hidup sehat, menurunkan stres, dan meningkatkan harga diri.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan social dengan respon stres lansia hipertensi di Desa Gadingrejo Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu Tahun 2010. Jenis penelitian non eksperimental dengan pendekatan cross sectional study. Sampel diambil secara purposive sampling yaitu lansia hipertensi sebanyak 35 responden. Respon stres diukur dengan menggunakan modifikasi dari Psychological Stress Measure 9 (PSM-9) dari Lemyre dan Tessier (2003) danKubler dan Ross cit Nursalam (2003). Sedangkan dukungan sosial diukur dengan menggunakan modifikasi kuisioner dari Sarason (1983) dan Zulfitri (2007).Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara dukungan sosial dengan respon stres lansia hipertensi (p=0,029 untuk variabel dukungan sosial; nilai p0,05). Peran serta keluarga, masyarakat dan petugas kesehatan untuk selalu memberikan dukungan kepada lansia penderita hipertensi sangat diperlukan untuk membantu lansia hipertensi dalam menangani respon stres yang dihadapi. Disamping itu lansia perlu memahami tentang pentingnya dukungan sosial bagi diri mereka.