Annisa Prima Exacta
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENDEKATAN PEMBELAJARAN METAKOGNITIF DENGAN MEDIA FLASH SWISHMAX PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA SMP Isna Farahsanti; Annisa Prima Exacta
JP2M (Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika) Vol 2, No 2 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jp2m.v2i2.205

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan pendekatan pembelajaran metakognitif dengan media flash swishmax terhadap prestasi belajar matematika siswa SMP. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental semu.Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Sukoharjo tahun pelajaran 2015/ 2016, sedangkan kelas sampel adalah VIII I dan VIII B. Dari hasil penelitian mengindikasikan bahwa pada kelas dengan pendekatan pembelajaran metakognitif terlihat lebih hidup dibandingkan dengan pendekatan pembelajaran konvensional, karena siswa diharuskan selalu aktif dan berinteraksi dengan teman untuk memecahkan masalah yang diberikan. Selain itu penggunaan media flash swishmax untuk menyampaikan materi membuat siswa terlihat lebih antusias dan tertarik. Dapat disimpulkan bahwa pendekatan metakognitif dengan media flash swishmax memberikan prestasi belajar matematika yang lebih baik daripada pembelajaran konvensional.
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN DAN MINAT BELAJAR MAHASISWA Annisa Prima Exacta; Isna Farahsanti
JP2M (Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika) Vol 2, No 2 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jp2m.v2i2.201

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan minat belajar matematika dengan implementasi model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) pada mata kuliah kalkulus lanjut. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa semester IV kelas C program studi pendidikan matematika FKIP Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo Tahun Akademik 2015/2016 yang terdiri dari 33 mahasiswa. Metode yang digunakan untuk pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu observasi, tes, dan dokumentasi.Teknik analisis data adalah dengan teknik analisis deskriptif. Validasi data dari minat belajar mahasiswa dan proses pembelajaran dengan menggunakan teknik triangulasi sumber. Berdasarkan analisis data pada siklus I dan siklus II terdapat peningkatan minat sebesar 21,05% dan pemahaman sebesar11,11%. Kesimpulannya adalah implementasi model pembelajaran NHT dapat meningkatkan minat belajar dan pemahaman mahasiswa.