Yudi Yunika Putra
Universitas Teknokrat Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DESAIN PEMBELAJARAN PMRI MATERI OPERASI HITUNG BILANGAN MENGGUNAKAN KONTEKS KERETAK GETAS Yudi Yunika Putra; Rajab Vebrian
MATHEMA: JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 1, No 1 (2019): MATHEMA
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (746.434 KB)

Abstract

Penggunaan konteks yang sering ditemui oleh siswa sangat baik diterapkan dalam proses pembelajaran matematika karena selain siswa belajar tentang materi matematika siswa akan mengenal lebih jauh tentang konteks tersebut. Selain itu, penggunaan konteks dalam pembelajaran matematika dapat membantu siswa mengimplementasikan matematika dalam menyelesaikan permasalahan konteks sehari-hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan lintasan belajar materi operasi hitung bilangan menggunakan konteks keretak getas berbasis pendekatan PMRI. Metode penelitian ini merupakan penelitian design research, dugaan lintasan belajar (Hypothetical Learning Trajectory) dikembangkan dari serangkaian aktivitas pembelajaran materi operasi hitung bilangan menggunakan konteks keretak getas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II SD STKIP Muhammadiyah Bangka Belitung yang berjumlah 24 siswa. Aktivitas pembelajaran yang dilakukan oleh siswa tentang operasi hitung bilangan yang meliputi operasi penjumlahan dan pengurangan bilangan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa melalui serangkaian aktivitas yang telah dilakukan dapat membantu siswa dalam mempelajari operasi hitung bilangan baik penjumlahan maupun pengurangan.