Dwike Dea Clarissa
Universitas Negeri Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Penggunaan Edulearning Untuk Menunjang Pembelajaran Siswa Di Smk Kompetensi Keahlian Otomatisasi Dan Tata Kelola Perkantoran Dwike Dea Clarissa; Siti Sri Wulandari
Journal of Office Administration : Education and Practice Vol 1 No 1 (2021): May
Publisher : Study Program of Office Administration Education, Faculty of Economics and Business, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (783.276 KB) | DOI: 10.26740/joaep.v1n1.p53-65

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi oleh Pandemi Covid-19 yang mewajibkan seluruh institusi pendidikan untuk melaksanakan pendidikan jarak jauh, hal ini juga dilakukan oleh kompetensi keahlian OTKP di SMK Ketintang Surabaya yang juga melaksanakan pendidikan jarak jauh dengan menggunakan Edulearning sebagai media pendukung dalam kegiatan pembelajaran. Pelaksanaan riset bertujuan untuk melihat efektifitas penggunaan Edulearning sebagai penunjang dalam pembelajaran siswa di kompetensi keahlian OTKP SMK Ketintang Surabaya. Jenis riset berupa penelitian deskriptif kualitatif, yang dilaksanan pada Kompetensi keahlian OTKP SMK Ketintang Surabaya. Dalam pengumpulan datanya menggunakan cara wawancara, penyebaran angket, lembar pengamatan serta dokumentasi. Sementara itu untuk teknik analisis data melalui beberapa tahapan yakni, mengumpulkan informasi, mereduksi informasi, menyajikan informasi, dan menarik kesimpulan (verifikasi). Hasil analisis riset yang telah dilakukan memperlihatkan beberapa kesimpulan, yaitu: 1) penggunaan Edulearning sebagai media pembelajaran mudah digunakan, dan sangat membantu siswa dan guru dengan pendidikan jarak jauh ini; 2) Edulearning efektif digunakan dalam menunjang pembelajaran siswa di kompetensi keahlian OTKP SMK Ketintang Surabaya, hal ini terlihat dari 3 indikator yakni hasil belajar, aktivitas belajar dan respon siswa yang ketiganya menunjukan hasil yang efektif; 3) Edulearning sangat bermanfaat bagi guru ataupun siswa, salah satunya adalah kegiatan pembelajaran tetap dapat terlaksana dengan baik dan lancar tanpa terhalang oleh batas, ruang dan waktu, sehingga tujuan pembelajaran tetap dapat terlaksana dengan baik