Siska Sri Wahyuni, Siska Sri
Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analsis Keanekaragaman Kayu Manis (Cinnamomum burmannii (Nees & T. Nees) Blume.) Di Kabupaten Agam, Sumatera Barat Berdasarkan Karakter Morfologi WAHYUNI, SISKA SRI; , FITMAWATI; SOFIYANTI, NERY
Jurnal Riau Biologia Vol 1, No 2 (2016)
Publisher : Jurusan Biologi FMIPA Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kayu manis (Cinnamomum burmannii (Nees & T. Nees) Blume.) merupakan komoditi perkebunan di Provinsi Sumatera Barat yang memiliki kapasitas ekspor cukup tinggi. Daerah ini menjadi daerah pengekspor kayu manis sejak abad ke 18 dengan sentra produksinya di daerah Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar. Proses budidaya yang sudah cukup lama memungkinkan munculnya variasi yang cukup tinggi terkait adaptasinya dengan lingkungan di daerah budidaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi keanekaragaman kayu manis yang ada di sentra produksi kayu manis di Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari 2015-Mei 2015. Enam puluh pohon kayu manis yang telah diamati karakter morfologi diskoring dan dianalisis untuk mengetahui pengelompokannya dengan menggunakan program NTSYS-pc 2.02i. Hasil penelitian dalam bentuk dendrogram menunjukkan individu kayu manis mengelompok berdasarkan karakter morfologi yang dimiliki pada setiap individu yang diperoleh. Kelompok pertama terdiri dari 59 individu dan kelompok kedua terdiri dari satu individu. Nilai koefisien kemiripan 60 pohon kayu manis berkisar antara 0.30 - 0.95%.