Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

DYNAMIC MANET ON DEMAND PROTOCOL PADA JARINGAN SENSOR NIRKABEL UNTUK SISTEM MONITORING LAHAN PERTANIAN Halid, Agus; Takumansang, Leonardo O. J; Fajar, Mohammad
ILKOM Jurnal Ilmiah Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1170.661 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan dan mengevaluasi protokol Dynamic Mobile Ad-Hoc Network (DYMO) pada sistem monitoring lahan pertanian berbasis jaringan sensor nirkabel. Rancangan jaringan terdiri dari node sensor yang ditempatkan secara statik di lahan pertanian dan node router serta gateway sebagai node bergerak yang dibawa oleh petani/mobil pertanian. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa protokol DYMO dapat digunakan pada jaringan sensor nirkabel untuk sistem monitoring lahan pertanian. Evaluasi rancangan dan skenario di atas lingkungan simulasi OPNET memperlihatkan kinerja jaringan menggunakan protokol DYMO dapat diterima. Salah satu pengujian memperlihatkan rata-rata delay pengiriman dan penerimaan data sebesar 10,812506/ms, minimal waktu delay end-to-end pengiriman dan penerimaan node sebesar 19,105028/ms, maksimal sebesar 19,643988/ms, dan rata-rata pengiriman dan penerimaan delay end-to-end yaitu 19,377766/ms, nilai rata-rata throughput sebesar 46.651 bits/sec. Selain itu, evaluasi awal prototip node sensor berbasis XBee pada jarak 120 meter menunjukkan kinerja jaringan seperti kehilangan paket (packet loss) dan kekuatan sinyal yang dapat diterima.
DESAIN DAN EVALUASI PROTOTIPE JARINGAN SENSOR NIRKABEL UNTUK MONITORING LAHAN PERSAWAHAN DI KABUPATEN GOWA Fajar, Mohammad; Halid, Agus; Rahman, Syaiful
SISFO Vol 6 No 3 (2017)
Publisher : Department of Information Systems, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini, jaringan sensor nirkabel merupakan teknologi yang tepat digunakan untuk pengumpulan data pertanian dibandingkan teknologi pengindraan lainnya. Sejumlah studi telah dilakukan sebagai upaya pengembangan jaringan sensor di bidang pertanian. Tetapi, jaringan sensor pada studi tersebut dikhususkan untuk jenis produk pertanian tertentu dengan pemakaian sensor yang masih terbatas, jaringan sensor dipasang dilokasi yang tidak memiliki kendala sumber energi atau tersedia infrastruktur untuk suplai energi yang memadai, serta kompleksitas desain yang diusulkan masih menyulitkan pengembang mengimplementasikannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan jaringan sensor nirkabel sebagai sistem monitoring kondisi lahan persawahan. Prototip sistem dikembangkan berbasis platform opensource Arduino dan XBee yang mudah digunakan serta ekonomis, melibatkan tiga perangkat sensor untuk mengumpulkan kondisi lahan persawahan yaitu temperatur, kelembaban udara dan kelembaban tanah serta dirancang agar dapat digunakan dilokasi yang tidak memiliki infrastruktur energi/listrik. Evaluasi diatas lingkungan simulasi dan eksperimen yang dilakukan di lahan persawahan di kabupaten Gowa, memperlihatkan performansi jaringan yang dapat diterima. Selain itu, node sensor yang dikembangkan mampu mengumpulkan kondisi lahan persawahan secara real di lapangan dan mengirimnya ke sink/base  station untuk pemrosesan lebih lanjut.