Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Keterampilan Guru Dalam Pengelolaan Kelas Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Mata Pelajaran IPA Terpadu Siswa Kelas VII SMP Unismuh Makassar Hambali, Hilmi
JURNAL PENDIDIKAN FISIKA Vol 4, No 3 (2016): PENDIDIKAN FISIKA
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN FISIKA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (64.77 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah keterampilan guru dalam pengelolaan kelas dapat meningkatkan motivasi belajar mata pelajaran IPA Terpadu siswa kelas VII SMP Unismuh Makassar.Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) yang dilakukan dalam tiga siklus. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk melihat perubahan tingkat motivasi belajar mata pelajaran IPA Terpadu siswa kelas VII SMP Unismuh Makassar, dan perubahan tingkah laku belajar siswa dalam tiga siklus dengan menerapkan keterampilan pengelolaan kelas. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII A SMP Unismuh  Makassar. Pengumpulan data tentang tingkat motivasi belajar siswa dengan menggunakan angket dengan kriteria pilihan ya atau tidak. Sedangkan data tentang perubahan tingkah laku siswa dilakukan dengan menggunakan format observasi siswa. Analisis data dilakukan dengan dua cara yaitu dengan cara kuantitatif dan kualitatif. Secara kuantitatif menggunakan teknik analisis statistik deskriptif yang meliput tabel, frekuensi, rata-rata, persentasi, varians dan standar deviasi. Sedangkan secara kualitatif dengan mendeskripsikan perubahan tingkah laku siswa selama dalam proses pembelajaran. Hasil penelitian pada siklus I menunjukkan bahwa tingkat rata-rata motivasi belajar siswa adalah 16 atau 64% dari skor ideal yaitu skor 25, siklus II rata-rata 19 atau 76% dari skor ideal, dan pada siklus III skor rata-rata 20 atau 80% dari skor ideal. Sedangkan dari segi tingkah laku belajar siswa terjadi perubahan ke arah yang positif, hal ini menunjukkan hal yang memberi harapan besar agar guru lebih termotivasi untuk mengelolah kelas yang dihadapinya.Kata kunci: keterampilan pengelolaan kelas, motivasi belajar.This study aims to determine whether the skills of teachers in classroom management can increase motivation to learn science subjects Integrated class VII student Makassar.Penelitian Unismuh this is a class action (classroom action research) done in three cycles. This classroom action research aims to see changes in the level of motivation to learn science subjects Integrated class VII student Unismuh Makassar, and changes in behavior of students in three cycles by applying classroom management skills. The sample in this research is the students of class VII A junior Unismuh Makassar. Data collection on the level of student motivation by using a questionnaire with yes or no selection criteria. While the data on changes in student behavior is done by using the observation formats student. Data analysis was done in two ways, namely by means of quantitative and qualitative. Quantitatively using descriptive statistical analysis techniques that cover the tables, frequency, average, percentage, variance and standard deviation. While qualitatively by describing the changes in behavior of students during the learning process. The results of the study in the first cycle showed that the average level of student motivation is 16 or 64% of the ideal score is a score of 25, the second cycle an average of 19 or 76% of the ideal score, and the third cycle an average score of 20 or 80 % of the ideal score. In terms of student learning behavior changes in a positive direction, it indicates that gives great hope that teachers are more motivated to manage the class that it faces.Key Words: classroom management skills, motivation to learn.
Eksplorasi Pembelajaran Tadabbur Alam Dalam Meningkatkan Kecerdasan Naturalis (Naturalistik Intellegence) Dan Kecerdasan Spiritual (Spiritual Intellegence) Siswa SMP Unismuh Makassar Hambali, Hilmi
JURNAL PENDIDIKAN FISIKA Vol 5, No 1 (2017): PENDIDIKAN FISIKA
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN FISIKA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (64.77 KB)

Abstract

penelitian ini bertujuan  untuk mengetahui sejauh mana pembelajaran Tadabbur Alam dalam meningkatkan kecerdasan natural  dan kecerdasan spiritual siswa di SMP Unismuh Makassar. Sedangkan secara spesifik ingin mengetahui bagaimana implementasi model pembelajaran Tadabbur Alam dalam mata pelajaran IPA khususnya dan sekolah pada umumnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif.  Pemerolehan data dengan observasi dan wawancara kepada pihak sekolah, guru dan siswa. Dari hasil analisis data secara kualitatif diperoleh data bahwa tingkat kecerdasan natural siswa mengalami peningkatan setelah mengikuti pembelajaran Tadabbur alam sedangkan untuk kecerdasan spiritual menunjukan adanya peningkatan setelah mengikuti pembelajaran tadabbur alam tersebut , meskipun tidak terlalu signifikan sebab masih dipengaruhi oleh kurikulum di sekolah yang mewajibkan memulai aktivitas sekolah dengan tadarrus dan shalat Duhur serta Ashar berjamaah di mesjid sekolah.Kata kunci: Pembelajaran Tadabbur Alam, Kecerdasan Natural, Kecerdasan spiritual.This study aims to determine the extent to which learning Natural Tadabbur in improving the natural intelligence and spiritual intelligence Unismuh junior high students in Makassar. While specifically wanted to know how the implementation of learning model Tadabbur Nature in science in particular and the school in general. The method used in this research is descriptive qualitative method. Obtaining data through observation and interviews to the school, teachers and students. From the results of data analysis of qualitative data showed that the level of intelligence of natural students has increased after following study Tadabbur nature while for spiritual intelligence shows the increase after following study tadabbur natural, though not very significant because they are influenced by the curriculum in schools required the start of school activities with tadarrus and Duhur and Asr prayers in congregation in the mosque school.Key words: Learning Tadabbur Nature, Natural intelligence, spiritual intelligence.
KETERAMPILAN GURU DALAM PENGELOLAAN KELAS UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MATA PELAJARAN BIOLOGI SISWA KELAS VII SMP UNISMUH MAKASSAR Hambali, Hilmi
JKIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Vol 1 No 1 (2014): JKIP
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.602 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah keterampilan guru dalam pengelolaan kelas dapat meningkatkan motivasi belajar mata pelajaran Biologi siswa kelas VII SMP Unismuh Makassar.Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) yang dilakukan dalam tiga siklus. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk melihat perubahan tingkat motivasi belajar mata pelajaran Biologi siswa kelas VII SMP Unismuh Makassar, dan perubahan tingkah laku belajar siswa dalam tiga siklus dengan menerapkan keterampilan pengelolaan kelas. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII A SMP Unismuh Makassar. Pengumpulan data tentang tingkat motivasi belajar siswa dengan menggunakan angket dengan kriteria pilihan ya atau tidak. Sedangkan data tentang perubahan tingkah laku siswa dilakukan dengan menggunakan format observasi siswa. Analisis data dilakukan dengan dua cara yaitu dengan cara kuantitatif dan kualitatif. Secara kuantitatif menggunakan teknik analisis statistik deskriptif yang meliput tabel, frekuensi, rata-rata, persentasi, varians dan standar deviasi. Sedangkan secara kualitatif dengan mendeskripsikan perubahan tingkah laku siswa selama dalam proses pembelajaran. Hasil penelitian pada siklus I menunjukkan bahwa tingkat rata-rata motivasi belajar siswa adalah 16 atau 64% dari skor ideal yaitu skor 25, siklus II rata-rata 19 atau 76% dari skor ideal, dan pada siklus III skor rata-rata 20 atau 80% dari skor ideal. Sedangkan dari segi tingkah laku belajar siswa terjadi perubahan ke arah yang positif, hal ini menunjukkan hal yang memberi harapan besar agar guru lebih termotivasi untuk mengelolah kelas yang dihadapinya.
PENGARUH MODEL PROJECT BASED LEARNING (PJBL) SEBAGAI IMPLEMENTASI KAMPUS MERDEKA TERHADAP KETERAMPILAN KOLABORASI MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN BIOLOGI Hambali, Hilmi; Fadhilah, Nurul; R, Herdianty; Hamid, Sitti Masryam
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 20 No. 3 (2020): ECOSYSTEM VOL.20 NO 3 TAHUN 2020
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) terhadap keterampilan kolaborasi mahasiswa pendidikan Biologi FKIP Unismuh Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian pra eksperimen. Desain penelitian yang digunakan adalah One- Shot Case Study. Subyek penelitian adalah mahasiswa pendidikan Biologi yang memprogramkan mata kuliah Gizi dan kesehatan. Instrumen penelitian yang digunakan untuk mengukur keterampilan kolaborasi mahasiswa adalah instrumen non tes yang terdiri dari rubrik dan angket. Analisis data dilakukan melalui statistik deskriptif dan statistik inferensial. Analisis data statistik deskriktif menunjukkan bahwa terjadi peningkatan keterampilan kolaborasi mahasiswa saat dibelajarkan menggunakan model Project Based Learning yaitu sebanyak 16 dari 26 mahasiswa berhasil mencapai skor di atas level 1. Sedangkan untuk uji inferensial menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Project Based Learning terhadap keterampilan kolaborasi mahasiswa