Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan Aplikasi E-VOTING Menggunakan Diagram UML (Unified Modelling Language) Muhammad Nazir; Salsa Fajariani Putri; Deni Malik
Jurnal Ilmiah Komputer Terapan dan Informasi Vol. 1 No. 1 (2022): Vol. 1 No. 1: JIKTI - Februari 2022
Publisher : Program Studi D-III Teknologi Informasi Politeknik 'Aisyiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (279.059 KB)

Abstract

Pemilihan adalah salah satu cara dalam demokrasi untuk memilih pemimpin. Salah satunya yaitu voting, yaitu dengan memberikan kepada pemilih hak untuk memilih pemimpin yang diinginkan dan dihitung surara terbanyak adalah pemimpin yang terpilih. Metode voting dapat dilakukan dengan berbagai macam cara. Dapat dilakukan dengan cara terbuka atau tertutup. Salah satunya dengan cara tertutup yaitu dilakukan secara rahasia. Pemilih memberikan pilihan yang mana tidak diketahui oleh pemilih lain yang kemudian dilakukan perhitungan suara diakhir pemilihan jika semua pemilih telah selesai memilih. Namun cara konvensional membutuhkan tenaga, waktu, pikiran dan materi yang tidak sedikit. Disamping itu, kecurangan juga patut dikhawatirkan jika voting dilakukan secara langsung. Maka penelitian ini melakukan Perancangan terhadap aplikasi E-Voting. E-Voting yaitu melakukan voting secara elektronik atau online. Dengan aplikasi ini diharapkan dapat menghemat tenaga, waktu, pikiran dan materi serta mengurangi peluang kecurangan. Aplikasi ini dirancang menggunakan diagram UML (Unified Modelling Language) dimana menghasilkan empat diagram yaitu usecase, activity, class dan sequence. Dari hasil Perancangan ini diharapkan dapat dilanjutkan dengan membangun aplikasi yang dapat digunakan langsung oleh pengguna.