Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Penyesuaian Diri Terhadap Fenomena Culture Shock Mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Vika Nurul Mufidah; Nadiah Nurli Fadilah
Muqoddima Jurnal Pemikiran dan Riset Sosiologi Vol 3 No 1 (2022): MUQODDIMA Jurnal Pemikiran dan Riset Sosiologi
Publisher : Laboratorium Sosiologi Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/10.47776/MJPRS.003.01.05

Abstract

Fenomena culture shock pada mahasiswa yang mengikuti program pertukaran mahasiswa merdeka menjadi hambatan bagi mereka. Oleh sebab itu diperlukan upaya penyesuaian diri agar dapat beradaptasi dan berkomunikasi secara efektif. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bentuk culture shock mahasiswa program PMM2 dan bagaimana upaya penyesuaian diri mereka terhadap fenomena culture shock tersebut. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat dua kategori culture shock yang dialami oleh narasumber. Pertama, karena perbedaan lingkungan yang terdiri dari bahasa, cuaca, makanan serta fasilitas dari pengelola program. Kedua, karena ketidaknyamanan terhadap komunikasi di universitas tempat melaksanakan pertukaran. Upaya adaptasi yang dilakukan yaitu dengan cara meningkatkan interaksi secara intens, mempelajari bahasa dan budaya mereka, memahami karakter mahasiswa dan warga lokal. Hasil komunikasi tersebut tergantung pada kompetensi komunikasi antar budaya dan karakter masing-masing individu.
Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Menanamkan Sikap Moderasi Beragama Pada Peserta Didik Di SMK Kesatuan Rawa Buaya Cengkareng Jakarta Barat Nugroho Hari Murti; Vika Nurul Mufidah
Mozaic : Islam Nusantara Vol 8 No 2 (2022): Mozaic: Islam Nusantara
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nahdatul Ulama Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/mozaic.v8i2.599

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menelaah peran guru PAI dalam menanamkan sikap moderasi beragama pada peserta didik di SMK Kesatuan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. Metodologi dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa guru PAI telah menanamkan sikap moderasi beragama kepada peserta didik melalui metode ceramah, diskusi, menayangkan video pembelajaran, serta pembiasaan sehingga peserta didik berhasil mengimplementasikan sikap moderasi dalam kehidupan sehari-hari.
Analisis Penggunaan Metode Tilawati Dalam Mengoptimalkan Kemampuan Membaca Al-Quran Pada Siswa Kelas 7 Di MTS Muhammadiyah 1 Malang Munhidlatul Ummah; Vika Nurul Mufidah
Mozaic : Islam Nusantara Vol 8 No 2 (2022): Mozaic: Islam Nusantara
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nahdatul Ulama Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/mozaic.v8i2.604

Abstract

The inability of students to read the Qur'an properly and correctly in accordance with the rules of recitation is caused by disorder or crowds when reading the Qur'an, causing students to be less focused in participating in learning. Therefore, this study aims to find out how the results of the analysis of the application of the tilawati method to Al-Qur'an reading subjects. The method in this study uses a qualitative method with a class action research type. The results showed that in the two cycles that had been carried out there was an increase in Al-Qur'an reading in MTS Muhammadiyah I Malang students, namely by 54% and 92%.
Hubungan Classroom Climate Terhadap Perilaku Ketidaksopanan Di Kelas (Studi Kasus Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia) Vika Nurul Mufidah; Nadiah Nurli Fadilah
Mozaic : Islam Nusantara Vol 8 No 2 (2022): Mozaic: Islam Nusantara
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nahdatul Ulama Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/mozaic.v8i2.605

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan classroom climate terhadap perilaku ketidaksopanan dikelas. pengambilan sampel menggunakan cluster sampling. Alat ukur yang digunakan yaitu alat ukur Learning Enviroment Inventory (LEI) yang dikembangkan oleh Fraser untuk memperoleh data classroom climate sedangkan alat ukur classroom incivility menggunakan alat ukur Feldman. Hasil penelitian menunjukkan terdapat signifkansi sebesar 0, 257 yang berarti bahwa tidak ada hubungan antara classroom climate dengan classroom incivility pada mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia.
Strategi Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Membentuk Akhlak Siswa (Studi Kasus di MTS Al-Wathoniyah 10 Jakarta) Hamza Tawallabas; Vika Nurul Mufidah
Mozaic : Islam Nusantara Vol 8 No 2 (2022): Mozaic: Islam Nusantara
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nahdatul Ulama Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/mozaic.v8i2.606

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru Pendidikan Agama Islam dalam membentuk kepribadian siswa di Mts Al-Wathoniyah 10 Jakarta metode yang digunakan ialah metode penelitian kualitatis yang memiliki karakteristik alami dari sumber daya observasi, dokumentasi, dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada tiga peran guru Pendidikan Agama Islam dalam membentuk keperibadian siswa di Mts Al- Wathoniyah 10 Jakata yaitu guru sebagi pembimbing, guru sebagai teladan, guru sebagai pemberi hukuman dan ganjaran, ketiga peran ini cukup berpengaruh dalam membentuk kepribadian siswa di Mts Al-Wathoniyah 10 Jakarta.
Persepsi Mahasiswa Pendidikan Agama Islam Tentang Efektivitas Metode Pembelajaran Blended Learning Pada Mata Kuliah Bahasa Indonesia Vika Nurul Mufidah; Nadiah Nurli Fadilah; Yuniza Hafnilia Afifah
Mozaic : Islam Nusantara Vol 8 No 1 (2022): Mozaic: Islam Nusantara
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nahdatul Ulama Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/mozaic.v8i1.607

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mahasiswa PAI tentang keefektifan pembelajaran mata kuliah bahasa indonesia dengan menggunakan metode blended learning. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif survei dengan responden mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia khususnya prodi PAI sebanyak 118 mahasiswa. Data penelitian diperoleh dengan menyebarkan angket menggunakan google form. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi mahasiswa terhadap metode pembelajaran blended learning belum efektif karena mahasiswa lebih menginginkan pembelajaran full tatap muka karena dapat dengan mudah memahami materi dengan baik dan cepat dibanding menggunakan pembelajaran setengah online dan tatap muka.
Penyediaan Toilet Umum Untuk Masyarakat Kampung Jati RT004/RW007 Kelurahan Benda Vika Nurul Mufidah; Obi Alim
PRAXIS: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 1 No 1 (2022): PRAXIS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (471.667 KB) | DOI: 10.47776/praxis.v1i1.546

Abstract

Kampung Jati merupakan salah satu kampung yang berada di kecamatan Benda, Kota Tangerang. Problematika yang ada di kampung Jati salah satunya mengenai sarana dan prasarana umum. Minimnya fasilitas umum seperti toilet umum di kampung Jati membuat mahasiswa KKN atau pengunjung taman baca kesulitan mengakses toilet umum. Sehingga perlu pembangunan WC umum untuk memudahkan para pengunjung taman baca atau mahasiswa KKN melaksanakan program di kampung tersebut. Metode dalam pengabdian menggunakan metode sosialisasi dan pelatihan. Hasil dari program penyediaan fasilitas toilet umum, mahasiswa KKN berhasil membangun toilet umum dan dapat digunakan oleh masyarakat di kampung Jati, pengunjung Taman Baca, serta mahasiswa KKN selanjutnya yang akan melanjutkan pengabdian di kampung tersebut.
Upaya Meningkatkan Minat Membaca Masyarakat Desa Cibeuteung Udik Melalui Program ‘Saung Baca’ Dwi Apriyanti; Nurul Nabilah; Ika Sarinah; Vika Nurul Mufidah
PRAXIS: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 1 No 1 (2022): PRAXIS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (285.954 KB) | DOI: 10.47776/praxis.v1i1.547

Abstract

The purpose of this service is to increase interest in reading for early childhood children in Cibeteung Udik Village, Kp. Mosque Block. As a result of this activity, KKN students were able to complete the program, namely by establishing a 'Saung Baca' and increasing children's interest in reading.
Kontribusi Sosial Pertukaran Mahasiswa Merdeka Dua Di Panti Asuhan Al-Ikhwan Gowa Vika Nurul Mufidah; Nadiah Nurli Fadilah
PRAXIS: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 1 No 3 (2023): PRAXIS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/praxis.v1i3.639

Abstract

Kontribusi sosial merupakan rangkaian akhir kegiatan Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2 (PMM2). Kegiatan kontribusi sosial dilakukan pada bulan Januari 2023 di Panti Asuhan Al-Ikhwan Gowa, Makasar, Sulawesi Tengah. Adapun kegiatan kontribusi sosial yang dilakukan ialah berupaa penyerahan sembako dan bermain games untuk meningkatkan motivasi hidup anak-anak panti. Kegiatan kontribusi sosial bermanfaat untuk anak-anak panti dalam membangun motivasi hidup dan memberikan pelajaran tentang nilai-nilai sosial.
Sosialisasi Ganja Sebagai Bahan Makanan Khas Aceh Pada Mahasiswa Pertukaran Merdeka Nabila Maudiniah Fitri; Vika Nurul Mufidah
PRAXIS: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 1 No 3 (2023): PRAXIS
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47776/praxis.v1i3.640

Abstract

Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka memberikan kesempatan penulis untuk dapat mengenal salah satu provinsi di Indonesia yaitu Aceh. Aceh merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki destinasi wisata yang indah dan kuliner yang menggugah selera. Namun, kuliner Aceh menjadi sorotan menarik penulis terkait bahan baku yang digunakan oleh warga Aceh yaitu penggunaan ganja sebagai bahan makanan khas Aceh. Penggunaan ganja sudah berlangsung lama, disebabkan tanaman ganja tumbuh subur dilereng pegunungan Aceh, namun penggunaan ganja di Aceh umumnya untuk bumbu penyedap, pengobatan, atau melunakan daging yang sudah tua. Sehingga, ganja menjadi hal biasa dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Aceh sebab manfaat dari tanaman tersebut.