Alvin S. Purnama
Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Influence of interest and motivation to learn about student learning outcomes at STAB Dharma Widya in Tangerang City Alvin S. Purnama; Muljadi Muljadi
Dhammavicaya : Jurnal Pengkajian Dhamma Vol. 5 No. 1 (2021): Juli : Jurnal Pengkajian Dhamma
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47861/dv.v5i1.42

Abstract

Hasil belajar mahasiswa merupakan unsur yang sangat penting dalam pencapaian tujuan Pendidikan. Survei pendahaluan menunjukkan bahwa hasil belajar mahasiswa di STAB Dharma Widya saat ini tidak sesuai dengan yang diharapkan dengan kenyataaan, oleh karena itu hasil belajar mahasiswa menarik untuk diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hasil belajar mahasiswa itu dapat ditingkatkan dengan cara meneliti pengaruh antara hasil belajar mahasiswa dengan variabel lain yaitu minat dan motivasi belajar secara sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama. Penelitian ini dilakukan dengan secara kuantitatif dengan metode survey. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa aktif Sekolah Tinggi Agama Budha Dharma Widya sejumlah 89 mahasiswa. Data dikumpulkan melalui kuisioner, dan dianalisis dengan statistik regresi- korelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif antara minat dengan hasil belajar mahasiswa dengan koefisien korelasi ry1=0,901, terdapat hubungan positif antara motivasi dengan hasil belajar mahasiswa dengan koefisien korelasi ry2=0,988, terdapat pengaruh yang positif minat dan motivasi secara bersama-sama dengan hasil belajar mahasiswa, dengan koefisien korelasi ry12=0,991. Hal ini menunjukkan bahwa hasil belajar mahasiswa dapat ditingkatkan melalui peningkatan minat dan motivasi belajar baik secara sendiri - sendiri maupun secara bersama-sama.