Agus Suharto, Agus
Bagian Ilmu Patologi Anatomi, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Study Guide Suharto, Agus
Mutiara Medika: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan Vol 5, No 1 (2005)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/mmjkk.v5i1.1868

Abstract

Tujuan Fakultas Kedokteran UMY adalah menghasilkan dokter yang profes¬sional, islami bervisi global dan mempunyai kemampuan manajerial. Untuk mencapai semua itu Fakultas Kedokteran berusaha dengan mengubah pendekatan pendidikan dari teacher centred approach ke student centred approach.Perubahan ini membawa dampak, salah satunya adalah dosen dituntut mampu membuat, mendesain, mengembangkan dan mengevaluasi media ajar yang dapat digunakan untuk mendukung proses belajar mahasiswanya.Fungsi tradisional media pembelajaran adalah untuk menyampaikan informasi sebanyak-banyaknya tentang isi materi pembelajaran kepada mahasiswa. Dalam inovasi mengembangkan media ajar, saat ini ada kecenderungan yang semakin popular dengan membuat study guides. Study guides selain berisi informasi inti juga menyatakan tujuan belajar, prasyarat suatu topic pembelajaran, learning opportunities yang tersedia, self assessment, dan lain-lain.
Hubungan Ekspresi p53 dengan Prognosis Hasil Terapi Radiasi pada Karsinoma Nasofaring Tejosukmono, Ario; Suharto, Agus
Mutiara Medika: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan Vol 12, No 3 (2012)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/mmjkk.v12i3.1029

Abstract

Pada karsinoma terjadi peningkatan proliferasi sel dibanding dengan apoptosis sel, sehingga sel akan tumbuh lebih banyak dari jumlah normalnya. Pada kondisi homeostasis, untuk dapat mengatur jumlah sel pada tubuh manusia, mekanisme utama tubuh adalah dengan menghasilkan p53. Protein p53 sebagai protein penghambat tumor mengaktifkan pembentukan p21 yang berperan untuk aktivasi beberapa komplek kinase tergantung siklin dan memutus siklus pembelahan sel. Tujuan penelitian ini untuk analisis hubungan ekspresi p53 terhadap prognosis radioterapi pada karsinoma nasofaring dengan metode retrospektif. Ekspresi p53 telah dicat imunohistokimia dan dianggap positif bila jumlah sel tumor positif lebih dari 10% dan dianalisis hubungan ekspresi p53 dengan prognosis pada pasien karsinoma nasofaring dengan radioterapi. Hasil penelitian menunjukkan dari 43 Pasien karsinoma nasofaring dengan terapi radiasi terdapat 8 orang (18,6%) meninggal selama perawatan. Berdasarkan jenis kelamin, 74,42% pasien adalah laki-laki dan 25,58% wanita. Kelompok usia 51 sd 60 tahun adalah yang terbanyak yaitu sebesar 14 kasus (32,56%). Terdapat hubungan yang bermakna antara ekspresi p53 dengan prognosis hasil terapi radiasi pada karsinoma nasofaring p = 0,000 (p 0,05). Disimpulkan bahwa ekspresi p53 yang positif akan memberikan prognosis yang lebih baik terhadap hasil terapi radiasi pada karsinoma nasofaring. In the cancer condition, there is increasing of cell proliferation than apoptosis, so cell will grow rapidly than normal. In normal homeostatic, to set the amount of the cells in human body, the primary body mechanism is producing gene p53. The p53 as protein cancer suppressor activate p21 that role to activate some of complex kinase  based on cyclin and cut mitosis cycle. The aims of this research to analyze relation p53 expression with prognosis of radiotherapy in nasofaringeal carcinoma using retrospective method. P53 expression strained by imunohistochemistry and considered positive if we find greater than 10% positif cell tumor then analyzed relation p53 expression with prognosis of radiotherapy in nasofaringeal carcinoma. The result shows from 43 patient nasofaringeal carcinoma with radiotherapy there are 8 patient (18,6%) died. 74,42% patient are male and 25,58% are female. 51-60 years old group is 14 cases (32,56%). There was significant correlation between prognosis and p53 expression p= 0,000 (p 0,05). The conclusion is that positive p53 expression will give a better prognostic for nasofaringeal carcinoma with radiotherapy.
Layanan Kesehatan Swadaya Masyarakat untuk Lansia Suharto, Agus; Bahiroh, Siti; Ramadhan, Cahyo Setiadi
Berdikari: Jurnal Inovasi dan Penerapan Ipteks Vol 7, No 2 (2019): August
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/bdr.7268

Abstract

The high number of elderly people in Dagen Hamlets, Pendowoharjo, Bantul requires special highlight, especially regarding the health care. This urgency is due to the fact that elderly people generally have accessibility limitations in addition to the remote location of health facilities. Therefore, health service which is practical and easy-to-reach/access by the elderly people needs to be managed to take place. The society empowerment effort, especially towards elderly people, was conducted step-by-step, involving socializations, trainings, practices, and local health service facility establishment. The success indicator achieved in this empowerment activities is shown by the improvement of people’s awareness, especially the elderly ones, towards the significance of health, health service post visitation intensity, and the development of the non-governmental health service facility.
PEMANFAATAN MULTIMEDIA MENGGUNAKAN GOOGLE SITES BAGI GURU-GURU SMP SMK PUTRA SATRIA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN JARAK JAUH Suharto, Agus
Jurnal Empowerment: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol 1 No 2 (2021): Oktober 2021
Publisher : Pondok Jurnal-LP2M STAI Darul Kamal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1971.13 KB) | DOI: 10.51700/empowerment.v1i2.239

Abstract

Teachers and staff in carrying out their duties cannot be separated from the use of information technology, in several schools including partner schools, namely SMP & SMK PUTRA SATRIA. there are still many teachers and TU staff who are not familiar with the use of information technology. For this reason, it is necessary to increase skills through training in the use of Google application information system software. This activity is carried out in 3 stages, namely the preparation stage, then the Distance Learning training stage with Google Sites, Google Classroom, then the effectiveness evaluation stage with questionnaires by participants, Based on the data obtained from the questionnaire via google form about the effectiveness of distance learning using the Google Sites platform, google classroom, as follows very ineffective 7%, ineffective 10%, quite effective 10%, effective 67%, very effective 7%
Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Jumlah Uang Beredar Dan Tingkat Bunga Terhadap Ekonomik Eksposur Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2005 - 2015 Dengan Inflasi Sebagai Variabel Intervening Yusman, Yusman; Silaban, Berlin; Suharto, Agus
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 13 No 2 (2021): Jurnal Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v13i2.928

Abstract

Penelitian ini pada dasarnya ingin mencoba memperlihatkan pengaruh variabel indipenden (pertumbuhan ekonomi, jumlah uang beredar dan BI rate) secara keseluruhan terhadap ekonomik eksposue sebagai variabel dependen, yang dibuktikan dengan nilai signifikansi uji F sebesar 0,0000. Meskipun secara uji parsial, variabel pertumbuhan ekonomi tidak memberikan pengaruh yang signifikan, karena nilai probabilitas variabel ini 0,3522 yang lebih besar dar nilai α = 0,05. Namun dua variabel indipenden lainnya, yaitu jumlah uang beredar dan BI rate memberikan nilai probabilitas yang signifikan, bahkan untuk varibel jumlah uang beredar mempunyai signifikansi yang sangat sempurna, yaitu dengan nilai probabilitas 0,0000. Uji asumsi klassik terhadap data penelitian ini juga terpenuhi, kecuali untuk uji auto korelasi terdapat korelasi positif. Meskipun telah dilakukan berbagai perbaikan uji DW, namun tetap tidak bisa menghilangkan adanya auto korelasi. Hasil penghitungan regresi dengan menggunakan program eviews (karena penelitian ini menggunakan data panel, yaitu gabungan antara data time series dengan data cross section) memberikan persamaan regressi sebagai berikut : Y = - 3,99E+8 + 903.413,7 X1 + 41.528.923 X2 + 1.177.065 X3. Interpretasi dari hasil persamaan regressi tersebut dapat di jelaskan sebagai berikut : Nilai konstanta sebesar - 3,99E+8 mempunyai arti apabila variabel pertumbuhan ekonomi, jumlah uang beredar dan BI rate tidak menmgalami perubahan sama sekali atau X1 = X2 = X3 = 0, maka besarnya ekonomik eksposur minus 3,99E+8. Koefisien β1 = 903.413,7 mempunyai arti setiap perubahan varibel X1 sebesar satu unit, dengan asumsi variabel lainnya konstan, maka ekeonomik eksposur akan meningkat sebesar 903.413,7 satuan. Koefisien β2 = 41.528.923 mempunyai arti setiap perubahan varibel X2 sebesar satu unit, dengan asumsi variabel lainnya konstan, maka ekeonomik eksposur akan meningkat sebesar 41.528.923 satuan. Koefisien β3 = 1.177.065 mempunyai arti setiap perubahan varibel X3 sebesar satu unit, dengan asumsi variabel lainnya konstan, maka ekeonomik eksposur akan meningkat sebesar 1.177.065 satuan.