Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERAN DAN FUNGSI SEKRETARIAT PANITIA PEMILIHAN KECAMATAN DALAM PENYELENGGARAAN PEMILU Adri Meyce Putra; Aidinil Zetra; Tengku Rika Valentina
Jurnal Kebijakan Publik Vol 13, No 4 (2022)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jkp.v13i4.8138

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab tidak maksimalnya peran dan fungsi sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan dalam urusan teknis pada penyelenggaraan tahapan pemilu tingkat Kecamatan di Kota Payakumbuh. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif, data dalam penelitian ini diperoleh dengan melakukan wawancara mendalam kepada para staf sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan dan Panitia Pemilihan Kecamatan dengan teknik pemilihan informan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian ini menemukan bahwa penyebab tidak maksimalnya peran dan fungsi sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan dalam penyelenggaraan pemilu karena proses pembentukan sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan yang melibatkan unsur dari Pemerintah Daerah dan tidak adanya rincian menganai uraian tugas dan tanggungjawab sekretariat PPK pada urusan teknis penyelenggaraan pemilu dalam peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 3 Tahun 2018.