Claim Missing Document
Check
Articles

Found 39 Documents
Search

Fatigue in Shift Work on Stamping Division Workers of PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia Ihsan, Taufiq; Salami, Indah Rachmatiah Siti
KEMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 15, No 3 (2020)
Publisher : Department of Public Health, Faculty of Sport Science, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/kemas.v15i3.20854

Abstract

Various health problems are known from shift works. PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) as a car manufacturing in Indonesia is a large industry that applies a shift work system for the workers. This study aims to see the relationship between shift work system in the Stamping Division of PT. TMMIN. The measurement works by using the reaction time method on the worker the shift (shift I/morning and shift II/night) and non-shift during the workday flash. Based on the average measurement of reaction time for the shift workers I was 284.79 milliseconds and shift worker II was 307.76 milliseconds. The risk of reaction time increase was 3.222 times due to shift works compared to non-shift workers. Based on the value of reaction time, shift workers in PT. TMMIN recommends a repair per shift after work on the eighth day for shift I and twelfth day for shift II.
Kajian Literatur Analisis Risiko Keselamatan Kerja dengan Metode Kualitatif pada Proyek Konstruksi di Indonesia: sebuah review Friyandary, Berliana; Ihsan, Taufiq; Lestari, Resti Ayu
MEDIA KESEHATAN MASYARAKAT INDONESIA Vol 19, No 5 (2020): MKMI
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/mkmi.19.5.331-344

Abstract

ABSTRAKLatar belakang: Proyek konstruksi penyumbang terbesar dalam hal angka kecelakaan kerja di Indonesia. Bahkan, merujuk data Badan Penyelenggara Jasa Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, konstruksi tercatat sebagai jawara nasional kecelakaan kerja dari tahun ke tahun. Di Indonesia angka kecelakaan kerja cenderung mengalami kenaikan dari tahun ke tahun. Sektor konstruksi menempati urutan tertinggi kecelakaan kerja yaitu 30%. Tingginya risiko kecelakaan pada sektor konstruksi di Indonesia dapat mengakibatkan bahaya bagi para pekerja di sektor tersebut. Oleh karena itu, untuk menghindari terjadinya hal tersebut maka perlu dilakukan analisis risiko. Pada kajian ini dikumpulan 10 jurnal nasional tentang analisis risiko proyek konstruksi di seluruh Indonesia dan diharapkan dapat mengetahui tingkatan risiko pada suatu potensi bahaya, sehingga dapat dilakukan pengendalian untuk melindungi tenaga kerja dari kecelakaan.Metode: Penelitian metode analisis risiko kualitatif ini menggunakan identifikasi bahaya JSA, What if dan Checklist.Hasil: Hasil kajian literatur menunjukkan teridentfikasi 10 jenis proyek konstruksi dengan 328 bahaya risiko, terdiri dari 19 risiko sangat tinggi, 68 risiko tinggi, 196 risiko sedang dan 45 risiko rendah. Identifikasi bahaya risiko dilakukan dengan menjabarkan bahaya setiap pekerjaan yang dilakukan pada proyek tersebut. Perbedaan identfikasi risiko dibedakan berdasarkan proses pengumpulan data dengan teknik brainstorming, checklist dan wawancara langsung. Identifikasi bahaya dilakukan agar dapat dilakukan pengendalian risiko lebih lanjut dari pekerjaan tersebut.Simpulan: Dalam melakukan analisis risiko perlu adanya identifikasi risiko dalam menentukan tigkatan risiko dari pekerjaan tersebut, sehingga dapat dilakukan pengendalian risiko.Kata kunci: Analisis risiko, identifikasi bahaya, pengendalian risiko, konstruksi Indonesia ABSTRACTTitle: . Literature Review of Occupational Safety Risk Analysis in Indonesian Construction Projects with Qualitative Methods: a reviewBackground: Construction projects are the biggest contributor to the number of work accidents in Indonesia. Infact, referring to data from the Social Service Administration for Employment (BPJS), construction is listed as the national champion for work accidents from year to year. In Indonesia, the number of work accidents tends to increase from year to year. The construction sector ranks the highest for work accidents, namely 30%. The high risk of accidents in the construction sector in Indonesia can pose a danger to workers in that sector. Therefore, to avoid this, it is necessary to carry out a risk analysis. In this study, 10 national journals on risk analysis of construction projects throughout Indonesia were collected and it is hoped that the risk level of a potential hazard can be identified, so that controls can be carried out to protect workers from accidents.Method: This qualitative risk analysis research uses hazard identification method JSA, What if and Checklist Result:The results of the literature review showed that 10 types of construction projects were identified with 328 risk hazards, consisting of 19 very high risks, 68 high risks, 196 medium risks and 45 low risks. Hazard identification is carried out by describing the hazards of each work carried out on the project. The difference in risk identification is differentiated based on the data collection process with brainstorming techniques, checklists and direct interviews. Hazard identification is carried out so that further risk control can be carried out from the workConclusion: In carrying out risk analysis, it is necessary to identify risks in determining the risk level of the work, so that risk control can be carried out.Keywords: Risk analysis, hazard identification, risk control, Indonesian construction
Efek Paparan Subletal Limbah Cair Industri Penyamakan Kulit terhadap Rasio Konversi Pakan dan Laju Pertumbuhan Ikan Nila (Oreochromis niloticus) Ihsan, Taufiq; Edwin, Tivany; Elza, Vira
Jurnal Teknologi Lingkungan Vol. 22 No. 2 (2021)
Publisher : Center for Environmental Technology - Agency for Assessment and Application of Technology

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.097 KB) | DOI: 10.29122/jtl.v22i2.4091

Abstract

ABSTRACT Wastewater from the tanning industry of UPTD XX has entered the waters of Batang Anai River, West Sumatra. This wastewater quality exceeds the established quality standards and can be harmful to tilapia as a river biota. This study aimed to analyze the effect of sublethal tannery wastewater on food conversion ratio (FCR) and the specific growth rate (SGR) of tilapia. This study was conducted in three conditions: zero wastewater exposure (control), 1.85%, and 3.69% wastewater exposure. Each situation was set in triplo and observed for 28 days. We analyzed the correlation between duration exposure to the FCR and SGR by using regression and correlation analysis. Results showed an increase in the FCR value during observation in both wastewater exposure variations of 1.85% and 3.69%, with FCR values consecutively 1.19 and 1.75. At the same time, the control experiment showed a decreasing value of FCR. On the contrary, SGR values were decreased during observation in both wastewater exposure variations of 1.85% and 3.69%, consecutively 3.09% and 3.72%. While increasing SGR value was observed in the control experiment. A reliable correlation was obtained between the FCR and SGR ratio of tilapia to the exposure duration (r = 0.99). Furthermore, multivariate analysis showed a significant difference between the FCR and SGR to the variation and period of direction. It can be concluded that the longer the exposure time and the higher the concentration of exposure, decreasing the food uptake of tilapia and reducing the specific growth rate. Keywords: tilapia, ratio growth rate, tannery wastewater, feed conversion, West Sumatra   ABSTRAK Limbah cair dari industri penyamakan UPTD XX, Sumatera Barat telah memasuki perairan Sungai Batang Anai, Sumatra Barat. Kualitas air limbah ini melebihi standar kualitas yang ditetapkan dan dapat berbahaya bagi nila sebagai salah satu biota sungai. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh air limbah penyamakan kulit terhadap Rasio Konversi Pakan (Food Conversion Ratio/FCR) dan Laju Pertumbuhan Spesifik (Specific Growth Rate/SGR) pada ikan nila. Penelitian ini dilakukan dalam tiga variasi, yakni tanpa paparan air limbah (uji kontrol), paparan air limbah 1,85% dan 3,69%. Setiap variasi dilakukan secara triplo dan diamati selama 28 hari. Korelasi antara lama paparan dengan rasio FCR serta SGR, dianalisis dengan menggunakan regresi dan analisis korelasi. Selanjutnya analisis multivariat menggunakan ANOVA two-way untuk melihat perbedaan signifikan FCR dan SGR terhadap variasi dan durasi paparan. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan nilai FCR di kedua variasi paparan air limbah 1,85% dan 3,69% dengan nilai FCR berturut-turut 1,19 dan 1,75. FCR dalam uji kontrol menunjukkan penurunan nilai FCR. Sebaliknya, nilai SGR cenderung menurun selama pengamatan pada kedua variasi paparan air limbah 1,85% dan 3,69%, dengan nilai SGR berturut-turut 3,09% dan 3,72%, sementara peningkatan nilai SGR terjadi pada uji kontrol. korelasi yang sangat kuat diperoleh dari nilai FCR dan SGR terhadap durasi paparan (r = 0,99). Selanjutnya, uji signifikansi ANOVA menunjukkan perbedaan yang signifikan antara rasio FCR dan SGR dengan variasi dan durasi paparan air limbah. Dapat disimpulkan bahwa semakin lama waktu paparan dan semakin tinggi konsentrasi paparan air limbah, mengurangi serapan pakan ikan nila dan mengurangi tingkat pertumbuhan. Kata kunci: ikan nila, laju pertumbuhan, limbah cair penyamakan kulit, rasio konversi pakan, Sumatra Barat
Analisis Postur Kerja pada Usaha Gorengan Rumahan dengan Metode Rapid Upper Limb Assesment (RULA) Marlina, Mike; Ihsan, Taufiq; Lestari, Resti Ayu
MEDIA KESEHATAN MASYARAKAT INDONESIA Vol 20, No 6 (2021): MKMI
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/mkmi.20.6.409-415

Abstract

Latar belakang: Usaha Gorengan Bunda merupakan home industry yang bekerja dengan cara Manual Material Handling (MMH) selama proses produksinya. Mengingat aktivitas MMH mempunyai peranan vital, maka perlu dilakukan penelitian untuk mengidentifikasi dan menganalisis postur pekerja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis postur kerja menggunakan metode Rapid Upper Limb Assesment (RULA) pada pekerja Usaha Gorengan Bunda yang berlokasi di Siteba.Metode: Metode RULA merupakan metode observasi untuk menganalisis postur kerja tubuh bagian atas. Pengambilan data diperoleh melalui observasi lapangan untuk memperoleh skor RULA, pengisian kuesioner Nordic Body Map (NBM) untuk memperoleh data keluhan pekerja, dan data korelasi variabel usia dan masa kerja terhadap postur kerja yang digunakan.Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa pekerja pada proses membuat kulit gorengan dan proses membuat isi gorengan berada pada level action 4 yang berarti perlu dilakukan perubahan. Pada pekerja proses mengisi gorengan dan mengemas cabe berada pada level action 3 yang berarti diperlukan investigasi, perubahan diperlukan segera, sedangkan, pada proses mempersiapkan bahan berada pada level action 2 yang berarti investigasi diperlukan, perubahan mungkin diperlukan. Pada penelitian ini diperoleh korelasi antara usia dan masa kerja terhadap postur kerja pekerja dengan nilai signifikansi (p) sebesar 0,06 dan 0,039.Simpulan: Penelitian ini menunjukkan masa kerja mempunyai hubungan terhadap risiko postur kerja (p < 0,05). Tindakan perbaikan yang dapat dilakukan yaitu dengan menambah fasilitas kerja seperti menyediakan kursi yang memiliki penyangga punggung, memperbaiki fasilitas kerja sesuai dengan antropometri tubuh pekerja, melakukan kebiasaan berolahraga untuk menjaga kebugaran tubuh.Kata kunci: Industri; Postur Kerja; Ergonomi; Rapid Upper Limb Assesment (RULA); Nordic Body Map (NBM) ABSTRACT Title: Work Posture Analysis in Gorengan Home Industry using Rapid Upper Limb Assessment (RULA) MethodBackground: Gorengan Bunda Business is a home industry that works by means of Manual Material Handling (MMH) during the production process. Given that MMH activities have a vital role, it is necessary to conduct research to identify and analyze worker postures. This study aims to analyze work posture using the Rapid Upper Limb Assessment (RULA) method on the workers of the Gorengan Bunda Business located in Siteba. Method: The RULA method is an observational method for analyzing the work posture of the upper body. Data collection was obtained through field observations to obtain RULA scores, filling in the Nordic Body Map (NBM) questionnaire to obtain worker complaint data, and data on the correlation of age and working period variables to the work posture used. Result: The results showed that workers in the process of making fried skin and in the process of making fried fillings were at action level 4, which means that changes need to be made. In the process of filling the fry and packing chilies it is at action level 3 which means investigation is needed, changes are needed immediately, meanwhile, in the process of preparing ingredients it is at action level 2 which means investigation is needed, changes may be needed. In this study, it was found that the correlation between age and years of service on the work posture of workers with a significance value (p) of 0.06 and 0.039. Conclusion: This study shows that tenure has a relationship with the risk of work posture (p <0.05). Corrective actions that can be taken are adding work facilities such as providing chairs that have back support, improving work facilities according to the worker's body anthropometry, doing exercise habits to maintain body fitness.Keywords: Industry; Work Posture; Ergonomy; Rapid Upper Limb Assesment (RULA); Nordic Body Map (NBM)
Kajian Pengaruh Faktor Pekerjaan dan Faktor Pekerja Terhadap Kelelahan Kerja pada Perawat Rumah Sakit di Indonesia Ambri, Santi; Ihsan, Taufiq; Lestari, Resti Ayu
MEDIA KESEHATAN MASYARAKAT INDONESIA Vol 21, No 1 (2022): MKMI
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/mkmi.21.1.63-68

Abstract

ABSTRAKLatar belakang: Kelelahan kerja adalah suatu kondisi melemahnya kegiatan, motivasi, dan kelelahan fisik untuk melakukan kerja. Kecelakaan kerja 50% berasal dari kontribusi kelelahan kerja. Salah satunya terjadi pada perawat rumah sakit di Indonesia. Kelelahan dapat disebabkan oleh beberapa faktor antara lain faktor pekerjaan (shift kerja, beban kerja dan stres kerja), faktor pekerja (usia dan masa kerja) dan faktor lingkungan kerja (debu, cahaya, bising dan suhu). Pada kajian ini faktor yang akan dibahas yaitu faktor pekerjaan dan faktor pekerja. Kedua faktor tersebut memberikan dampak terhadap kemampuan fisik dalam melakukan pekerjaan sehingga berdampak terhadap kelelahan kerja.  Kajian literatur ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor penyebab terjadinya kelelahan kerja pada perawat rumah sakit di Indonesia.Metode: Metodologi kajian yang digunakan dalam kajian ini adalah literature review atau kajian literatur, yakni kajian yang dilakukan melalui pengumpulan data yang bertujuan dengan obyek kajian atau pengumpulan data yang bersifat kepustakaan, kemudian membandingkan hasil dari masing-masing data kajian yang didapatkan. Selanjutnya Analisis tingkat kelelahan kerja yang paling berpengaruh dan signifikan dari semua data jurnal yang mewakili menggunakan uji analisis One Way Anova.Hasil: Berdasarkan penelitian yang telah dikaji, faktor utama yang berpengaruh terhadap terjadinya  kelelahan kerja tinggi yang disebabkan oleh faktor pekerjaan adalah tingkat beban kerja yang tinggi. Alasan dijadikan faktor paling berpengaruh penyebab terjadinya kelelahan karena dari hasil keseluruhan jurnal yang dikaji beban kerja merupakan terbanyak yang menghasilkan kelelahan kerja tinggi pada perawat rumah sakit. Analisis tingkat kelelahan kerja yang paling berpengaruh dan signifikan dari semua data jurnal yang mewakili menggunakan uji analisis One Way Anova. Hasil analisis tingkat kelelahan kerja menggunakan uji analisis One Way Anova didapatkan tingkat kelelahan rendah sebesar 39,5360 %, tingkat kelelahan kerja sedang sebesar 42,6140 % dan tingkat kelelahan kerja tinggi sebesar15,8040 %. Sehingga didapatkan kesimpulan tingkat kelelahan kerja yang paling mendominasi berada pada tingkat kelelahan kerja sedang. Hasil analisis One Way Anova didapatkan nilai p-value sebesar 0,011 < 0,05 berarti rata-rata ketiga tingkat kelelahan tersebut berbeda secara signifikan.Simpulan: Faktor yang paling berpengaruh terhadap kelelahan kerja perawat berada pada faktor pekerjaan adalah beban kerja. Hasil kajian literatur yang dilakukan kategori kelelahan yang terjadi rata-rata berada pada kategori kelelahan sedang. Faktor penyebab terjadinya tingkat kelelahan kerja sedang antara lain disebabkan oleh beban kerja.Kata kunci: : Kelelahan kerja, rumah sakit, perawat, Indonesia, Literatur.Background: Work fatigue is a condition of weakening activities, motivation, and physical fatigue to do work. 50% of work accidents come from the contribution of work fatigue. One of them occurs in hospital nurses in Indonesia. Fatigue can be caused by several factors, including work factors (work shifts, workload and work stress), worker factors (age and working period) and work environment factors (dust, light, noise and temperature). In this study, the factors that will be discussed are the work factor and the worker factor. Both of these factors have an impact on physical ability to do work so that it has an impact on work fatigue. This literature review aims to analyze the factors that cause work fatigue in hospital nurses in Indonesia.Method: The study methodology used in this study is a literature review or literature review, namely a study carried out through data collection aimed at the object of study or data collection that is library in nature, then comparing the results of each study data obtained. Furthermore, the analysis of the most influential and significant level of work fatigue from all representative journal data uses the One Way Anova analysis test.Result: Based on the research that has been studied, the main factor that influences the occurrence of high work fatigue caused by work factors is a high level of workload. The reason for being the most influential factor causing fatigue is because from the overall results of the journals studied, the workload is the most that results in high work fatigue in hospital nurses. The analysis of the most influential and significant level of work fatigue from all representative journal data uses the One Way Anova analysis test. The results of the analysis of the level of work fatigue using the One Way Anova analysis test obtained a low level of fatigue of 39.5360%, a moderate level of work fatigue of 42.6140% and a high level of work fatigue of 15.8040 %. So that it can be concluded that the most dominating level of work fatigue is at a moderate level of work fatigue. The results of the One Way Anova analysis obtained a p-value of 0.011 <0.05, meaning that the average of the three levels of fatigue was significantly different.Conclusion: The most influential factor on nurses' work fatigue is the work factor is workload. The results of the literature review conducted on the fatigue category that occurs on average are in the moderate fatigue category. Factors causing the level of work fatigue are among others caused by workload. Keywords: Work fatigue; hospital; nurse; Indonesia; literature
Fatigue Analysis to Driver of Intercity in West Sumatra Province, Indonesia (Case Study of Padang – Bukittinggi – Payakumbuh Route) Taufiq Ihsan; Yaumal Arbi; Andi Irawan; Intan Purnama Sari
Jurnal Pendidikan Teknologi Kejuruan Vol 3 No 4 (2020): Regular Issue
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jptk.v3i4.16023

Abstract

Traffic accidents were common problems in the implementation of a transportation system, including in West Sumatra Province, Indonesia. Traffic accidents that occur every year were the evidence by the number of traffic accidents that occur every year. One of the causes of traffic violations that result in accidents is the risk of driver fatigue while working. This study analyzed the work-fatigue in the driver of the Intercity in Province bus (AKDP) the scope of this study was all AKDP bus drivers with the origin of Padang City, Bukittinggi City, and Payakumbuh City. Measurement and analysis of work-fatigue were using the reaction timer to light response. The results showed that increasing the number of shifts would increase driver fatigue. 33.33% of drivers run into medium level of fatigue, and 38.89% of drivers run into heavy level of fatigue. The relationship between work-fatigue and the driver's shift correlated very strongly and positively with a correlation value of r = 0.81. The owner of the company needs to take measures to improve management to minimize the level of work on this driver that has the potential to cause traffic accidents.
Penilaian Risiko dengan Metode HIRADC Pada Pekerjaan Konstruksi Gedung Kebudayaan Sumatera Barat Taufiq Ihsan; Sarah Azzahra Hamidi; Febyta Amanda Putri
Jurnal Civronlit Unbari Vol 5, No 2 (2020): Oktober
Publisher : Universitas Batanghari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33087/civronlit.v5i2.67

Abstract

Occupational Health and Safety really needs to be a consideration for industry in order to avoid work accidents. Accident prevention can be done by analyzing existing risks, one of which is the HIRADC method, namely identifying hazards (Hazards Identification), assessing risks (Risk Assessment) and controlling risks (Determining Control). This study aims to conduct a risk assessment in the Zone B Phase II project of the West Sumatra Cultural Building. As a managing contractor for the project, PT. X, which is a company in West Sumatra engaged in construction, has tried to prevent work accidents from occurring. However, in the implementation of this project, 12 work accidents were recorded for each of the three types of work, namely ironwork, formwork, and scaffolding. The results of the assessment obtained in the West Sumatra Zone B Phase II Cultural Building construction project have a significant risk. Significant risks need to be considered by contractor management and take corrective action. Recommended improvements are engineering, administrative controls, and use of Personal Protective Equipment.
ANALYSIS OF APPLICATION OF RECORDABLE INCIDENT RATE IN HEALTH AND SAFETY MANAGEMENT SYSTEMS AT PT SEMEN PADANG Taufiq Ihsan; Bingesti Vegi Mayolan; Suci Mutiara Yardi; Tivany Edwin
Jurnal Kesehatan Masyarakat Andalas Vol 13, No 2 (2019): Jurnal Kesehatan Masyarakat Andalas
Publisher : Faculty of Public Health, Andalas University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24893/jkma.v13i2.463

Abstract

PT Semen Padang was the oldest cement industry in Indonesia located in Indarung, Padang City, West Sumatra. To protect the safety and health of workers, PT Semen Padang conducts an Occupational Health and Safety (OHS) Management System by controlling the Recordable Incident Rate (RIR) number. PT Semen Padang used Minister of Manpower Regulation No. 03 / Men / 1998 to calculate RIR numbers because it has more than 500 workers. The number of RIRs obtained from 2013-2017 experienced fluctuations. The highest RIR rate was 2.50 in 2016 and was above the target of PT Semen Padang, which amounted to 2.0. In suppressing the RIR figures, PT Semen Padang implemented an activity plan, in the form of inspection, socialization and information of OHS. Viewed from 2013-2017 the magnitude of the implementation of the activity plan had a significant effect on the decrease in the RIR rate in PT Semen Padang (p <0.05). The solution for RIR activity plan improvement can be in the form of increasing the frequency of inspections carried out in locations with high risk of accidents, socialization of OHS based on the type of dominant occupational accidents and proper placement of OHS information in the work area.
ANALISIS RISIKO K3 DENGAN METODE HIRARC PADA AREA PRODUKSI PT CAHAYA MURNI ANDALAS PERMAI Taufiq Ihsan; Tivany Edwin; Reiner Octavianus Irawan
Jurnal Kesehatan Masyarakat Andalas Vol 10, No 2 (2016): Jurnal Kesehatan Masyarakat Andalas
Publisher : Faculty of Public Health, Andalas University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24893/jkma.v10i2.204

Abstract

Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) penting untuk diperhatikan oleh setiap perusahaan. Pencegahan kecelakaan kerja dapat dilakukan dengan mengetahui risiko yang ada, salah satunya melalui metode Hazard Identification, Risk Assesment, and Risk Control (HIRARC). PT Cahaya Murni Andalas Permai (CMAP) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang furniture dengan trademark Bigland Springbed. Analisis risiko dilaksanakan pada area produksi PT CMAP yang memiliki catatan 16 kecelakaan kerja pada tahun 2011–2014. Responden penelitian berjumlah sebanyak 45 orang pekerja area produksi dari 9 sub divisi dengan umur 20–45 tahun. Pengumpulan data dilakukan dengan penelusuran data sekunder, observasi, wawancara kepala produksi, dan kuesioner tenaga kerja. Data penelitian diuji validitasnya menggunakan Korelasi Pearson Product moment dan juga reliabilitasnya dengan Cronbach’s Alpha. Pada hasil penelitian didapatkan sebanyak 7 sub divisi berada pada level risiko low (78%) sedangkan 2 sub divisi lain yaitu pemotongan busa dan tahap finishing berada pada level risiko moderate (22%). Terdapat 4 faktor penyebab kecelakaan kerja yang dianalisis yaitu: sikap pekerja, material & peralatan, lingkungan kerja, dan tata cara kerja. Pengendalian risiko yang dapat dilakukan adalah dengan rekayasa/engineering, pengendalian administratif, dan penggunaan alat pelindung diri. Kata Kunci: Analisis risiko, kecelakaan kerja, HIRARC
HUBUNGAN ANTARA BAHAYA FISIK LINGKUNGAN KERJA DAN BEBAN KERJA DENGAN TINGKAT KELELAHAN PADA PEKERJA DI DIVISI STAMPING PT. X INDONESIA Taufiq Ihsan; Indah Rachmatiah Siti Salami
Jurnal Dampak Vol 12, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/dampak.12.1.10-16.2015

Abstract

Berbagai masalah kesehatan telah diketahui dari bahaya fisik lingkungan kerja dan beban kerja. PT. X sebagai industri besar dunia dalam perakitan mobil termasuk di Indonesia, masih menggunakan aktivitas fisik dalam melaksanakan produksinya, khususnya di kawasan pabrik. Tuntutan produktivitas dan permintaan pasar yang tinggi, PT.X ikut meningkatkan beban kerja pada karyawannya. Selain itu juga mengembangkan penggunaan teknologi yang berpotensi munculnya bahaya fisik seperti kebisingan dan panas di lingkungan kerja. Hal ini berpotensi besar mempengaruhi terjadinya kelelahan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan tingkat kelelahan pekerja dengan bahaya fisik di lingkungan kerja dan beban kerja di Divisi Stamping. Pengukuran kelelahan kerja dilakukan dengan menggunakan alat ukur waktu reaksi (reaction timer) dan alat ukur denyut nadi. Pengukuran dilakukan pada responden pekerja selama dua minggu berturut-turut. Berdasarkan hasil pengukuran rerata waktu reaksi untuk pekerja adalah 296,28 36,06 milidetik dan pengukuran denyut nadi rata-rata pekerja adalah 76,7 3,03 kali per menit. Hasil analisis statistik diperoleh adanya hubungan antara kelelahan kerja dengan bahaya fisik lingkungan kerja (p=0,000) dan adanya hubungan antara kelelahan kerja dengan beban kerja (p=0,000) di Divisi Stamping PT.XKata kunci: PT. X, lingkungan kerja, temperatur, kebisingan, kelelahan kerja