Rizki Maulana Rachman
Universitas Pendidikan Indonesia, Sekolah Tinggi Desain Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Komunikasi : Jurnal Komunikasi

Peranan Komunikasi dalam Perilaku Organisasi pada Reposisi Jabatan Sekolah Tinggi Desain Indonesia Rizki Maulana Rachman; Tjutju Yuniarsih; Janah Sojanah
Jurnal Komunikasi Vol 13, No 2 (2022): September 2022
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/jkom.v13i2.13364

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran bagaimana peranan komunikasi dalam kaitannya dengan perilaku organisasi yang terjadi pada pelaksanaan kegiataan reposisi jabatan di lingkungan Sekolah Tinggi Desain Indonesia. Peranan komunikasi yang dimaksud menunjukkan keberhasilan pimpinan dalam organisasi mampu membentuk struktur dalam organisasi dengan gaya komunikasi yang berkarakter sebagai penghubung setiap personal dalam organisasi sehingga tidak terjadi kecemburuan dan kesenjangan di antara para pemangku jabatan. Peranan komunikasi menjadi objek kajian dalam penelitian ini yang merupakan bagian dari perilaku organisasi pada salah satu kegiatan penting dalam organisasi yakni reposisi jabatan. Penelitian yang dilaksanakan di Sekolah Tinggi Desain Indonesia juga menunjukkan kepuasan para pemangku jabatan ketika menerima jabatan yang ditetapkan oleh pimpinan serta motivasi dan kinerja struktur organisasi dalam menjalankan tugas dan fungsinya sesuai dengan kemampuan dan kompetensinya. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian jenis deskriptif melalui pendekatan kualitatif yang dilaksanakan melalui pendeskripsian tulisan yang sistematis, aktual dan akurat yang berisi tentang fakta dan adanya hubungan keterkaitan dengan fenomena yang terjadi dengan teknik pengumpulan data yang digunakan melalui kuesioner, wawancara, observasi dan dokumentasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah peranan komunikasi dalam perilaku organisasi menunjukkan keberhasilan dalam pelaksanaan kegiatan reposisi jabatan pada organisasi melalui proses komunikasi, implementasi komunikasi internal dan gaya komunikasi serta identifikasi hambatan komunikasi efektif yang terjadi.