Zulfa Nafida Zain
Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi pengasuh dalam meningkatkan kemandirian anak asuh di Panti Asuhan Zulfa Nafida Zain; Sigit Dwi Laksana; Aldo Redho Syam
Journal of Islamic Education and Innovation Vol 3, No. 2: June - December 2022
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26555/jiei.v3i2.6719

Abstract

Penelitian ini berawal dari ketertarikan peneliti tentang strategi pengasuh dalam peningkatan kemandirian anak asuh di Panti Asuhan Yatim Piatu dan Dhu’afa Al-Hikmah cabang Muhammadiyah Siman Ponorogo. Sedangkan tujuan dari penelitian ini diantaranya yaitu untuk mengetahui strategi pengasuh dalam peningkatan kemandirian anak asuh di panti asuhan yatim piatu dan dhu’afa Al-Hikmah cabang Muhammadiyah Ponorogo. Penelitian ini bersifat deskriptif dan jenis penelitian ini menggunakan sebuah pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah wawancara, observasi,  dokumentasi, dan catatan lapangan. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Temuan penelitian ini adalah (1) strategi pengasuh dalam meningkatkan kemandirian anak asuh telah menerapkan beberapa aspek yakni keyaninan akan kemampuan diri, optimis, obyektif, bertanggung jawab dan rasional. (2) hasil dari strategi pengasuh adalah melalui kegiatan Muhadhoroh, seperti kultum, public speaking, orasi yang diberikan secara bergilir, dan kegiatan ekstrakurikuler seperti Tapak Suci, menjadi bukti efektifitas strategi pengasuh dalam membina kemandirian anak asuh. (3) faktor pendukungnya yaitu kepribadian anak yang semangat dalam kehidupan panti asuhan, anak asuh mempunyai keinginan untuk dibimbing. Dan untuk faktor penghambatnya adalah latar belakang anak asuh yang tidak mampu dan yang di tinggalkan orang tua sejak kecil, sehingga belum ada pembentukan sifat kemandirian dari kecil.