Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

IDENTIFIKASI ORGANISME PENGGANGGU TANAMAN PADA BUAH KAKAO MENGGUNAKAN ALGORITMA FORWARD CHAINING BERBASIS WEB Ahmad Atik; Nur Hasanah; Adi Suwondo; Nulngafan
STORAGE: Jurnal Ilmiah Teknik dan Ilmu Komputer Vol. 1 No. 2 (2022): Mei
Publisher : Yayasan Literasi Sains Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (653.213 KB) | DOI: 10.55123/storage.v1i2.324

Abstract

Sistem pakar merupakan bagian cabang dari AI (Artificial Intelligence) yang digunakan untuk melakukan penyelesaian dalam hal kepakaran. Sistem pakar merupaka pengetahuan yang dimiliki oleh pakar yang nantinya akan dituangkan kedalam sistem komputer kemudian akan digunakan untuk menyelesaikan persoalan sehingga akan menemukan sebuah keputusan untuk menyelesaikan sebuah permasalahan. Selanjutnya sistem pakar dapat digunakan salah satunya untuk mendiagnosa sebuah penyakit pada tanaman. Pada penelitian ini merujuk pada tanaman dan buah kakao. Penyakit atau hama pada tanaman kakao disebut sebagai organisme pengganggu tanaman atau disingkat OPT. OPT yang menyerang buah kakao tentunya harus segera dikendalikan untuk mengurangi kerugian dan gagal panen. Dibutuhkan sebuah sistem informasi berbasis sistem pakar yang dapat digunakan untuk mendiagnosa serta mengetahui penyebab OPT yang menyerang buah kakao sehingga dapat dilakukan pengendalian. Metode yang digunakan untuk penerapan sistem pakar sendiri menggunakan algoritma forward chaining. Perancangan dilakukan mengggunakan UML serta dalam implementasiannya sistem pakar yang dibuat berbasis webiste dan menggunakan bahasa pemrograman PHP, RDBMS MySQL dan pengujian menggunakan black box Testing. Serta pengujian akurasi pengujian, pengujian pengguna dan pakar yang menghasilkan 100% tingkat akurasi serta 80,8% kegunaan sehingga sistem yang dibuat akurat serta dapat digunakan.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN MOBIL BEKAS BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE AHP (Analytical Hierarchy Process) Aji Tri Santosa; Adi Suwondo; M. Alif Muwafiq Baihaqy; Lasimin
STORAGE: Jurnal Ilmiah Teknik dan Ilmu Komputer Vol. 1 No. 3 (2022): Agustus
Publisher : Yayasan Literasi Sains Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1267.906 KB) | DOI: 10.55123/storage.v1i3.857

Abstract

Penentuan mobil impian tentu didasarkan pada beberapa kriteria yang dijadikan referensi, hal ini merupakan sebuah proses yang harus dilakukan oleh pembeli mobil demi mewujudkan impiannya. Penentuan pilihan mobil bekas yang akan dibeli harus dilakukan secara teoritis agar tepat sasaran. Dengan menggunakan konsep sistem pendukung keputusan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) akan menghasilkan keputusan untuk mendukung urutan mobil yang akan dijadikan bahan pertimbangan. Dalam metode Analytical Hierarchy Process alternatif yang digunakan adalah beberapa mobil yang ada pada Showroom Eagle Motor kemudian dianalisa menggunakan kriteria yang berasal dari kriteria pembelimobil bekas tersebut
AKSENTUASI GROWTH MINDSET DALAM PENDAMPINGAN PENERAPAN DISIPLIN POSITIF BAGI USTADZ/USTADZAH DI PESANTREN DI JAWA TENGAH Robingun Suyud El Syam; Adi Suwondo
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 10 No 1 (2023): Januari
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v10i1.3377

Abstract

Kemampuan mengendalikan pikiran dan keyakinan terhadap potensiyang dimiliki setiap diri adalah modal utama untukmengembangkan pola pikir tumbuh. Namun sayangnya banyakorang berpikir stangnan atau bahkan mundur. Melalui KegitanPenerapan Disiplin Positif Bagi Ustadz/Ustadzah di Pesantren DiJawa Tengah, dengan pendekatan kualitatif, menghasilkankesimpulan ; bahwa pola pikir berkembang (growth mindset)membantu meraih kesuksesan. Menanamkan growth mindset,menjadikan cenderung berpikir positif, memperbaiki kualitasdiri, mampu menikmati segala tantangan hidup terlepas daridampak buruk yang akan datang dan menghargai segala prosesyang dilalui. Cara menanamkannya dengan fokus dan hargaikekurangan, menghadapi tantangan dengan berani, menerimakritik dengan bijak, perkuat kelebihan perbaiki kekurangan danbelajar sepanjang hayat.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK MENENTUKAN SISWA TERBAIK DI SMP PELITA AL-QUR’AN DENGAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING Feni Yulianti; Nahar Mardiyantoro; Erna Dwi Astuti; Adi Suwondo; Sukowiyono
STORAGE: Jurnal Ilmiah Teknik dan Ilmu Komputer Vol. 2 No. 2 (2023): Mei
Publisher : Yayasan Literasi Sains Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55123/storage.v2i2.1962

Abstract

Penelitian ini berisi rancang bangun sistem pendukung keputusan untuk mencari siswa terbaik di SMP Pelita Al-Quran dengan menggunakan metode Simple Addtive Weighting (SAW). Simple Addtive Weighting adalah metode penjumlahan berbobot. Konsep dasar metode SAW adalah mencari penjumlahan terbobot dari peringkat kinerja setiap alternatif pada semua kriteria. Dalam penelitian ini dipilih 5 kriteria yaitu hafalan Al-Qur'an, nilai rapor, akhlak, prestasi, dan poin pelanggaran. Siswa terbaik adalah siswa yang selalu mengikuti aturan yang telah ditetapkan oleh sekolah atau guru yang mendidiknya, dan selalu memiliki kewajiban apa yang menjadi siswa di sekolah.