Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : ELECTRANS

PRAKIRAAN BEBAN PUNCAK JANGKA PANJANG PADA SISTEM KELISTRIKAN INDONESIA MENGGUNAKAN ALGORITMA ADAPTIVE NEURO-FUZZY INFERENCE SYSTEM Arfiansyah Rahman; Ade Gaffar Abdullah; Dadang Lukman Hakim
ELECTRANS Vol 11, No 2 (2012): Volume 11, Nomor 2, Tahun 2012
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Makalah ini memaparkan hasil penelitian tentang prakiraan beban puncak jangka panjang berbasis kecerdasan buatan menggunakan algoritma ANFIS (Adaptive Neuro-Fuzzy Inference System). Data masukan yang digunakan adalah faktor-faktor utama yang mempengaruhi kenaikan beban listrik dari tahun 2000 sampai dengan tahun 2008. Hasil prakiraan beban puncak pada akhir tahun 2025 dengan aplikasi ANFIS  (Adaptive Neuro-Fuzzy Inference System) tidak berbeda jauh dengan prakiraan dalam Rencana Umum Ketenagalistrikan Nasional (RUKN), yaitu masing-masing sebesar 79.134MW dan 79.920 MW, dengan kelajuan rata - rata sekitar 6,93%  setiap tahunnya.
PEMBUATAN ANTARMUKA MESIN MANUSIA PADA MODUL LATIH PLC BERBASIS PERANGKAT LUNAK CX DESIGNER Irvan Indrawan; Erik Haritman; Dadang Lukman Hakim
ELECTRANS Vol 12, No 2 (2013): Volume 12, Nomor 2, Tahun 2013
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Makalah ini memaparkan hasil penelitian pembuatan modul latih otomasi industri yang terintegrasi antarmuka mesin manusia. Alat kontrol untuk proses produksi sangatlah penting untuk dunia industri, tapi masih jarangnya fasilitas yang berkaitan dengan otomasi industri ini sangat berpengaruh untuk meningkatkan pembelajaran dan pemahaman terkait dengan PLC. Peralatan ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan peralatan praktikum bidang keahlian otomasi industri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Modul latih ini menggunakan peralatan kontrol standar industri yaitu programmable logic controller dengan sistem kontrol waktu nyata menggunakan perangkat lunak CX Designer. Beberapa contoh aplikasi yang diterapkan pada modul latih ini adalah simulator Logika Dasar, Simulator Traffic light, dan Simulator Bel Kuis Prioritas. Dari penelitian ini dapat diambil kesimpulan bahwa modul latih ini dapat digunakan pemula untuk untuk meningkatkan pemahamanya tentang sistem kontrol waktu nyata dan melatih keterampilan dalam pembuatan program pada PLC.
PERANCANGAN DAN SIMULASI FILTER AKTIF 3 FASA UNTUK MEREDUKSI HARMONISA AKIBAT PENGGUNAAN BEBAN NON LINIER Ardha Rizky Juniawan; Wasimudin Surya S; Dadang Lukman Hakim
ELECTRANS Vol 13, No 2 (2014): Volume 13, Nomor 2, Tahun 2014
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mereduksi harmonisa dengan cara merancang suatu filter aktif. Filter aktif tersebut dikontrol dengan menggunakan  PI dan SPWM. Data studi kasus dari penelitian ini didapat dengan cara melakukan pengukuran langsung pada salah satu panel listrik di gedung Direktorat TIK UPI. Dari hasil pengukuran diperoleh nilai THD I sebesar 84%. Berikut penentuan nilai rangkaian kontrol pada filter aktif , diantaranya ; konstanta proporsional (Kp) 0.18, konstanta Integral (Ti) 2.25, band pass filter yang disetel pada frekuensi center 50 Hz, passing band 10000 Hz, DC inveter 412 V, R 0.1 Ω, L 825 µH, dan C 1000 µF. Hasil pemasangan filter aktif pada sistem mampu menurunkan THD I dari 84% menjadi 5.12 %. Dengan hasil ini maka filter aktif dapat dijadikan sebagai salah satu metoda yang efektif dalam mereduksi harmonisa.