I Kadek Jeki Lesmana Putra
Universitas Pendidikan Ganesha

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Media Pembelajaran Adaptif Dengan Teknik Detour Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika Peserta Didik I Kadek Jeki Lesmana Putra; I Made Ardana; Gede Suweken
JIPM (Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika) Vol 11, No 2 (2023)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/jipm.v11i2.15352

Abstract

Penggunaan media pembelajaran yang dapat mengakomodasi keberagaman gaya belajar dan kemampuan peserta didik sangat dibutuhkan dalam pembelajaran yang berpusat kepada peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media pembelajaran adaptif dengan teknik detour terkait materi kaidah pencacahan yang valid, praktis dan efektif untuk meningkatkan pemahaman konsep matematika peserta didik. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui karakteristik media dan pelaksanaan pembelajaran menggunakan media adaptif. Penelitian ini adalah penelitian desain dengan menggunakan model Plomp yang terdiri dari 3 fase, yaitu tahap studi pendahuluan, pengembangan prototipe, dan penilaian. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah observasi, wawancara, angket dan tes. Hasil uji validitas produk menunjukkan bahwa media memiliki nilai validitas 3,48 yang berada dalam kategori valid. Rata rata skor keterlaksanaan memperoleh skor 3,58 dan mencapai kategori sangat praktis, rata rata skor respon peserta didik 3,47 pada kategori praktis dan rata rata skor respon guru 3,75 pada kategori sangat praktis. Hasil uji efektivitas dari hasil tes pemahaman konsep memperoleh skor 96,47 berada pada kriteria tuntas dengan persentase ketuntasan 100%. Hal ini menunjukkan bahwa media pembelajaran adaptif dengan teknik detour pada materi kaidah pencacahan berkualitas valid, praktis dan efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep matematika peserta didik.