Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

DISAIN OPTIMALISASI JARAK GRID DAN GROUND ROD PADA SISTEM PEMBUMIAN Isyanto, Haris; Nurchosid, Nurchosid
eLEKTUM Vol 14, No 1 (2017): ELEKTUM
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/elektum.14.1.32-44

Abstract

Salah satu faktor utama dalam mengamankan sistem tenaga listrik adalah sistem pembumian. Sistem pembumian dalam unit pembangkit berkaitan erat dengan switchyard. Disain sistem pembumian switchyard dilakukan dengan mengatur jarak grid dan panjang ground rod untuk mendapatkan kombinasi mutu dan biaya paling optimal. Definisi keadaan optimal dalam hal ini dibatasi pada keadaan dimana terjadi kombinasi antara mutu yang tidak melewati titik batas toleransi teknis dan mempunyai efisiensi biaya. Disain sistem pembumian switchyard diambil sebagai sebuah studi kasus. Standard teknis dilakukan berdasarkan IEEE Std 80 – 2000. Perhitungan untuk mendapatkan parameter-parameter teknis dan biaya dilakukan satu-per-satu dalam rentang jarak grid dan panjang ground rod tertentu untuk menentukan titik optimum menggunakan MATLAB-GUI sebagai alat pemrograman dan MATLAB R2011a sebagai alat komputasi matematika. Hasil Perhitungan dan analisis menyimpulkan bahwa jarak grid 23 m dan panjang ground rod 6 m adalah pilihan terbaik dalam disain optimalisasi sistem pembumian ini dengan memenuhi kriteria mutu keamanan untuk resistans pembumian adalah Rg=0,13806 Ω kurang dari 0,5 Ω dengan biaya minimal sebesar Rp. 1.220.104.730,-.
PERANCANGAN SECURITY SYSTEM KENDARAAN MENGGUNAKAN FINGER PRINT Isyanto, Haris; Muchtar, Husnibes; Burhan, Jefri
eLEKTUM Vol 12, No 1 (2016): eLEKTUM
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/elektum.12.1.47-50

Abstract

Akhir-akhir ini sering sekali kita lihat di koran-koran,di TV, di radio dan berita lain yang menyiarkantentang pencurian kendaraan. Para pencuri beraksi ketika kendaraan kita parkir waktu kita sedang bekerja,belanja atau bahkan ketika kita lagi tidur di rumah. Semakin hari para pencuri kendaraan tersebut semakin ahlidalam mencuri, mulai dari alat yang digunakan atau bahkan kecepatan mereka dalam mencuri semakin cepat.Oleh karena itu perlunya dirancang sebuah alat security system pada kendaraan agar kendaraan kita bisa amandan kita bisa tenang apabila memarkir kendaraan kita. Seiring dengan kemajuan teknologi terutama di bidangelektronika maka dirancang sebuah alat security system dimana alat tersebut akan dirancang menggunakanfinger print agar tingkat keamanannya lebih tinggi. Sistem yang dibuat menggunakan finger print sebagai inputuntuk mendeteksi sidik jari dari pengguna sepeda motor. System ini juga didukung dengan mikrokontrolersebagai otak untuk mengolah data dari finger print,
SIMULASI STUDI SISTEM TRAFFIC LIGHT TERINTEGRASI PADA PERLINTASAN KERETA API Isyanto, Haris; Fadliondi, Fadliondi; Aprinol, Aprinol
eLEKTUM Vol 13, No 2 (2016): eLEKTUM
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/elektum.13.2.26-35

Abstract

Perkeretaapian di Indonesia memang mengalami perkembangan yang sangat baik, dari segi pelayanan, system control serta system keamanan di perlintasan juga sudah ditingkatkan.tetapi tetap aja ada pemasalahan terutama diperlintasan kereta sering menjadi pusat titik kemacetan. .selain lalu lintas kereta yang menjadi penyebab kemacetan,ternyata traffic light yang terdapat pada perlintasan tersebut cukup menjadi salah satu penyebabnya.Untuk itu dirancanglah suatu simulasi system terintegrasi antara trafik light dengan perlintasan kereta.agar dapat mengurangi kemacetan dengan cara mengoptimalkan fungsi trafik light pada perlintasan tersebut.cara kerja sistemnya adalah dengan memanfaatkan salah satu system persinyalan yang ada pada KRL, yaitu system SSI. pada system ini, pendeteksi keberadaan kereta api menggunakan system track circuit. track circuit bekerja berdasarkan terhubung singkatnya kedua rel oleh roda dan ganjar kereta api. Track circuit ini berfungsi sebagai sensor ketika ada kereta yang melewatinya. Yang kemudian akan memberikan input pada mikrokontroler, kemudian mikrokontroler akan memberikan perintah kepada traffic light sesuai dengan yang kita program.
Analisa Kemampuan Daya Pancar pada Gelombang Fm dengan Antena Dipole Isyanto, Haris; Waloya, Jati
eLEKTUM Vol 14, No 2 (2017): eLEKTUM
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/elektum.14.2.21-24

Abstract

Tingginya mobilitas manusia di era modern seperti sekarang ini, menuntut semua hal dapat dikerjakan secara praktis untuk mempermudah kegiatan mereka. Dimulai dari bangun tidur hingga akan tidur, semua hal dengan mudah dapat dilakukan dengan alat bantu yang sesuai. Begitu juga halnya dengan pengeras suara pada suatu system, pengaturan suara dapat dilakukan secara lebih flexible dengan system wireless dan sebelumnya dapat dilihat pengendalian dengan wireless microphone sudah banyak digunakan di era ini. wireless microphone umumnya terdiri dari tiga komponen utama yaitu sumber input, pemancar dan penerima. Sumber input menyediakan sinyal audio ke pemancar ,lalu pemancar mengubah sinyal audio menjadi sinyal radio dalam bentuk gelombang FM yang kemudian ditransmisikan oleh antenna pemancar. selanjutnya gelombang tersebut ditangkap oleh antenna penerima receiver yang akan mengubahnya menjadi sinyal audio kembali,karena sinyal audio dikonversikan menjadi Radio Frequency ( RF ) oleh frequensi modulator.
MONITORING DUA PARAMETER DATA MEDIK PASIEN (SUHU TUBUH DAN DETAK JANTUNG) BERBASIS ARUINO NIRKABEL Isyanto, Haris; Jaenudin, Irwan
eLEKTUM Vol 15, No 1 (2018): eLEKTUM
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/elektum.15.1.19-24

Abstract

Sebagaimana kita ketahui bahwa kemajuan teknologi telah memberikan dampak positif dalam peningkatan kesehatan masyarakat. Untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat perlu adanya dukungan dari berbagai pihak pada rumah sakit, misalnya kecepatan dan keakuratan dalam menangani pasien. Dalam hal meningkatkan pelayanan kesehatan dengan semakin pesat perkembangan ilmu dan teknologi, banyak bermunculan alat-alat kesehatan yang berfungsi sebagai prasarana dalam kesehatan.Salah satu alat kesehatan itu adalah monitoring data medic pasien meliputi suhu tubuh dan detak jantung dengan alat control arduino. Penelitian ini bertujuan untuk merancang alat monitoring data medik pasien secara nirkabel, atau dapat dilihat langsung pada jarak yang jauh sekalipun dan data pasien yang sudah terekam dapat disimpan secara otomatis.
RANCANG BANGUN PENGISI DAYA TANPA KABEL UNTUK SEMUA JENIS ALAT PORTABLE Isyanto, Haris; Birawan, Heru
eLEKTUM Vol 15, No 2 (2018): eLEKTUM
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/elektum.15.2.%p

Abstract

Rancang bangun pengisi daya tanpa kabel dimaksudkan untuk membuat port charger pada perangkat portable menjadi lebih awet. Karena dengan hanya 1 konektor charger yang masuk pada port charger perangkat. Dengan memanfaatkan prinsip induksi elektromagnetik, alat ini memanfaatkan pengiriman daya dari kumparan transmitter ke kumparan Receiver, yang kemudian disearahkan dan di stabilkan yang kemudian digunakan untuk pengisian daya pada perangkat portable (Handphone, MP3, Tablet, Power bank).
ANALISA KERUSAKAN DAN STUDI PEMASANGAN KABEL POWER SUPPLY AC CONTROL MCWP (MAIN COOLING WATER PUMP) Dermawan, Erwin; Isyanto, Haris; Nur Ichsan, Muhamad Mursid
eLEKTUM Vol 12, No 1 (2016): eLEKTUM
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/elektum.12.1.11-25

Abstract

PLTGU Muara Tawar Blok V menjadi salah satu asset andalan PLN karena mampu memproduksienergi listrik tanpa mengalami gangguan pada periode awal 2 tahun pengoperasian, namun banyakkejadian yang tidak bias diprediksi sebelumnya. Kemudian terjadi permasalahan pada power supply ACcontrol MCWP. Pada hasil investigasi ditemukan Short Circuit pada area Breaker Power Supply ACControl Sensor Motor Main Cooling Water Pump.Dimana peralatan tersebut berpengaruh pada operasinya Steam Turbin karena sensor pada motormentreager langsung untuk mengetripkan unit apabila terjadinya kehilangan Power Supply. Kemudiandimitigasi dengan m elakukan pemindahan power supply dari BUS59BFE ke BUS Esssential Feeder. Fungsisystem Essential Feeder sebagai Emergency atau Backup pada equipment atau kontrol-kontrol yang adadipembangkit. Sistem Essential di PLTGU disupply dari Battery dan EDG (Emergency Diesel Generator),yang outputnya adalah tegangan DC kemudian dikonversi ke AC.Mengingat pentingnya penyaluran energi listrik pembangkit UP Muara Tawar dalam sistemdistribusi JAMALI maka diperlukan pemindahan jalur ke Bus Essential Feeder pada Power Supply ControlMotor MCW Pump sehingga tidak mengganggu operasional Pembangkitan Muara Tawar.