Trisniawati Trisniawati, Trisniawati
Unknown Affiliation

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal%20Pemikiran%20dan%20Pengembangan%20Sekolah%20Dasar%20(JP2SD)

Pengaruh Direct Reading Thinking Activity Terhadap Keterampilan Membaca Pemahaman di Sekolah Dasar Ardhian, Trio; Trisniawati, Trisniawati
Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Sekolah Dasar (JP2SD) Vol 8, No 1 (2020): April 2020
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (532.028 KB) | DOI: 10.22219/jp2sd.v8i1.11364

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa setelah mengikuti strategi Directed Reading Thinking Activities (DRTA). Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi sederhana. Sebelum dilakukan analisis regresi, maka dilakukan uji kualitas data yang meliputi uji validitas dan uji reliabilitas. Selain itu juga dilakukan uji normalitas untuk mengetahui distribusi data penelitian dan juga ui homogenitas. Hasil analisis data menunjukkan bahwa indikator yang digunakan dalam penelitian ini valid, reliable, berdistribusi normal namun tidak homogen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi Directed Reading Thinking Activities (DRTA) berpengaruh signifikan terhadap ketrampilan membaca pemahaman siswa yang dibuktikan dengan hasil evaluasi membaca pemahaman yang lebih baik dibandingkan dengan metode konvensional.Kesimpulannya penelitian ini adalah penerapan strategi Directed Reading Thinking Activity (DRTA) sangat efektif dalam meningkatkan keterampilan membaca pemahaman. Keterampilan membaca pemahaman siswa mencapai nilai rata-rata kelas 82,22. Nilai tertinggi adalah 100 sedangkan nilai terendah adalah 70. Ketuntasan belajar mencapai sebanyak 18 siswa atau sebesar 100%. Pengaruh penerapan strategi Directed Reading Thinking Activity (DRTA) terhadap keterampilan membaca pemahaman pada siswa, mencapai nilai koefisien sebesar 0,988 dan nilai signifikansi sebesar 0,031