This Author published in this journals
All Journal JURNAL SOSIOLOGI
Fitri MS, Yunia
Lampung University

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MODAL SOSIAL DAN STRATEGI BERTAHAN HIDUP DI KELUARGA ANAK PUTUS SEKOLAH PERKOTAAN Fitri MS, Yunia; Haryanto, Sindung
Sosiologi: Jurnal Ilmiah Kajian Ilmu Sosial dan Budaya Vol 18, No 2 (2016)
Publisher : Sosiologi: Jurnal Ilmiah Kajian Ilmu Sosial dan Budaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan faktor-faktor penyebab anak putus sekolah, modal sosial dan strategi bertahan hidup anak putus sekolah perkotaan di Kelurahan Durian Payung Kecamatan Tanjung Karang Pusat Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik penentuan informan dalam penelitian ini adalah teknik purposive sehingga informan dalam penelitian ini 5 orang anak putus sekolah. Berdasarkan hasil penelitian diketahui terdapat faktor faktor penyebab anak putus sekolah yaitu pertama faktor internal dari meliputi kurang minat dalam belajar, malas bersekolah. Kedua faktor eksternal meliputi lingkungan masyarakat kenakalan remaja dan kehamilan/ pergaulan bebas. Serta faktor lainnya yaitu faktor ekonomi, faktor intelegensi, perceraian orangtua. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat Kelurahan Durian payung modal sosial sudah terjalinnya Kebersamaan antar warga, tingkat kepercayaan, norma, kerjasama dalam kegiatan masyarakat sudah ada, pemanfaatan jaringan sosial antar sesama tetangga sudah berjalan serta sudah adanya hubungan timbal balik terhadap masyarakat untuk mencapai tujuan bersama. Dari hasil penelitian keluarga anak putus sekolah diperkotaan memiliki strategi agar dapat bertahan hidup dengan cara mengurangi porsi makan keluarganya mengganti makanan menjadi lebih sederhana, membeli bahan makanan yang lebih murah dan mencari pekerjaan sampingan.Kata kunci:  Anak putus sekolah, faktor penyebab, modal sosial, strategi bertahan hidup