Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pola Perkembangan Permukiman Koridor Jakarta-Surabaya Bratakusumah, Deddy S.; Uguy, Leroy Samy
Journal of Regional and City Planning Vol 4, No 9b (1993): Edisi Khusus Juli
Publisher : The ITB Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1288.741 KB)

Abstract

Wilayah koridor antara Kota Jakarta dan Surabaya "dalam kedudukan dan peranannya yang sangat strategi boleh dikatakan sebagai pita pertumbuhan utama Jawa, bahkan boleh jadi Indonesia. Kerap pula, wilayah koridor berporoskan jalan arteri yang menghubungkan Jakarta dan Surabaya itu disebut sebagai jalur (pertumbuhan) ekonomi.Kepadatan lalu lintas, khususnya arus pergerakan barang, mencerminkan betapa pesat perkembangan wilayah sepanjang koridor tersebut. Pengaruh arus pergerakan yang padat dan ramai tersebut terhadap wilayah sekitarnya sungguh sangat kentara secara fisik, dan terejawantahkan pada pertumbuhan permukiman yang dapat diamati secara kasat mata.Jika dicermati, maka permukiman yang tumbuh dan berkembang di belahan utara Pulau Jawa itu berpola linier, dan menjadikan jalan arteri penghubung Jakarta dan Surabaya sebagai orientasinya. Perumahan, fasilitas umum dan pelayanan serta kegiatan ekonomi jelas-jelas "menghadap" dan memanfaatkan pengaruh arus pergerakan Jakarta-Surabaya sebagai daya bertumbuhnya.Kepesatan laju perkembangan permukiman di wilayah koridor Jakarta-Surabaya itu ternyata menghadirkan pula sejumlah perSoalan. Pertentangan kepentingan dalam pemanfaatan lahan antara sektor pertanian dengan kawasan permukiman, misalnya, diantisipasikan dapat "mengganggu" swasembada pangan. Juga persoalan sosial budaya maupun lingkungan kian menggejala, tercermin dari masih bertebarannya permukiman kumuh, misalnya.Pada gilirannya, perkembangan permukiman yang pesat itu menuntut sikap arif dalam menyiasati berbagai masalah serta dampak yang tidak dikehendaki. Paparan dalam tulisan ini didasarkan pada pengamatan visual semata, namun diharapkan dapat memberikan pemikiran awal serta merangsang kajian lebih lanjut.Â