Azis, urhasanah
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH METODE MONOPOLI DAN CERAMAH TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP DAN TINDAKAN TENTANG KEJADIAN DIARE PADA MURID SD DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BESULUTU KABUPATEN KONAWE TAHUN 2017 Azis, urhasanah; La Dupai, La Dupai; Jumakil, Jumakil
(Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat) Vol 3, No 1 (2018): JIMKESMAS Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.207 KB) | DOI: 10.37887/jimkesmas.v3i1.3914

Abstract

Penyakit diare merupakan penyumbang angka kesakitan dan kematian anak di berbagai negara. Tahun2017 terjadi Kejadian Luar Biasa (KLB) diare di Puskesmas Besulutu periode Januari sampai Juli sebanyak 2 orangusia di bawah lima tahun. Data Puskesmas Besulutu menunjukkan bahwa tahun 2015 prevalensi diare sebesar134 per 100.000 penduduk, tahun 2016 sebanyak 144 per 100.000 penduduk, data bulan Januari sampai Juli2017 sebanyak 61 per 100.000 penduduk. Kurangnya pengetahuan dapat mempengaruhi perilaku seseorang.Pemberian pengetahuan kepada anak sekolah dasar dapat dilakukan dengan cara penyuluhan kesehatan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode monopoli dan metode ceramah terhadappengetahuan, sikap dan tindakan tentang kejadian diare pada murid SD di Wilayah Kerja Puskesmas BesulutuKabupaten Konawe Tahun 2017. Jenis penelitian ini adalah Quasi Eksperimental dengan rancangan NonEquivalent Control Group Design dengan populasi seluruh murid SDN Andomesinggo Kelas IV dan V serta SDN 3Amosilu Kelas IV dan V yang berjumlah 58 orang. Sampel yang digunakan sebanyak 58 karena menggunakanteknik total sampling, masing-masing 19 responden di SDN Andomesinggo sebagai kelompok eksperimen, dan39 responden di SDN 3 Amosilu sebagai kelompok kontrol. Analisis yang digunakan yakni analisis bivariat denganuji Mc Nemar dan uji Chi Square dengan uji alternatif Fisher Exact. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapatpeningkatan pengetahuan, sikap, dan tindakan sebelum dan sesudah penyuluhan pada kelompok eksperimen(ρ value= 0.021 untuk pengetahuan, ρ value= 0.031 untuk sikap, dan ρ value=0.031 untuk tindakan).Sedangkan, pada kelompok kontrol terdapat peningkatan pengetahuan sebelum dan sesudah penyuluhan (ρvalue= 0.022) namun tidak ada peningkatan sikap dan tindakan sebelum dan sesudah penyuluhan ( p value=0.375 untuk sikap, p value= 0.109 untuk tindakan).Kata Kunci : Ceramah, Diare, Monopoli, Pengetahuan, Sikap, Tindakan.