Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Open Access Jakarta Journal of Health Sciences (OAJJHS)

Pengetahuan Wabah Covid-19 dan Aturan Kekarantinaan terhadap Kepatuhan dalam Upaya Pencegahan Covid-19 abdul aziz; Yeni Koto; Eka Rokhmiati
Open Access Jakarta Journal of Health Sciences Vol 1 No 2 (2021): Open Access Jakarta Journal of Health Sciences
Publisher : Sagamedia Indo Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.537 KB) | DOI: 10.53801/oajjhs.v1i3.20

Abstract

Latar belakang: Pengetahuan yang rendah tentang wabah Covid-19 dan kontak yang erat dengan pasien terinfeksi Covid-19 akan mempermudah proses penularan Covid-19 antara manusia. Sehingga himbauan kepada masyarakat untuk menjaga jarak fisik, melakukan berbagai kegiatan dari rumah, seperti bekerja, beribadah, dan belajar utuk mencegah menyebarnya Covid-19 di masyarakat. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan tentang wabah Covid-19 dan aturan kekarantinaan terhadap kepatuhan dalam upaya pencegahan Covid-19 di Desa Dramaga Bogor. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional dengan teknik pengambilan sampel secara accidental sampling.  Jumlah responden 114 warga Desa Dramaga. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Uji statistik menggunakan uji Chi square dengan tingkat kemaknaan α 0,05. Hasil: Hasil uji chi square menunjukkan ada hubungan pengetahuan wabah Covid-19 terhadap kepatuhan dalam upaya pencegahan Covid-19 di Desa Dramaga Bogor dengan Pvalue 0,000 < 0,05. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pengetahuan tentang wabah Covid-19 terhadap kepatuhan dalam upaya pencegahan Covid-19 di Desa Dramaga Bogor.
Studi Kasus Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Kehilangan Solehudin; Irma Herliana; Yeni Koto
Open Access Jakarta Journal of Health Sciences Vol 1 No 4 (2022): Open Access Jakarta Journal of Health Sciences
Publisher : Sagamedia Indo Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53801/oajjhs.v1i4.27

Abstract

Latar Belakang: Kehilangan merupakan pengalaman yang pernah dialami setiap individu selama rentang kehidupan cenderung mengalami kembali walaupun dalam bentuk berbeda. Kehilangan ada 2 tipe yaitu: kehilangan actual atau nyata dan kehilangan persepsi. 5 jenis kehilangan yaitu: kehilangan orang yang dicintai, kehilangan pada diri sendiri, kehilangan objek eksternal, kehilangan lingkungan yang sangat dikenal dan kehilangan kehidupan/meninggal. Fase kehilangan Denial, Anger, Bargaining, Depression, Acceptance. Metode: Desain penelitian menggunakan Case Study dengan pendekatan proses keperawatan meliputi: pengkajian keperawatan, diagnosis keperawatan, perencanaan keperawatan, penatalaksanaan keperawatan dan evaluasi keperawatan. Teknik pengambilan sampling yang digunakan adalah Convenience Sampling. Sampel pada penelitian ini adalah Ny. R Usia 45 tahun dengan teknik pengumpualn data melalui wawancara, observasi, studi dokumentasi dan studi pustaka. Hasil: Setelah dilakukan tindakan keperawatan setelah 3 kali kunjungan diperoleh 2 diagnosis, yaitu: kehilangan yang berhubungan dengan stressor tekanan, ketidakefektifan koping yang berhubungan dengan ketidakadekuatan kesempatan untuk  bersiap  terhadap  stressor. Kesimpulan: Asuhan Keperawatan pada Ny.R didapatkan masalah keperawatan prioritas yang pertama adalah Kehilangan, tindakan keperawatan yang dilakukan adalah dengan mengkaji, menjelaskan, melatih dan memberi pujian, motivasi dan bimbingan.
Informed Consent dan Tingkat Kecemasan pada Pasien Pre Operasi: Informed Consent and Anxiety Levels in Preoperative Patients Lestari, Sri; Sumedi, Sumedi; Koto, Yeni
Open Access Jakarta Journal of Health Sciences Vol 2 No 11 (2023): Open Acces Jakarta Journal of Health Sciences
Publisher : Sagamedia Indo Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53801/oajjhs.v2i11.200

Abstract

Latar Belakang: Pemberian informed consent sebelum pre operasi mempengaruhi penurunan tingkat kecemasan dengan baik oleh pasien.Persetujuan tindakan medik informed consent adalah persetujuan yang diberikan oleh pasien atau keluarganya atas dasar penjelasan mengenai tindakan medik yang akan dilakukan terhadap pasien. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan pemberian informed consent dengan tingkat kecemasan pasien pre operasi di RS Bina Husada Cibinong Tahun 2021. Metode: Metode penelitian ini bersifat korelasi kuantitatif menggunakan pendekatan cross-sectional.  Populasi dalam penelitian ini berjumlah 51 siswa dan Teknik sampling menggunakan total sampling sehingga sampel berjumlah 51.  Angket kuesioner yang dipakai berskala baku yaitu tingkat kecemasan DASS42.  Analisa data menggunakan Uji Rank Spearman (Spearman's rho). Hasil: Berdasarkan hasil uji statistik yaitu uji rank spearman (Spearman’s rho). Didapatkan hubungan antara pemberian informed consent dengan tingkat kecemasan pada pasien pre operasi di RS Bina Husada Cibinong p-value 0,023 < 0,05. Kesimpulan: Ada hubungan antara pemberian informed consent dengan tingkat kecemasan pada pasien pre operasi di RS Bina Husada Cibinong.