@article{IPI2210708, title = "Pengaruh Konsumsi Pisang Ambon terhadap Perubahan Tekanan darah pada Lansia dengan Hipertensi", journal = "Universitas Kadiri", volume = "Vol 5, No 1 (2021): April 2021", pages = "", year = "2021", url = http://ojs.unik-kediri.ac.id/index.php/nsj/article/view/1580/1601 author = "Permatasari, Kristin Suci; Mursudarinah, Mursudarinah; Prajayanti, Eska Dwi", abstract = "Berdasarkan hasil wawancara dengan 12 lansia menunjukkan bahwa terdapat enam lansia mengidap hipertensi dua diantaranya lansia laki-laki dan sisanya perempuan. Lansia mengatakan belum ada yang mengkonsumsi pisang ambon untuk mengatasi hipertensi, upaya yang dilakukan lansia yang mengalami hipertensi tersebut adalah dengan beristirahat dan minum obat untuk memulihkan kondisinya. Tujuan penelitian untuk menggambarkan cara pemberian konsumsi pisang ambon pada lansia hipertensi untuk menurunkan tekanan darah. Metodologi penelitian dilakukan secara diskriptif dengan rancangan studi kasus yang menggambarkan penurunan tekanan darah yang diberikan konsumsi pisang ambon pada lansia hipertensi Hasil; adanya penurunan tekanan darah pada dua lansia (Ny. J dan Ny. M) sebelum dan sesudah diberikan konsumsi pisang ambon selama tujuh hari. Pada Ny. J dari TD : 140/90 mmHg menjadi 106/84 mmHg dan Ny. M dari TD: 150/90 menjadi 130/80 mmHg. Kesimpulan; terdapat penurunan tekanan darah setelah diberikan pisang ambon selama tujuh hari.", }